Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

christantio123Avatar border
TS
christantio123
9 Alasan Menggunakan Sepeda sebagai Alat Transportasi
Sorry gan kalau masih ancur banget threadnya
Thread Pertama ane gan emoticon-I Love Kaskus (S)
Spoiler for Gambar:

Saat ini, semakin banyak orang yang memilih sepeda sebagai alternatif alat transportasi, baik itu untuk bekerja ataupun melakukan aktivitas lainnya. Berbagai alasan mulai dari kesadaran diri untuk memulai gaya hidup hijau, hingga kesehatan menjadi salah satu dari beberapa alasan yang baik untuk mulai bersepeda.Dan mungkin jika masyarakat jakarta yang dekat dengan tempat kerjanya atau sekolahnya beralih dari menggunakan sepeda motor/mobil dengan menggunakan sepeda, akan mengurangi kemacetan dan polusi di jakarta gan emoticon-2 Jempol. Selain alasan tersebut, berikut 9 alasan mengapa sepeda baik untuk alat transportasi Anda.
Spoiler for 1. Lebih mudah membeli sepeda daripada membeli mobil/Motor:

Meskipun Anda membeli sepeda untuk masing-masing anggota keluarga, anggaran yang Anda keluarkan pasti masih jauh lebih sedikit daripada membeli sebuah mobil. Selain menghemat anggaran rumah tangga, Anda pun bisa menabung lebih banyak.
Spoiler for 2. Pabrik sepeda ramah lingkungan:

Jika dibandingkan dengan pabrik otomotif seperti mobil, pabrik sepeda adalah yang paling sedikit memberikan dampak buruk bagi lingkungan kita.
Spoiler for 3. Sepeda tidak memberikan polusi berarti:

Sepeda tidak memiliki knalpot yang memuntahkan asap beracun ke atmosfer kita. Selain itu, mereka juga tidak mengurangi pencemaran oli, minyak, ataupun cairan hidrolik lainnya yang menetes ke atas jalan, yang berarti semakin sedikit racun yang akan lari ke saluran air kita. Pastikan saja Anda mengganti baju, atau (jika memungkinkan) mandi, setelah bersepeda agar orang-orang di sekitar Anda tidak terganggu oleh polusi yang muncul dari tubuh Anda.
Spoiler for 4. Menyelamatkan keuangan rumah tangga Anda:

Coba Anda bayangkan dan hitung sendiri berapa banyak uang yang sudah Anda selamatkan dengan mengendarai sepeda. Mulai dari biaya bensin dan perawatan mobil yang jauh lebih mahal, hingga biaya parkir yang juga tidak sedikit.
Spoiler for 5. Mengurangi berat badan dan membuat tubuh sehat:

Tergantung pada gaya bersepeda dan juga kondisi jalanan di tempat Anda tinggal, bersepeda selama satu jam dapat membakar kalori hingga 600 kalori. Kabar baiknya, sebagian besar pesepeda mengalami penurunan berat badan antara 8-10 kg di tahun-tahun pertama bersepeda, tanpa perlu mengubah pola makan mereka.
Spoiler for 6 Hemat tempat:

Tempat parkir memberikan dampak yang sangat besar bagi lingkungan dan juga finansial, khususnya di daerah urban. Sepeda jelas tidak membutuhkan tempat parkir yang besar, sehingga lebih ramah lingkungan dan juga kantong.
Spoiler for 7 Tidak membutuhkan bensin:

Di tengah kenaikan harga BBM, ada baiknya jika kita mulai mencari alternatif transportasi yang lebih ramah lingkungan. Sepedalah solusinya, karena suatu saat minyak yang ada di dasar bumi kita akan habis dan jika tidak segera mencari solusi penggantinya, maka kita akan menghadapi masalah besar ketika masa itu tiba.
Spoiler for 8 Tidak membutuhkan SIM:

Tidak semua orang bisa (ataupun mau) memiliki surat izin mengemudi. Selain prosesnya yang rumit dan membutuhkan banyak uang, ada hal-hal lain yang patut diperhatikan ketika kita memiliki mobil ataupun motor, seperti perawatan ataupun asuransi. Itulah sebabnya, selain berjalan, sepeda adalah salah satu alat transportasi paling hemat yang ada di atas bumi ini.
Spoiler for 9 Orang yang bersepeda lebih sehat, produktif, dan butuh istirahat lebih sedikit di kantor:

Selain membuat Anda sehat, bersepeda ke kantor juga membuat Anda lebih fokus dalam bekerja sehingga Anda pun menjadi lebih produktif. Itulah sembilan alasan mengapa kita harus mulai menggunakan sepeda sebagai alat transportasi. Meskipun demikian, memang tidak dapat dipungkiri jika infrastruktur yang ada di negara kita saat ini masih belum mendukung pesepeda untuk dapat bersepeda dengan aman. Namun, hal itu bukan berarti tidak mungkin untuk dilakukan. Jika tempat tinggal Anda terlalu jauh dari tempat kerja, maka alih-alih menggunakan motor ataupun mobil, tidak ada salahnya bersepeda menuju tempat alat transportasi masa, seperti kereta api ataupun bus. Selain lebih hemat, tubuh pun menjadi lebih sehat dan kuat. [RDA/MNN]
Sumber
Sorry gan kalau masih berantakan Sekian dari ane
emoticon-I Love Indonesia (S) emoticon-I Love Kaskus (S)
Ga nolak kalau dikasih emoticon-Blue Guy Cendol (L)
Diubah oleh christantio123 11-01-2014 12:49
0
5.6K
32
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.