Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kips19Avatar border
TS
kips19
Amazing Cupid, Kloningan Flappy Bird dari Indonesia
Spoiler for amazing cupid:



Jakarta - Bagi yang terlambat merasakan kesalnya memainkan game fenomenal Flappy Bird, jangan kuatir, karena baru saja hadir game sejenis di pasar aplikasi Google Play. Tak jauh berbeda, game yang satu inipun diklaim bakal menawarkan sensasi yang tak kalah gregetnya.

Mengusung sebutan Amazing Cupid, game ini dikembangkan oleh sebuah tim developer asal Indonesia dengan sebutan Touchten. Menariknya, pembesutnya mengklaim telah meminta izin kepada Dong Nguyen selaku pembesut Flappy Bird untuk menggunakan konsep yang sama pada Amazing Cupid.

Seperti halnya Flappy Bird, jangan terlalu berharap pada grafis yang diusungnya. Meski sedikit lebih baik dari Flappy Bird, tetap saja Amazing Cupid masih masuk dalam kategori game dengan tampilan ‘jadul’.

Gaya permainannya pun tak jauh berbeda dengan Flappy Bird dimana pemainnya wajib melakukan tap berulang-ulang untuk menjaga ‘Cupid’ yang ada agar tetap terbang. Rintangannya juga serupa dengan Flappy Bird yakni deretan tiang bercelah yang harus dilewati untuk memperoleh poin.

Pun begitu, Amazing Cupid memiliki beberapa kelebihan yang tak dimiliki Flappy Bird. Game ini memiliki pilihan tingkat kesulitan yakni normal yang ditujukan bagi pemula, Hard bagi veteran Flappy Bird, dan Imposibro untuk penggila Flappy Bird yang memiliki skill 'dewa'.

Kelebihan lainnya adalah fitur secret message ala Snapchat yang dapat sengaja dibuat pemainnya untuk bikin penasaran orang lain setelah membagikannya di halaman Twitter dan Facebook si pemain Amazing Cupid.

Ingin mengetahui isi pesannya? Lewat perangkat Android, pemain lain wajib mengeklik tautan yang ada pada pesan tersebut yang kemudian akan menggiringnya ke dalam game Amazing Cupid. Tantangannya adalah melewati skor yang disyaratkan untuk dapat membuka pesan rahasia itu.
Selepas 'kematian' Flappy Bird, banyak game kloningannya yang mencoba memanfaatkan popularitas Flappy Bird. Namun salah satu yang paling ramai diperbincangkan oleh media luar adalah Amazing Cupid karena 'lisensi' yang diberikan langsung oleh Dong Nguyen.

"Saya bisa merasakan yang Dong rasakan. Dia kewalahan. Saya terkejut bahwa dia benar-benar ramah kepada saya meskipun kami belum pernah bertemu sebelumnya. Ternyata dia adalah orang yang baik," ujar Anton Soeharyo, CEO Touchten, seperti detikINET kutip dari Phone Arena, Selasa (11/2/2014).

"Dia menyebutkan di Twitter bahwa dia (akan) datang ke Jakarta, jadi saya berharap untuk melihat dia (lagi). Saya tidak ingin memaksanya, tapi jika dia ingin maka mungkin kita bisa mengerjakan sesuatu bersama-sama," pungkasnya.

Nah, untuk para penggila Flappy Bird, berani coba Amazing Cupid?


Spoiler for dibuka gan!:




SUMURemoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)

Spoiler for agan yang udh nyoba:
Diubah oleh kips19 11-02-2014 02:40
0
5.5K
74
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.