Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • HAL PENTING YANG HARUS ANDA TAHU SEPUTAR TEKANAN DARAH RENDAH (HIPOTENSI)

misterhealerAvatar border
TS
misterhealer
HAL PENTING YANG HARUS ANDA TAHU SEPUTAR TEKANAN DARAH RENDAH (HIPOTENSI)
Beberapa tempo lalu saya sudah membuat artikel tentang hipertensi, yakni 7 hal salah kaprah tentang hipertensi. Alhamdulillah banyak respon dan merasa artikel tersebut bermanfaat. Ternyata banyak beberapa kawan yang meminta untuk membahas mengenai tekanan darah rendah atau hipotensi. Memang kurang afdol kalo saya hanya membahas hipertensi tanpa membahas hipotensi.

HAL PENTING YANG HARUS ANDA TAHU SEPUTAR TEKANAN DARAH RENDAH (HIPOTENSI)

Apa itu hipotensi?

Hipotensi merupakan istilah yang menggambarkan tekanan darah di bawah normal. Menurut para ahli tekanan darah yang normal berkisar 90/60 hingga 120/80 (jurnal terbaru menyebutkan tekanan darah 120/80 sudah termasuk prehipertensi). Tekanan darah rendah berarti tekanan darah yang nilai tekanan sistolik (yang biasa disebut di atas) di bawah 90 dan atau tekanan diastolik di bawah 60. Misalkan tekanan sistoliknya normal dan diastoliknya rendah atau sebaliknya termasuk hipotensi,
110/50 termasuk hipotensi, 80/60 juga termasuk hipotensi.

Apa saja gejalanya?

gejalanya cukup banyak, biasanya penderita mengalami pusing seperti mau jatuh, pandangan kabur berkunang-kunang, mudah lelah, kurang konsentrasi bahkan bisa menimbulkan perasaan mual.


Apa saja jenis-jenis hipotensi?

Para ahli berbeda-beda mengklasifikasikan tipe atau jenis hipotensi, tetapi untuk mudahnya bisa kita bagi tipe hipotensi seperti berikut:

1. Hipotensi orthostatik / postural
HAL PENTING YANG HARUS ANDA TAHU SEPUTAR TEKANAN DARAH RENDAH (HIPOTENSI)

adalah hipotensi yang disebabkan oleh perubahan posisi dari duduk atau tidur ke posisi berdiri. termasuk hipotensi jenis ini bila gejala muncul dalam waktu 3 menit setelah perubahan posisi dari duduk atau tidur ke posisi berdiri. Bila gejala muncul setelah 3 menit, bukan hipotensi jenis ini, perlu dicari penyebab lainnya apakah ada gangguan jantung atau sistem syaraf. Umumnya yang menderita hipotensi orthostatik orang tua.
Ketika perubahan posisi dari duduk atau tidur ke posisi berdiri, darah tertumpuk di kaki karena gravitasi. Normalnya tubuh akan mengalirkan darah tersebut ke seluruh tubuh, terutama otak, akan tetapi pada penderita, mekanisme ini gagal sehingga darh ke otak tidak cukup sehingga muncul gejala

2. Hipotensi postprandial
adalah hipotensi yang terjadi setelah makan. Mekanismenya sama seperti hipotensi orthostatik, setelah makan, aliran darah menumpuk di sistem pencernaan. Tubuh gagal mengalirkan kembali darah yang menumpuk ke seluruh tubuh sehingga daha ke otak tidak optimal maka muncul gejala yang sudah disebut di atas. Hipotensi jenis ini juga banyak diderita oleh orang tua.

3. Hipotensi dimediasi sistem syaraf (Neural Mediated Hypotension)

adalah hipotensi yang terjadi karena miskomunikasi sistem persarafan jantung dengan otak. Hipotensi jenis ini cenderung terjadi pada remaja atau dewasa muda. Terjadi pada orang yang sering berdiri terlalu lama. Pada saat berdiri lama darah banyak tertumpuk pada kaki, normalnya jantung akan mengirim sinyal ke otak untuk mengalirkan darah yang tertumpuk itu ke seluruh tubuh. Namun terjadi kesalahpahaman syaraf jantung, syaraf jantung mengira tekanan darah sudah tinggi (akibat penumpukan darah di kaki) sehingga malah mengirimkan sinyal ke otak bahwa tekanan darah sudah tinggi. Pada akhirnya otak malah memerintahkan untuk memperlambat kontraksi jantung sehingga tekanan darah menjadi rendah.

4. Hipotensi akut (tiba-tiba)

adalah hipotensi yang munculnya tiba-tiba. Tekanan darah turun mendadak disebabkan karena ada. Bisa disebabkan oleh gagal jantung, hilangnya darah, kerusakan sistem saraf atau di awali dengan infeksi yang menyebar ke seluruh tubuh. Penderita hipotensi jenis ini harus mendapatkan pertolongan segera. Bawa ke instalasi gawat darurat rumah sakit terdekat.

Apa saja penyebab hipotensi?

Ada berapa kondisi yang dapat menimbulkan hipotensi, misalnya kehamilan, masalah di jantung (gangguan katup jantung, serangan jantung, gagal jantung), masalah hormonal, infeksi yang sudah menyebar ke seluruh tubuh atau sepsis, kehilangan darah yang banyak, kepanasan (heat stroke) dan yang paling sering adalah dehidrasi dan kurang nutrisi.

Saya sepertinya mempunyai tekanan darah rendah, apa yang sebaiknya saya lakukan?


Jangan langsung menghakimi anda terkena penyakit darah rendah, Ingat definisi / batasan tekanan darah rendah! bisa jadi gejala yang anda alami berasal dari penyakit lain, karena ada beberapa penyakit yang gejalanya hampir mirip, seperti anemia dan vertigo. Sebaiknya anda cek lagi tekanan darah anda dan kenali tipe hipotensi yang anda curigai, apakah muncul dengan perubahan posisi? setelah makan? atau terlalu banyak berdiri? jika anda ragu konsultasikan ke dokter emoticon-Smilie
HAL PENTING YANG HARUS ANDA TAHU SEPUTAR TEKANAN DARAH RENDAH (HIPOTENSI)

Apa saja pengobatan hipotensi?

Biasanya tidak dibutuhkan pengobatan untuk tekanan darah rendah. Jika anda benar-benar menderita tekanan darah rendah, ada beberapa cara untuk mengatasi atau mencegah yakni
1. Lebihkan sedikit garam dalam diet anda
2. Banyak minum air putih
3. Makanlah makanan dengan gizi yang seimbang terutama mengandung lemak dan protein
4. Pelan-pelan jika ingin berdiri dari posisi duduk atau tidur
5. Makan dalam porsi kecil dan pelan-pelan, jangan terburu-buru emoticon-Smilie


Apa hal yang berbahaya dari hipotensi?

Penderita tekanan darah rendah dapat terjatuh ketika muncul gejala, yang dikhawatirkan adalah terjadi patah pada tulang panggul atau tulang tengkorak (kepala). Selain itu tekanan darah yang rendah menyebabkan suplai oksigen ke otak berkurang, bila hal ini terus berlanjut akan terjadi kematian sel otak sehingga terjadi stroke. (stroke tidak hanya terjadi pada darah tinggi lho emoticon-Smilie )


Sekian artikel dari saya semoga bermanfaat bagi yang membacanya. Saya siap menerima masukan, saran, maupun sanggahan. Suka dengan artikel saya? silahkan disebarkan emoticon-Smilie

SUMBER

ga nolak emoticon-Blue Guy Cendol (L) gan.. jangan di emoticon-Blue Guy Bata (L)
kalo ngobrol atau share atau tanya-tanya bisa PM atau via twit @doddyrizqi (follow ya gan hehehe), Insya Allah ane jawab emoticon-Smilie

Spoiler for PENTING BANGET GAN:

0
18.9K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.