Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cendoleternaAvatar border
TS
cendoleterna
Mini Cooper

Mini Cooper
Mini Cooper salah satu varian dari mobil berukuran kecil yang bernama "Mini". Mobil ini dibuat oleh British Motor Corporation (BMC) dari Inggris. Mini pertama kali diproduksi pada tahun 1959 dan terus berlanjut hingga tahun 2000. Pada jamannya , Mini sangat terkenal , bahkan pada tahun 1960-an telah menjadi ikon untuk Negara Inggris.


Pada era tersebut, Mini dianggap memiliki kelebihan dalam hal pengaturan tata letak ruangnya. Dengan rancangan khusus yang dipadu dengan system penggerak roda depan, 80% dari floorpan-nya dapat digunakan sebagai ruang penumpang dan barang. Layout seperti ini nantinya akan mempengaruhi rancang bangun mobil yang dibuat oleh produsen yang lain.


Karena kepopulerannya, Mini dalam beberapa hal dianggap setara dengan Volkswagen Beetle (VW Kodok), sebuh mobil kontemporer buatan jerman. Kedua mobil ini memang menikmati popularitas yang sama di Amerika Utara. Bahkan ada tahun 1999, Mini terpilih sebagai mobil kedua setelah Ford Model T, yang paling berpengaruh pada desain mobil abad 20.


Perancang Mini adalah Sir Alec Issigonis, atas pesanan dari BMC dengan model dua pintu. Mobil ini kemudian dibuat di pabrik mobil milik BMC yang berlokasi di Longbridge dan Cowley. Selanjutnya, Mini juga diproduksi di Negara lain yaitu :


Australia -> di pabrik BMC Victoria Park/Zetland di Sidney
Spanyol -> di pabrik milik Authi
Belgia
Chili
Italia -> di pabrik Inocenti
Portugal
Afrika Selatan
Uruguay
Venezuela
Yugoslavia

Produk pertama Mini disebut sebagai Mark I, yang kemudian dikembangkan menjadi : Mark II, Clubman dan Mark III dengan beberapa jenis varian yaitu : Station Wagon (Estate),pickup truck, van dan Mini Moke ( seperti mobil jip berbentuk buggy).


Sedangkan yang disebut sebagai Mini Cooper dan Cooper "S" adalah Mini versi sport yang sukses sebagai mobil rally. Mini Cooper berhasil memenangkan Rally Monte Carlo empat kali dari tahun 1964 sampai 1967, meskipun pada tahun 1966 didiskualifikasi setelah mencapai finis. Mini bersama dengan enam mobil Inggris lainnya ( termasuk empat mobil yang finis terlebih dahulu), dinyatakan telah menggunakan kombinasi ilegal lampu depan (headlamp) dan lampu sorot (spot light).


Pada saat dipasarkan pertama kali, Mini masih menggunakan merk Austin sebagai “Austin Seven” dan Morris sebagai “Moris Mini Minor”. Selanjutnya Mini menggunakan merk sendiri pada tahun 1969. Namun pada tahun 1980-an Mini kembali dipasarkan dengan nama Austin

SUMBER
0
7.6K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.