Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

newbie.newbornAvatar border
TS
newbie.newborn
Tukang Becak di Pasuruan Berkurban Sapi Setelah Menabung 5 Tahun
Tukang Becak di Pasuruan Berkurban Sapi Setelah Menabung 5 Tahun

Pasuruan - Seorang tukang becak asal Kelurahan Pucangan Kecamatan Purworejo Kota Pasuruan, Bambang (51), akhirnya bisa meraih apa yang dicita-citakan sejak kecil. Dari hasil menabung selama 5 tahun, ayah satu anak ini membeli sapi untuk dikurbankan pada Hari Raya Idul Adha.

"Alhamdulillah kulo tiang mboten ngadah tese saget kurban (saya orang tidak mampu bisa berkurban," ujar Bambang saat menyerahkan sapi kurban ke Takmir Masjid Al-Ikhlas tak jauh dari rumahnya, Senin (14/10/2013).

Bambang menuturkan, sapi yang dibelinya seharga Rp 13 juta. Uang sebanyak itu ia kumpulkan dari hasil menarik becak setiap hari di celengan kayu yang dipasang di jok becaknya.

Bertahun-tahun mengayuh becak, Bambang memiliki banyak pelanggan terutama orang tua yang memiliki anak bersekolah di SD dan SMP. Sehari menarik becak, Bambang mendapatkan Rp 20 ribu sampai Rp 40 ribu.

Selain dari sisa hasil mengayuh becak, celengan kayu di jok becaknya juga diisi istrinya, Mahmudah (45). Mahmudah bekerja sebagai tukang pijat panggilan dengan penghasilan Rp 20 ribu per orang.

"Kulo sampun kepingin kurban sapi sejak kecil," ujar pria yang sangat ingin naik haji ini.

Sebelum ini, ayah Yosi Kurniawan (17) pelajar SMKN 2 Kota Pasuruan ini sudah tiga kali berkurban kambing. Ketua Takmir Masjid Al-Iklhas, Nursalim Jamil yang menerima sapi dari Bambang merencanakan akan mengarak sapi tersebut sebelum di potong.

"Ada yang mengusulkan sapi di arak dulu setelah sholat Ied. Tujuannya sebagai syi'ar agar masyarakat sekitar terinspirasi," kata Nursalim.

[URL="http://news.detik..com/read/2013/10/14/130656/2385928/475/tukang-becak-di-pasuruan-berkurban-sapi-setelah-menabung-5-tahun"]SUMBER[/URL]

Tadi gak sengaja lagi baca2 berita ketemu ini langsung buat aja di sini emoticon-Big Grin
Walaupun hanya seorang yg berkehidupan cukup tetapi tidak mengemis dan bahkan bisa berqurban sapi, hebat bapak ini emoticon-Big Grin
0
1.5K
15
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.