Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mheheAvatar border
TS
mhehe
fenomena singkong keju : cepat populer dan kembali tenggelam
Ada yang masih inget singkong keju? Cemilan khas kota bandung ini sempat booming sekitar 4-5 tahun yang lalu. Hampir setiap sudut lokasi berkumpulnya makanan kaki lima di kota bandung, pasti salah satunya ada yang menjual singkong keju, terutama di malam hari. Seakan-akan singkong keju sudah menjadi teman martabak sebagai cemilan malam hari. Para pedagang pun mulai kreatif dengan memberikan "nama panjang" seperti "melepuh", "meletus", dll di akhir nama singkong keju, mungkin mereka menambahkan nama ini untuk lebih menarik minat para pelanggan untuk membelinya.

Spoiler for "penjual singkong keju":



Lalu sebenenernya apa sih singkong keju? Buat yang sudah lupa ataupun mungkin masih ada yang belum tau, singkong keju sebenarnya ngga jauh dari singkong goreng pada umumnya , bedanya adalah singkong ini punya tekstur lembut didalam tapi tetap garing dan renyah diluar (berbeda dengan singkong goreng biasa yang biasanya bertekstur keras), sebagai pelengkap tambahan dan ngga menyalahi nama, biasanya diatasnya ditambahkan lagi keju parut diatasnya.

Spoiler for "penampakan singkong keju:


namun ternyata fenomena ini tidak berlangsung lama, hanya sekitar 1-2 tahun kemudian, perlahan-lahan penjual singkong keju mulai berkurang. bahkan sadar tidak sadar saat ini jumlahnya sudah sangat sedikit dan cukup sulit ditemukan. entah apa penyebab dari sangat cepatnya kuliner ini menghilang, tapi salah satu penyebabnya mungkin adalah cemilan ini dapat dikatakan minim variasi. praktis singkong keju hanya memiliki 1 varian saja. hal ini berbeda dengan cemilan lainnya seperti martabak, cireng isi, keripik pedas, ataupun pisang ijo yang memiliki banyak sekali variasi. hal ini bisa jadi menyebabkan kebosanan pelanggan yang berakibat minimnya penjual singkong keju saat ini, praktis hanya yang sudah menjadi brand besar yang masih tersisa saat ini, itupun hanya di lokasi tertentu saja, kondisinya sangat berbeda ketika saat itu cemilan ini bisa dengan mudah kita temukan di pinggir jalan.

saat ini mungkin sudah banyak yang melupakan singkong keju, namun siapa tau jika ada pihak yang berhasil membuat inovasi baru yang cukup menarik terhadap cemilan ini, namanya akan terangkat kembali dan akan booming seperti beberapa waktu yang lalu, who knows?



sumber: http://saatnyamakan.blogspot.com/201...t-populer.html



kunjungin thread ane yang lain gan:


Quote:








0
4.7K
19
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.