Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Ivan.AndriavaniAvatar border
TS
Ivan.Andriavani
Nike BAJAKJKT 10k tgl 15/12/2013
WARTA KOTA, JAKARTA - Ruang gerak di Jakarta boleh saja kian menyempit, tapi bukan berarti menghalangi penghuninya tetap aktif bergerak. Inilah pesan Nike lewat kampanye terbarunya, #BAJAKJKT.
Sebagai bagian dari ulang tahun ke-25 jargon legendaris "Just Do It", #BAJAKJKT ingin menantang masyarakat untuk membajak tempat-tempat di Jakarta sebagai area untuk olahraga lari.

"Kalau biasanya kata 'bajak' berkonotasi negatif, sekarang Nike pakai 'bajak'untuk kegiatan positif. Nike mengajak masyarakat untuk membajak tempat di manapun sebagai tempat berlari. Berlari kan bisa di manapun dan kapanpun," ujar Nike Indonesia Country Marketing Manager Nino Priambodo saat peluncuran #BAJAKJKT, Rabu (23/10/2013).

Sejak September lalu, Nike sudah "membajak" beberapa lokasi, seperti Gelora Bung Karno dengan stensilan bertuliskan 'Ini bukan jalanan, ini tempat lari loe.' Tak hanya ruang publik saja, #BAJAKJKT juga merambah fasilitas pendidikan.
"Kami juga bekerja sama dengan sekolah-sekolah di Jakarta. Respon yang diberikan dari murid dan guru sangat positif. Mereka terdorong untuk lebih banyak bergerak," tutur Nino.

Kampanye ini sebetulnya gencar digaungkan sejak lama. Namun, hanya sebatas lewat media sosial saja, seperti di Twitter dengan tagar #BAJAKJKT #justdoit #further.
Puncak dari kampanye ini adalah #BAJAKJKT 10K, kompetisi lari pertama Nike di Indonesia dengan jarak 10 km di area Jakarta.

Selain menjadi momentum perayaan di Jakarta, #BAJAKJKT 10K merupakan bagian dari gerakan global 'Nike We Run.' Jakarta menjadi salah satu dari 26 kota besar di dunia, seperti Seoul, Singapura, dan Mexico City yang mengadakan acara ini.
#BAJAKJKT 10K akan berlangsung pada Minggu, 15 Desember 2013. Ditargetkan, 10 ribu orang akan berpartisipasi dalam ajang ini. Kategori yang dilombakan adalah di bawah 25 tahun dan di atas 25 tahun.
Registrasi dapat dilakukan secara daring melalui www.facebook.com/nikerunningID mulai Kamis, 31 Oktober 2013, atau di 13 gerai Nike Jakarta, dua Goods Dept, dan Planet Sports Senayan City mulai Jumat, 1 November 2013.

Biaya pendaftaran adalah Rp 125 ribu untuk kategori di bawah 25 tahun dan Rp 200 ribu untuk kategori di atas 25 tahun.
Untuk mempersiapkan para 'pembajak,' Nike akan mengatur sesi latihan jelang perlombaan, dimulai bulan November sampai awal Desember. Di sesi ini, para pelari akan mendapatkan tips dari para atlet dan pelari berpengalaman. Setiap sesinya akan bervariasi di setiap lokasi ibukota.
Rute dan hadiahnya?

"Kami belum bisa mengekspos sekarang, tunggu kejutannya. Yang jelas garis start dan finis berada di GBK," kata Nino.
Terkait

Sumber: Tribun Jakarta

Nah kira2 agan mau ikutan sehat ga nih?...
Uda sehat bisa ngeceng hehehee sambil mnm es cendol.emoticon-Rate 5 Star
anasabila
anasabila memberi reputasi
1
2.8K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Gosip Nyok!
Gosip Nyok!KASKUS Official
35.1KThread25.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.