hadifatayaAvatar border
TS
hadifataya
Inikah tanda segera Perang Dunia Ketiga?
Bara sengketa di atas Laut China



5 Desember lalu terjadi nyaris tabrakan antar kapal perang AS dan China di perairan Laut China Selatan. Menurut klaim pemerintah China, kapal penjelajah berpeluru kendali AS, USS Cowpens, mengabaikan peringatan pihak China dan nekat menerobos perairan tempat armada Angkatan Laut China tengah berlatih.

Insiden ini terjadi di tengah meningkatnya ketegangan setelah China menetapkan ADIZ (Air Defence Identification Zone /Zona Identifikasi Pertahanan Udara) di atas pulau yang diperebutkan antara Jepang dan China yaitu Senkaku atau Diaoyu di Laut China Timur pada 23 November 2013. AS dan dua sekutunya di kawasan yaitu Jepang dan Korea Selatan telah menyatakan tak mengakui ADIZ tersebut dan tetap menerbangkan pesawat mereka di wilayah udara itu tanpa merasa perlu memberi tahu China terlebih dulu.
Apa sih ADIZ? Ia adalah kawasan udara yang ditetapkan suatu negara sebagai suatu kawasan peringatan dini berdasarkan persepsi ancaman yang dirumuskan oleh negara itu. Luas wilayahnya ditetapkan berdasarkan luas darat dan laut yang dikuasai oleh suatu negara. Kawasan yang ditetapkan itu menjadi bagian pengawasan dari sistem pertahanan udara dengan menggunakan radar, pesawat tempur, dan misil.

Tujuan ditetapkannya ADIZ adalah untuk memberikan kesempatan adanya peringatan dini bagi angkatan udara suatu negara terhadap kemungkinan adanya pesawat asing yang menerobos kawasan udaranya dan untuk mengambil langkah militer yang diperlukan.

Semua negara bisa membuat ADIZ tergantung pada persepsi ancaman yang mereka rumuskan masing-masing. Tak ada hukum internasional atau regional yang mengatur penetapan ADIZ. Makanya ada negara yang luas cakupan ADIZ nya meliputi udara teritorial sampai 12 mil lepas pantai, tapi ada juga yang meluaskannya bahkan sampai wilayah Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) seluas 200 mil dari pantainya.

Lalu apa persoalannya dengan ADIZ China? >>> NEXT
0
8.7K
129
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.