Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

vcorpliteAvatar border
TS
vcorplite
Tinggal di rumah sendirian
Ane mau cerita dan ini real, kalau gak suka tutup aja ya.
_______________________________________________

Ane tinggal di rumah ukuran besar berlantai dua. Luar dan dalam rumah bagus, di depan rumah ada toko kosong. Di lantai dua dan toko itu sudah lama enggak ditempati, biasanya digunakan untuk orang-orang yang mau sewa aja.

Di lantai atas itu, sekitar bulan desember kemarin yang sewa orangnya duda dua anak laki, bapaknya kerja serabutan, anaknya jadi pengamen, tapi ane biarin kasi sewa soalnya kasihan sih. Kalau bayar dia pake uang kecil, misalkan dua ribu rupiah, itu sampai lima ratus ribu, kebayang tebalnya seperti apa emoticon-Smilie

Bulan Januari, yang di atas itu pindah enggak pamit tapi bilang lewat sms aja. Sejak disewakan, orangnya enggak suka bebersih gan, kotor. Untuk lantai dua itu jalurnya di luar gan, jadi kalau mereka turun-naik enggak ada akses ke lantai satu rumah ane, jadi mereka lewat samping.

Pas sudah pergi, dan seminggu kalau enggak salah, ane ke lantai dua dan ngeliat semuanya berantakan. Springbed, lemari, kertas-kertas dan barang-barang mereka, pokoknya seperti kapal pecah. Jadi agan tau apa yang ane lakuin habis itu? Ane enggak bersihin, ane tinggalin aja dan turun ke bawah. Ane biarin itu lantai dua sampai bulan Maret ini.

Ane tinggal sendirian, dan tempat ane ini milik kakak ane yang dihadiahin ortu. Kakak ane cewek dan dia sudah janda tapi nikah lagi sama bekas suaminya. Sekarang dia kerja di luar kota pertambangan KPC jadi karyawan indoor. Di rumah ane enggak takut kalau sendirian, tapi aneh aja semenjak lantai dua ane biarin dan enggak ada yang nempatin.

Kadang-kadang kalau pagi-pagi sekitar jam 2-3-4-5 ane bangun, ane dengar suara gedebak-gedebuk sama kaya orang jalan begitu. Ane enggak lambat pikir, mungkin aja itu Ploterguese (kalau enggak salah) yang kaya di Paranormal Activity. Ane sih biasa aja, soalnya aura lantai satu sama dua beda banget gan. Kalau siang pun ane ke lantai dua, ane kayanya enggak sanggup deh, kaya ada rasa berat hati begitu.

Apa mungkin ya ruangan yang ditinggalin selama berminggu-minggu dalam keadaan kotor langsung ditempati setan, kalau ditempatin, bisa enggak ane tagih mereka, soalnya sama aja kan mereka nempatin, artinya sewa dong.

Ane juga enggak betah tinggal di rumah ini gan, meski bagus, besar dan nyaman, bersih lagi kalau tiap hari dibersihin. Rencananya habis lulus kuliah mau pindah aja, mungkin sewa rumah.

Haaa..., makasih ya gan udah baca cerita ane, agan/sista baik banget, semoga cepat kaya dan anti miskin, met malam emoticon-Smilie
0
1K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.