Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

platinumrAvatar border
TS
platinumr
Mengenal "GOTHIC" , Gothic bukan aliran sesat / satanic !
Assalamualaikum wr wb

#1 . Thread ini bukan repost , tadi saya coba search Mengenal Gothic dan no result , tapi males masang SS nya
#2 . Thread ini hanya untuk sekedar sharing agar tidak ada lagi yang mengangap bahwa Gothic itu aliran sesat / satanic
#3 . As allways no [Junk , Sara , Promo , Jualan , etc..]

Mengenal "GOTHIC" , Gothic bukan aliran sesat / satanic !


MENGENAL LEBIH DEKAT ISTILAH GOTHIC


1. Istilah gothic berasal dari nama suku nenek moyang bangsa jerman ,Visigoth,yang berkepercayaan pagan.orang-orang Visigoth di kenal sebagai bangsa bar-bar yang pemberani,setia dan pemangsa yang kejam ,gak heran kalo mereka jadi musuh yang paling merepotkan tentara kerajaan romawi.Dari segi kekuatan memang mereka gak sebanding dengan tentara romawi,namun jika mereka merasa terganggu atau kurang aman,mereka akan membunuhi siapapun musuhnya tanpa bersisa.
Spoiler for Visigoth:


2. Budaya mereka terkesan gelap dan gloomy,tentu saja sesuai dengan kepercayaan mereka.kebudayaan seperti ini di tampilkan dalam berbagai karya mereka seperti arsitektural lagu,syair,dongeng fashion de el el.
Di kemudian hari,romawi menggunakan kebudayaan Visigoth dengan paganism mereka untuk menembus barikade kepercayaan mereka untuk di kembalikan pada kristus.cara ini terbekas pada model arsitektur gereja-gereja kuno
Juga ketika islam menguasai spanyol dan Andalusia,pembangunan masjid di wilayah ini tak luput dari sentuhan kebudayaan gothic.asal tau aja,spanyol juga salah satu wilayah migrasi bangsa Visigoth
Ternyata banyak kepercayaan dan agama di dunia ini mengakui dan salut kepada orang-orang Visigoth karena ideologi kejujuran dan kesetiaan mereka,karena ketulusan dan pengabdian mereka emoticon-Matabelo.


3. Pada awal milenium pertama, kaum Gothic mengembara ke seluruh benua Eropa. Mereka berangkat dari Skandinavia sebelum tahun-tahun pertama Masehi dan sampai di sebelah selatan daerah yang sekarang disebut Rusia bagian selatan pada pertengahan abad ke-3. Pada abad ke-4 kaum Gothic seperti banyak suku Jermanik lainnya harus minggir untuk bangsa Hun dan mulai bermigrasi ke barat.yang kemudian budaya gothic banyak di pengaruhi budaya yunani,slavia,dan iran.saat penyebaran mereka inilah kebudayaan gothic mulai di kenal dan diadopsi di seluruh eropa.Essensi budaya gothic terus di kembangkan hingga sekarang,hingga orang-orang yang ada sekarang tidak menyadari bahwa yang mereka pelajari adalah kebudayaan gothic.

4. Setelah sekian lama kebudayaan itu berkembang dan terus di adaptasi,maka sekarang adalah era baru kebudayaan gothic.kebudayaan gothic sekarang sama sekali bukanlah pagan atau satanis tetapi jika pagan atau satanis ada dalam diri gothess (pecinta gothic) pun tidak masalah.justru gothic sekarang merupakan budaya yang penuh kesetiaan dan pengabdian pada kepercayaan dan agama masing-masing.
Trus kenapa gothic sekarang di identikkan dengan kesesatan satanis atau murder dan persembahan?
Pertama,pendahulu gothic yaitu bangsa Visigoth merupakan bangsa penganut pagan sehingga penampilan para gothic identic dengan gelap dan gloomy,tapi tetep gak mutlak sesat.
Kedua,karena seorang artis bernama Marilyn manson yang sejak awal mengaku seorang gothic,selalu menonjolkan aksi murderisasi dan satanic,sampai pada ketika dia di angkat menjadi pendeta di gereja setan, oleh Anton Laveyprofesi dan kepopuleran manson yang seorang public figure menjadi banyak acuan salah dari banyak orang sehingga mengatakan bahwa gothic itu satanis,padahal itu salah besar.satanis bukan hal yang wajib di gothic.Sekali lagi gothic bukan satanis atau kekejaman,karena yang seperti itu adalah black dan death metal : dimmu borgir, Windir, Satyricon, Christ Denied....etc..gothic itu ideology yang penuh dengan kebaikan hati.

Spoiler for Marilyn Manson:


Band-band yang termasuk gothic

Nightwish
Within Temptation
Haggard
Epica
The Cure
Marilyn Manson
Nine Inch Nail
HIM
Serenia
Anathema
Lacrimosa
Deine Lakaien
Moonspel
DeathStar
Draconian
Cradle of Filth [lebih cenderung kepada Black Metal]
etc..Band-band lokal sub Gothic


5. Music gothic sendiri juga terkesan gloomy,mendayu,touchy,tapi

ga mellow, dengan lirik yang penuh dengan depresi, gloomy, kesedihan, kekecewaan,pengorbanan,kesetiaan,kebencian, atapun pemberontakan dan perlawanan.

6. Tentang haggard,epica dan nightwish,banyak yang bilang kalo band-band ini bukan gothic tetapi symphonic metal.Haaaaa….haaa……hey jangan lupa,music gothic merupakan bagian dari music underground yang berarti juga saudaranya metal.sementara itu gothic telah dikembangkan sejak berabad-abad yang lalu salah satu nya melalui music seperti symphony dan orchestra.so,jangan salah yang kalian sebut symphonic metal itu sebenarnya classical gothic salah satu sub culture gothic.


7. Soal evanescence,meski mereka sendiri membantah sebagai band gothic,tapi dari segi komposisi music,mereka cenderung ke gothic,lebih tepatnya gothic rock.trus kenapa mereka membantah….?mungkin aja mereka belum bisa bedain gothic ama death n dark metal kali..kayak banyak orang ketakutan disebut sesat.he…he…he…
Ga peduli dari mana aslanya ,eropa ,amrik,asia,afrika kalo uda jadi gothic ya.. berarti di gothess kayak evanes tuh…

Spoiler for Evanescence:


Berhubung cape nulis , break sejenak emoticon-Ngakak
LANJUTAN DI BAWAH emoticon-Kiss
Diubah oleh platinumr 08-11-2013 23:14
0
8.3K
29
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.