Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

agungyoichiAvatar border
TS
agungyoichi
Genre Dalam Dunia Gaming
Assalamualaikum..

Barang Bukti Gan
Spoiler for no ripus:


Sebelumnya kalo ada salah2 kata atau penyusunan yang gag rapi mohon maap ya gan, Maklum Nubi Gans..emoticon-Mewek

Siapa sih yang ga suka main game??emoticon-Shakehand2
kalo ditanya satu2 pasti hampir semua bilang suka.
baik itu buat sekedar ngabisin waktu luang aja atau memang hobi.
nah, disini TS akan coba buat ngejelasin bbrapa genre game yang sudah umum. tapi mungkin belum di ketahui oleh sebagian orang.
berikut gan penjelasannya...

Beat 'em up

Genre game ini mengandung unsur kombinasi memukul dan menendang,
dan terkadang juga memakai senjata. karakter kita akan melawan musuh dalam jumlah yang banyak dan biasanya keroyokan ganemoticon-Mad (S)
tipikal latarnya biasanya perkotaan dan latar sejarah gan.
game ini cukup simpel dalam segi gameplay, jadi buat agan2 yang pengen ngelampiaskan amarah kayaknya cocok nih gans

Spoiler for Captaincommando:

Spoiler for Dynastywarrior:


Fighting

Genre game ini Agak mirip dengan yang di atas, perbedaannya genre game ini satu lawan satu gan, dengan kekuatan yang seimbang, jadi kemenangan ditentukan sama keahlian kita dalam mengkombinasikan pukulan, menangkis, counter, atau special attack.
kalo ane main game ini sih biasanya asal pencet aja gan, gataunya udah menang aje.emoticon-Angkat Beer

Spoiler for tekken:

Spoiler for streetfighter:


Platformer

Tau Super Mario kan, nah genrenya itu ya platformer ini, kebanyakan game2 jadul bergenre platformer, kita mengarahkan karakter kita untuk melewati rintangan, dan meloncati lubang dan menyerang musuh(biasanya sih dilompatin gan) agar naik ke level berikutnya.

Spoiler for mario:

Spoiler for sonic:


FPS

Udah ga asing kan ama genre ini, yak first person shooter.
atau kalau di bahasa indonesiakan game tembak2an sudut pandang orang pertama, halah. berfokus pada senjata dan kawan2nya. pemain akan melihat permainan dari sudut pandang karakter langsung.

Spoiler for cs:

Spoiler for pb:

Spoiler for Kalo ini Third person shooter:


RPG

singkatan dari Role playing game, untuk game jenis ini kita berperan dalam banyak hal, mengambil keputusan dan dialog2 adalah contohnya.
pilihan yang berbeda akan menghasilkan jalan cerita yang berbeda pula.
Didalam game ini biasanya terdapat unsur seperti experience point, atau perkembangan karakter yang kita mainkan sehingga membuat karakter kita naik level dan semakin kuat. Unsur cerita dalam game RPG sangat kental. Ada yang akhir ceritanya bisa kita tentukan sendiri tergantung apa yang kita lakukan dalam game.
RPG bisa di bagi 2, turn based dan action RPG.
letak perbedaanya yaitu dari sistem battlenya, Dalam action RPG pemain bebas untuk saling menyerang, sedangkan di turn based RPG, pemain Menyerang dengan bergiliran.
Ini salah Satu kesukaan TS jugaemoticon-2 Jempol

Spoiler for contoh turn based(final fantasy):

Spoiler for action RPG (skyrim):


Simulation

Game simulasi dibuat dari hal2 di dunia nyata, genre game ini di ciptain buat merasakan bagaimana melakukan sesuatu yang tidak bisa kita lakukan di dunia nyata, seperti nerbangin pesawat, mengemudikan truk, menjadi dokter, dan lain2. Game ini juga bermanfaat juga untuk latihan dimana kita tidak bisa menggunakan barang yang asli. Game ini di buat se realistis mungkin dari kendali sifat dan mungkin masalah yang di hadapi di kenyataanya.emoticon-2 Jempol

Spoiler for euro truck simulator:

Spoiler for nerbangin pesawat:


Racing

Game ini sudah pasti gak asing lagi buat agan. udah ada kata kuncinya racing, berarti ya game balapan. Dari balapan mobil, motor sampai kuda juga termasuk game racing. Tujuanya pasti menjadi yang tercepat. Tema yang biasa di ambil di game balapan adalah balapan jalanan dan balapan resmi. Di beberapa game pemain juga bisa meng upgrade dan memodifikasi kendaraannya agar lebih cepat dan terlihat bagus
ini juga favorit ane nihemoticon-Angkat Beer

Spoiler for nfsmw:

Spoiler for midnight club:


Adventure

Adventure atau Action Adventure adalah game yang sering kita jumpai di pasaran. Game ini agak umum sehingga hampir semua game juga memiliki unsur game adventure walaupun tidak spesifik. Game ini biasanya memiliki 1 tokoh utama yang kita mainkan dan kita jalankan secara langsung dari awal sampai tamat mengikuti jalan cerita. langsung aja ke contohnya.emoticon-Traveller

Spoiler for assasin creed:

Spoiler for tomba2:



Nah Mungkin Segitu Dulu yang ane jelasin
Ane cuma Nubi yang baru belajar gan jadi mohon maaf..
kalo bisa ane mintaemoticon-Blue Guy Cendol (L)atauemoticon-Rate 5 Star pun ane terima dengan senang hati gans..

Update

Sandbox

Dikenal juga dengan nama "open word"
dalam genre game ini pemain bisa berkeliling dengan "bebas" di dalam dunia game itu. dan di berikan kebebasan dalam melakukan misi/objective.
game sandbox tidak dibatasi seperti game linear lainnya,

Spoiler for GTA:

Spoiler for red dead redemption:


Strategy

Game strategi adalah game di mana kita sebagai pemain menjalankan berbagai unit-unit yang unik untuk memenangkan permainan tersebut. Gameplay nya biasanya kita mengatur unit atau pasukan untuk bertahan, menahan, bahkan mengalahkan musuh yang ada di game tersebut. Disini kita harus membangun pertahanan, bangunan, dan pasukan dengan biaya tertentu yang dapat di dapatkan dari sumber sumber yang ada di dalam map pertempuran. Game strategy ada yang berbasis Real Time Strategy dan ada yang Turn Based Strategy. Di Real Time Strategi kita mengendalikan unit yang kita mainkan secara langsung tanpa menunggu giliran. Makanya harus Ekstra cepet-cepet berfikir karena musuhmu gak akan nungguin kamu mikir. Bisa-bisa karena kamu kelamaan mikir pasukanmu sudah di libas sama musuhmu emoticon-NgakakKalau di Turn Based Strategy ya bayangin aja kalau kamu main catur. Kita menyusun strategy buat ngalahin musuh, tapi kita ga boleh nge dahuluin musuh kita emoticon-Cool

Spoiler for turn based:

Spoiler for real time strategy:




Diubah oleh agungyoichi 23-11-2013 06:20
0
3.9K
46
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.