obladiobladaidAvatar border
TS
obladiobladaid
The Beatles Paul Is Dead
Sebelum Membaca Thread ini,Diperlukan Keterbukaan pikiran dari agan agan sekalian, karena bisa jadi ada 2 persepsi :

Spoiler for Persepsi anda:


No Repost !
Spoiler for No Repost:


PAUL IS DEAD ( PID )


Siapa yang tidak familiar dengan nama band The Beatles ? Band asal Liverpool Inggris ini bagaikan kiblat dari band band terkenal saat sekarang ini, dari yang beraliran Rock, Blues, Pop, dan lain lain, saya yakin, salah satu inspirasi terbesar mereka adalah The Beatles.

Akan tetapi ketenaran The Beatles ini bukan tanpa cacat, dibalik ketenaran nya terselip isu isu berbau teori konspirasi, selain pemberitaan mengenai bubar nya mereka,sampai dengan isu yang memberitakan bahwa salah satu personil mereka, yaitu Paul McCartney, disebutkan beliau sebenarnya telah meninggal dunia pada tahun 1966. Lalu Siapakan Paul McCartney yang sampai sekarang ini masih tetap hidup ? Terlepas benar atau tidaknya isu ini, mungkin inilah salah satu faktor yang membuat The Beatles tetap menjadi bahan pembicaraan hingga saat sekarang ini

Untuk sumber yang lebih detail, googling aja dengan keyword " Paul Is Dead " or bisa searching di channel youtube dengan keyword yang sama. Disini ane mau ulas dikit aje ye ganz, mohon ijin kepada sesepuh kaskuser emoticon-Toast

Spoiler for Who Is He ?:


Spoiler for Paul muda:


---------------------- SELAMAT MENYIMAK --------------------------



Isu ini pertama kali muncul pada tahun 1969, dimana seorang penelpon di radio WKNR-FM(Detroit) menyatakan bahwa Paul sesungguhnya telah meninggal. Ia memberitahu untuk memutar secara terbalik (jadi lagu diputernya terbalik,mungkin pake player jaman dulu bisa..) lagu ‘revolution no.9’ (ini lagu aneh bgt, cuman suara2 ga jelas gitu lama bgt). Nah ternyata ada suara yang berbunyi: “turn me on, dead man” (suaranya agak-agak ga jelas gitu). Nah setelah kejadian ini mulai bermunculan bukti-bukti serupa yang nunjukin kalo Paul itu udah mati

Ceritanya begini, Paul meninggal tahun 1966, gara-gara kecelakaan mobil. Waktu itu dia lagi ngerjain album Sgt. Peppers terus cekcok sama yang lain. Pada tahun itu emang mereka udah mulai ga harmonis lagi. Nah dia akhirnya pergi naik aston martinnya, terus kecelakaan gara-gara nerobos lampu merah. Bahkan ada yang bilang klo kepalanya sampe misah dari tubuhnya. Nah setelah itu The Beatles menutup-nutupi hal ini, lalu mencari orang yang mukanya mirip untuk jadi pengganti Paul. Diem-diem mereka ngasih petunjuk rahasia gitu dalam album dan lagu mereka yang nunjukin bahwa paul itu udah mati sebenarnya.

Mengapa Kematiannya di tutup tutupi ?

Menurut ahli teori konspirasi, Pada saat itu The Beatles dianggap sebagai Aset negara penghasil Devisa dikarenakan ke populeran nya yang mendunia, dengan alasan tidak ingin membuat berita yang akan menggemparkan dunia, maka dari itu intelejen inggris MI6 membuat konspirasi dan menutup nutupi kematian Paul McCartney ini dengan cara "membuat replika" Paul McCartney. Replika Disini adalah pengganti dari Paul yang memiliki kemiripan, bahkan cenderung harus dibuat mirip dan bahkan lagi si Replika memang harus menjadi Paul McCartney dan meneruskan kejayaan dari The Beatles tanpa ada seorangpun yang tahu bahwa dia bukan Paul yang sebenarnya.

lalu siapakah replika yang dimaksud ?

Spoiler for Replika:


William Campbel disebut sebut sebagai replika pengganti dari Paul McCartney, Campbell bekerja pada sebuah kantor polisi di Inggris dan dia lah yang dipercaya menjadi replika tersebut. Yang menjadi masalah adalah bahwa Paul yang asli itu adalah Kidal, sedangkan Willy Campbel tidak, mungkin ini adalah salah satu alasan kenapa the beatles tidak pernah mengadakan konser live selepas tahun 1967, pernah terlihat Paul Palsu ( kita sebut saja "Faul" ) terlihat memainkan gitar pada sesi latihan dengan tangan kanan, atau tidak kidal,

Paul McCartney Disebutkan meninggal pada tgl 09 November 1966 lewat sebuah kecelakaan mobil, kematian nya dirahasiakan, hanya 3 beatle yang tersisa & pemerintah kerajaan inggris yang mengetahui kematiannya, Lalu selepas tahun 1966 tsb, Personil the beatles yang tersisa sebenarnya ingin menghormati Paul McCartney dengan memberitahukan kematiannya kepada penggemarnya, dan mendapat upacara pemakaman terhormat, bukan ditutup tutupi seperti saat sekarang itu, akan tetapi dilarang oleh pemerintah kerajaan saati itu. Jenius nya dari Jhon Lennon dkk, mereka menyelipkan / memberikan clue clue ( Petunjuk ) pada beberapa cover album mereka, yang memberitahukan bahwa " Paul Telah Meninggal ". Salah satunya adalah pada cover album Sgt.Peppers Lonely Heart Club Band

Spoiler for Album Sgt.Peppers:


Selain pada cover album diatas, entah disengaja atau tidak, kejanggalan juga terlihat pada cover album Abbey Road yang dibuat th.1969, namun album ini sebenarnya direkam pada tahun 1966

Spoiler for Album Abbey Road:


Selain pada cover album, the beatles juga menyelipkan clue clue pada lagu lagu yang mereka rekam, salah satu nya ada pada lagu Revolution no.9 dimana pada rekaman lagu tsb apabila diputar secara terbalik, maka akan terdengar suara seperti " “turn me on, dead man”
Ataupun penggalan dari lirik lirik lagu mereka, berikut ini

SGT. PEPPER´S LONELY HEARTS CLUB BAND:
“Let me introduce to you the one and only Billy Shears.”

SHE´S LEAVING HOME:
“Wednesday morning at five o´clock as the day begins.”

GOOD MORNING, GOOD MORNING:
“Nothing´s to do to save his life”

“People running round, it´s five o´clock.”

“Watching the skirts you start to flirt now you´re in a gear.”

A DAY IN THE LIFE:
“He blew his mind out in a car, he didn´t notice that the lights had changed.”

Back to the topics !

sekarang kita compare foto foto Paul McCartney pada tahun 1966 dan sebelumnya, serta foto pada saat setelah tahun 1967, sekilas terlihat tampak ada kejanggalan pada bentuk wajah, mimik wajah, gestur, dan postur tubuhnya, terlebih lagi mereka tidak melakukan konser live selepas 1967, ini yang membuat ane semakin penasaran ganz



Spoiler for spoiler 1:


Spoiler for spoiler 2:


Spoiler for spoiler 3:


Spoiler for spoiler 4:


Spoiler for spoiler 5:


Spoiler for spoiler 6:


Spoiler for spoiler 7:


Spoiler for spoiler 8:


Spoiler for spoiler 9:


Spoiler for spoiler 10:


well... !!!!

terlepas dari Agan Agan semua mau percaya atau tidak akan isu tsb, atau mau bilang ISU INI BASI !!! silahkan saja, semua bebas berpendapat kok,

satu hal, ane penggemar The Beatles, dan ane mempercayai bahwa, Paul McCartney masih hidup sampai sekarang ini, dan yang hidup skrg ini adalah Paul yang asli.

Why ?????

Karena akan terlalu menyakitkan jika ane mengetahui bahwa isu PID ini memang benar, ane bakaln sedih banget emoticon-Sorry

emoticon-Mewekemoticon-Mewek

Jadi biarkan lah isu ini beredar terus, mungkin ini lah daya tarik dari The Beatles. Mungkin inilah salah satu faktor dari ketenaran mereka hingga sampai saat ini. Teknik Promosi yang tepat membuat orang orang penasaran. Bagaimana Tanggapan Anda ?
0
39.5K
89
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.