Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

midnight.coffeeAvatar border
TS
midnight.coffee
IBU YANG MENJUAL ANAK PEREMPUANNYA KE PERDAGANGAN SEKS (KAMBOJA)
This is my first thread. Nyobain bikin post di kaskus. Kebetulan dapet berita yang bikin aku marah, bingung, sedih, ga tega, dsb. Campur aduk rasanya ngebaca berita ini di CNN.

Berikut beritanya.

IBU YANG MENJUAL ANAK PEREMPUANNYA KE PERDAGANGAN SEKS (KAMBOJA)

Phnom Penh, Cambodia

Di Kamboja, ketika sebuah keluarga terlibat masalah ekonomi dan mempunyai hutang sehingga mereka tidak sanggup untuk membayranya, para Ibu meminta anaknya untuk 'bekerja'. Namun bukank sembarang pekerjaan. Ibu Ibu itu menjual anaknya ke perdagangan seks. Mereka menjual virginitas anak perempuannya. PARAH.
emoticon-Sorry

IBU YANG MENJUAL ANAK PEREMPUANNYA KE PERDAGANGAN SEKS (KAMBOJA)

Menurut cerita seorang anak perempuan, Kieu, dulu dia dibawa ke rumah sakit untuk diperiksa apakah dia masih perawan atau tidak, setelah mendapatkan sertifikat bahwa dia masih perawan, dia dibawa ke sebuah hotel, dimana seorang pria merudapaksanya selama 2 hari.

Waktu itu, Kieu masih berumur 12 tahun.

"Aku tidak tahu pekerjaan apa itu" kata Kieu yang sekarang berumur 14 tahun dan sekarang hidup di tempat perlindungan.
Kieu bilang dia pulang kerumah dengan perasaan hancur, namun bukan cuma itu penderitaannya, karna itu semua belum berakhir.

Setelah menjual perawannya, Ibu Kieu membawa nya ke rumah bordir, "Mereka menyekapku seperti tahanan" kata Kieu.

Kieu disekap disana selama 3 hari, dirudapaksa oleh 3 sampai dengan 6 laki laki setiap harinya. Saat Kieu pulang, Ibunya menyuruhnya untuk 'bertugas' di 2 tempat bordil lainnya, termasuk yang jauhnya 400 km dari rumah bordir Thai.

Saat Kieu mengerti bahwa Ibunya akan menjualnya lagi, kali ini untuk 'pekerjaan' selama 6 bulan, Kieu menyadari bahwa ia harus melarikan diri dari rumah.

IBU YANG MENJUAL ANAK PEREMPUANNYA KE PERDAGANGAN SEKS (KAMBOJA)

Ketika Ibunya ditanya, ia hanya bisa menjawab "Menjual anakku sendiri sangat menyakitkan, tapi apalagi yang bisa kulakukan?"

"Itu semua karna hutang, saya tidak tahu harus melakukan apa sekarang, karna kita tidak bisa kembali ke masa lalu" tambah Ibu Kieu ketika di wawancara.

... Itu hanya 1 cerita dari banyaknya perdagangan anak di sana.

Untuk lebih lengkap beritanya, bisa dilihat di sumber nya langsung :

CNN News

Diubah oleh midnight.coffee 11-12-2013 06:16
0
6.2K
27
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.3KThread11.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.