Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

westbalibossAvatar border
TS
westbaliboss
Surat Terbuka Untuk Para Caleg di Bali
Maaf agan dan sista.
Newbie belajar buat thread.emoticon-Malu (S)

Berawal sore tadi, ane pulang ke kampung setelah kemarin jalan-jalan dan shopping ke Denpasar. Saat pulang itulah ada kejadian yang sangat menjengkelkan. emoticon-Mad (S) Pas ane sampai di Kapal, tepatnya RSUD Badung menuju jalan utama Denpasar Gilimanuk, akses ditutup, dijaga oleh aparat. Polri bahkan TNI gan, meski tidak banyak sekitar 7 orang.

Awalnya ane kira karena ada upacara agama (biasanya kalo di Bali sampai menutup akses itu pasti ada upacara agama). Antrean di belakang ane semakin panjang, padahal jalan sempit tapi jalan itu adalah jalan alternatif dan penghubung antara daerah Kerobokan dan Tabanan tanpa melalui jalan utama. (kaskuser Bali pasti tau lah). Anehnya adalah akses dari selatan menuju ke barat (tabanan) tidak pernah di beri kesempatan untuk jalan, sementara dari arah timur meuju tabanan bebas melaju meski jumlah antrian sedikit. Sedangkan dari arah barat (Tabanan) sangat lancar bahkan dengan kecepatan tinggi, berarti tidak ada penghalang apapun di jalur itu.
Setelah ane pikir-pikir, oalah, sekarang kan waktunya para calon pembantu unjuk gigi dan berjualan kecap manis no. 1 versi mereka. emoticon-Ngakak
Setelah menunggu lebih kurang 30 menit, ane kira tuh antrian bakal dilepas sama polisi, ternyata tetap jalur timur-barat yang leluasa. Karena kesal, mobil ane matiin aja mesinnya (bodohnya ane emoticon-Malu (S)).
Tiba-tiba aja polisi dan TNI siaga, mungkin rombongan sudah dekat. Tapi ane tetap berpikiran kalo yang akan lewat itu adalah tamu negara.
Apa yang terjadi 10 menit kemudian barulah rombongan itu lewat dan hanya 5 kendaraan yang melaju kencang dengan pengawalan polisi. Anehnya, jalur timur-barat tidak distop, justru hanya jalur dari selatan belok ke barat yang distop padahal kemacetan sudah mengular sampai di dalung karena bertepatan dengan jam pulang pekerja hotel dan restoran di Kuta dan sekitarnya.
Ane tidak tahu, rombongan apa yang menyebabkan kemacetan tersebut. Dan ane juga tidak mau tahu siapa mereka. emoticon-Najis
Kalaupun itu adalah tamu negara (di Bali memang sering ada tamu negara) ya paling tidak kita bisa menunjukkan bahwa Bali itu bebas macet kalau ada tamu emoticon-Cape d... (S).
Tapi kalau sampai rombongan itu adalah pejabat, beuh ane tidak terima, memangnya mereka siapa harus mengambil hak ane sebagai rakyat dan pembayar pajak yang taat emoticon-Ngakak. jadi pejabat itu adalah pelayan masyarakat. Tidak boleh minta diutamakan, hanya rakyat yang boleh diutamakan.
Apalagi kalo ternyata rombongan itu adalah Caleg... Hei tunggu dulu..Kalian itu baru calon (meski ada yang incumbent). Harusnya kalian juga ikut merasakan penderitaan kami, macet, lapar, lelah dan ingin cepat2 berkumpul dengan keluarga setelah seharian bekerja. Seharusnya kalian para caleg, ikut merasakan, bagaimana rasanya menghirup karbonmonoksida yang bikin pening, bukan berlindung dibalik kaca mobil ber-ac dan melaju di jalan yang telah dilapangkan dari rakyat jelata seperti kami.
Sudah seharusnya anda sebagai calon anggota legislatif yang sejatinya adalah pembantu rakyat yang harus memudahkan urusan rakyat, bukan menyengsarakan rakyat dengan mengeluarkan undang-undang yang memberatkan kami apalagi anda korupsi pula.
Ane memang bukan siapa-siapa, bahkan ane seorang golput dari sejak awal memiliki hak pilih. Suara ane tidak akan berpengaruh banyak, tapi tolonglah dengar simpatisan anda yang dengan sangat percaya menaruh harapan untuk membawa negeri ini ke arah yang lebih baik.
Ane bukan pendukung siapapun. Ane hanya ingin negeri ini lebih baik, lebih teratur.
Maaf jika ada agan-agan disini yang tahun ini mencalonkan diri atau tim suksesnya, ane hanya menyampaikan unek-unek saja.
Kalau ada yang merasa terwakili suaranya dengan thread ini, ane gak menolak cendol.
Kalau ada yang tersinggung, silakan itu hak anda koq, kalau mau ngebata juga ga apa-apa.
Maaf kalau salah kamar,emoticon-Cendol (S)
0
742
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.