Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

drunkard.8888Avatar border
TS
drunkard.8888
Gencarnya Perusahaan China Cari Minyak di Luar Negeri
China saat ini gencar berekspansi mencari ladang-ladang energi di luar negeri, khususnya minyak dan gas. Ini dilakukan untuk mengamankan kebutuhan minyak di negerinya yang terus meningkat.

Perusahaan-perusahaan asal negeri tirai bambu seperti China petroleum dan Sinopec, yang merupakan perusahaan migas terbesar China, mengumumkan telah membeli 1/3 saham perusahaan migas Mesir, yaitu Apache Corp.

Pada 30 Agustus 2013 lalu, Sinopec dan Apache meluncurkan kerjasama. Sinopec akan membayar US$ 3,1 miliar atau Rp 31 triliun untuk mendapatkan 1/3 saham Apache di Mesir.

Apache memiliki hak mengelola 24 blok migas di Mesir, terutama di wilayah gurun barat Mesir. Kondisi politik yang terjadi di Mesir tidak mengganggu kegiatan eksplorasi Apache.

"Ahli-ahli teknik Sinopec dalam posisi bekerjasama dengan Apache di Mesir," ujar Komisaris Utama Sinopec Fu Chengyu dikutip dari China Daily, Sabtu (16/11/2013).

Ini merupakan yang pertama kalinya bagi Sinopec untuk masuk ke pasar migas Mesir. Hingga akhir 2012, Sinopec telah beroperasi di 15 negara. Perusahaan ini memiliki aset US$ 22 miliar atau Rp 220 triliun di Afrika hingga sekarang.

Untuk di Mesir, Apache kemungkinan memegang jadangan minyak hingga 641 juta barel, dan gas sebanyak 3,79 triliun kaki kubik.

Sebelumnya, PetroChina juga membeli anak usaha Petrobas, perusahaan minyak Brasil, yang berlokasi di Peru. Nilai pembelian mencapai US$ 2,6 miliar atau Rp 26 triliun.




[URL="http://finance.detik..com/read/2013/11/16/160045/2414914/1034/gencarnya-perusahaan-china-cari-minyak-di-luar-negeri"]Source[/URL]
0
1.2K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.2KThread11KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.