Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rizkyluxAvatar border
TS
rizkylux
Nabung 200 Ribu, Dapat 9 Milyar
Kebayang orang biasa-biasa seperti kita bisa megang uang 9 milyar? Nah menurut pakar perencana keuangan Ligwina Hananto hal itu mungkin-mungkin saja, bahkan relatif mudah, karena modalnya hanya menyisihkan uang 200 ribu saja setiap bulannya (baca [URL="http://finance.detik..com/read/2013/10/08/214845/2381842/479/mau-dapat-uang-rp-9-miliar-saat-pensiun-umur-55-tahun-ini-caranya"]di sini[/URL]). Hah… Sumpe lo?

.

Kata beliau uang 200 ribu tadi setiap bulan diinvestasikan ke reksadana. Jika kita sudah mulai menyisihkan sebelum umur 30 tahun, maka pas kita pensiun umur 55 tahun, kita bisa mendapatkan 9 milyar dari uang hasil investasi di reksadana tersebut.

.

Yang menarik adalah beberapa komen dari pembaca detik. Ada yang bilang pembohong lah, ada yang bilang mending disimpen di kasur lah, ada yang bilang uang dibawa kabur lah, dst. Sekilas memang tampak wow, pernyataan Ibu Ligwina tersebut. Tapi alangkah tidak bijaknya bila kita buru-buru menghakimi tanpa menganalisis seperti komen-komen lucu di atas.

.

Sekarang kita coba hitung-hitung dulu. Apakah pernyataan Ibu Ligwina tersebut ngawur alias tidak berdasar atau malah jangan-jangan memang benar. Anggap saja kita sekarang berumur 25 tahun, lalu kita menyisihkan 200 ribu per bulan. Pada saat kita berumur 55 tahun atau 30 tahun kemudian, berapa sih yang bisa kita dapat?

.

Ternyata jika investasi reksadana kita menghasilkan return 30% per tahun maka umur 55 tahun kita bisa mendapatkan 23.7 milyar, tapi kalau returnnya 25% maka dapatnya 8.6 milyar. Bagaimana kalau return 20%? Ternyata dapatnya 3.1 milyar. Lha kalau hanya 10%? Masih lumayan loh masih bisa bawa pulang 400 juta.

.

Nah dari itung-itungan, ternyata bisa ya, bukan omong kosong saja investasi 200 ribu per bulan bisa bawa pulang 9 milyar. Tapi tunggu, lihat tadi syaratnya, investasi tersebut harus mendapatkan return per tahun 25%. Pertanyaannya bisakah?

.

Kalau kita lihat beberapa tahun terakhir, maka kita bisa jumpai beberapa reksadana yang menghasilkan return di atas 25%, tapiiii tidak sedikit pula reksadana yang kinerjanya di bawah 20%. Belum lagi bagaimana jangka panjangnya? Bisakah konsisten 25% per tahun?.

.

Nah secara jangka panjang kita coba lihat indeks saham kita. Per 1 Oktober 2013, indeks saham BEI menunjuk angka 4,432.51, sementara itu kita lihat tanggal 4 Januari 2000, indeks saham kita berada pada nilai 636.37 (sumber finance.yahoo.com). Bila dirata-ratakan, maka per tahunnya, selama 13 tahun 9 bulan, bursa saham kita menghasilkan return 15.16% per tahun.

.

Nah, jadi bagaimana? Bisakah kita dapat return 25% per tahun? Ya bisa saja, karena itu kan rata-rata, bisa naik turun, dan ada investor untung ada investor rugi, ada investor pinter ada investor asal. Tapi….. Bisakah kita SEMUA menikmati return 25%? Oooo tidak bisa….. Rata-rata saham saja 15% per tahun, kalau ada yang bisa dapat 25% berarti disisi lain ada yang dapat hanya 5%. Lha kalau SEMUA dapat 25% ya mestinya rata-ratanya 25% dunk.

.

Jadi…. Apakah perkataan Ibu Ligwina tadi ngawur seperti komen pembaca-pembaca detik di atas? Tentu tidak, ada itungannya koq, memungkinkan koq. Tapiiii…. Seperti yang saya sampaikan di paragraf di atas ini, tidak mungkin kalau lantas semua yang berinvestasi mendapatkan seperti itu. Hanya sekian persen orang yang beruntung yang bisa mencapai target 9 milyar tersebut.

.

Nah, kesimpulannya, masih tertarikkah berinvestasi? Eh bentar btw kalau return 15% per tahun bisa dapat berapa ya umur 55? Ternyata masih bisa dapat 1.1 milyar loh. Menarik???

.

Eh tunggu-tunggu, satu poin lagi. Kita lihat harga kambing kurban yuk… Loh apa hubungannya… Begini saudara, 10 tahun lalu harga kambing kurban sekitar 500 ribu. Nah sekarang harganya sekitar 1.5 juta. Jadi dalam jangka waktu 10 tahun naik 3 kali lipat. Coba kita bandingkan dengan investasi di atas. Maka 30 tahun kemudian (sebagaimana lamanya investasi di atas) harga kambing menjadi 27 kali lipat. Kalau sekarang harganya 1.5 juta maka 30 tahun lagi harganya 40.5 juta.

.

Berarti…. Terkait investasi di atas, dari umur 25 ke 55 tahun (30 tahun) investasi. Kalau kita ibaratkan kambing nilai 1 milyar yang kita dapat nanti, sebenarnya tidak seperti 1 milyar yang kita bayangkan sekarang. Dibandingkan dengan kenaikan harga kambing maka sejatinya, 1 milyar saat itu, rasanya hanya bisa dibelikan 25 ekor kambing (1 milyar dibagi 40 juta). Jadi ya serasa 37 juta saja (25 kambing x 1.5 juta).

.

Nah bagaimana dong….

.

Eh sebentar-sebentar…. Sebenarnya selain reksadana ada jenis investasi lain yang jauh-jauh lebih menguntungkan. Kalau cuma 25% setahun si lewat. Ini bisa 100 kali lipat, bahkan 700 kali lipat, bahkan bisa lebih dari itu. Coba tebak, investasi apa coba? That’s right. Anda benar. SEDEKAH! Karena dengan sedekah Allah akan membalasnya hingga 100 kali lipat, 700 kali lipat bahkan sampai tidak terhingga.

.

Semoga bermanfaat.
0
6.8K
42
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.