Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

William SamAvatar border
TS
William Sam
{SHARING} Cara Realistis dlm Berbisnis dan Mencapai Kesuksesan Finansial!
Salam sukses untuk anda semua,

Sy sgt senang melihat begitu mewabahnya 'virus enterpreneurship' belakangan ini..baik melalui seminar, atapun buku2 bisnis yang beredar.. tapi juga sekaligus ada 'keresahan'..

Senang karena memang enterpreneurship itu merupakan hal yg sgt bgs dan bisa menjadi salah satu jalan menuju kebebasan finansial.. Tp 'resah' karena melihat sgt byk yg menelan mentah2 semua hal dan 'provokasi yg ada'.. akhirnya malah terjerumus / salah langkah...

Seminar / buku2 yang beredar KEBANYAKAN hanya membahas tentang mindset saja, sehingga mslh teknis sering terlupakan oleh orang2 dan mereka NEKAT nyemplung hanya dengan bermodalkan SEMANGAT dan MINDSET positif saja..

Betul bahwa kita harus punya MINDSET positif dan semangat tinggi untuk bisa sukses.. tapi sayangnya itu saja BELUM CUKUP untuk bisa meraih sukses, karena itu baru langkah awal saja dan masih ada sgt banyak langkah2 berikutnya yg tdk kalah penting..

Banyak yg sebelum memiliki usaha, begitu mengidam-idamkan punya bisnis dan berpikiran :
"Wah enak ya punya bisnis, tinggal ongkang2 kaki doang, duit ngalir...orang lain yang kerja buat kita "

"Wah coba gw punya bisnis sendiri..ga usa repot2 berangkat kerja pagi2 kena macet pulang malem2 duit gak ada juga.. kerja ga usah 8 jam sehari.. bisa jalan2..omzet gede bgt... dst.. dst.. dst nya.. "..

atau ada yg coba2 invest main saham, indeks, dan sejenisnya,karena pingin cepet2 uangnya 'beranak' dan untung gede..

itu semua BENAR, tapi itu baru bayangan yg ENAK2 nya aja dan itu baru bisa terjadi kalau bisnisnya SUDAH berhasil.. itu tidak terjadi begitu saja..

Untuk bisa sampai ke tahap berhasil dan mencapai 'bayangan2' yg menggiurkan itu sgt tidak mudah, diperlukan sebuah PROSES yang seringkali nggak enak dan bisa jadi sangat BERAT.. ini yg seringkali banyak 'dilupakan' oleh org2..
Saya tidak bicara pada mereka yg sudah mapan dari ortunya atau sdh dlm keadaan yg 'enak' sejak kecil.. tp lebih kepada mereka yg benar2 berjuang dari nol..

Banyak yang terbuai oleh bayangan2 manis, punya bisnis untungnya gede, omzetnya ratusan juta, ga usa capek2 kerja, sehingga mereka ngebettttt pinginnn punya bisnis, yg lg kerja kantoran pingin cepet2 resign mau buka usaha, pake jurus berani berhutang karena 'Hutang itu Mulia', pakai 'cara GILA jadi pengusaha', 'buka usaha ga pake mikir', dll..

Tapi kenyataannya? yg sukses memang ada..
tp FAKTA yg sy lihat, yg merasa frustrasi dan gak tau mesti gimana lg karena sudah mempertaruhkan HAMPIR semua yang dimilikinya malah JAUH LEBIH BANYAK..

Sdh terlalu byk sy mendengar org2 mengeluh, yg awalnya begitu bersemangat berapi2 ketika ingin membuka usaha, sudah membayangkan omzet yg besar tiap bulannya, bahkan ada yg langsung resign dr pekerjaannya, berani berhutang karena yakin akan prospek bisnisnya, atau bahkan menjual asetnya.. Tp kenyataannya bisnisnya ternyata tdk semanis hitung2an di atas kertas, tdk semanis impian dan harapan mereka.. Usahanya sepi, akhirnya bangkrut, hutang menumpuk, dan msh ada tanggungan anak istri..

Malah pernah ada yg sharing di suatu forum (sy lupa dimana).. Dia dari posisi pekerjaan yg sudah mapan dan penghasilan (gaji) cukup besar, tanpa pikir panjang dia lsg resign, dan dengan semangat menggebu dia membuka usaha dengan uang yg dia kumpulkan selama ini plus HUTANG..
Tapi ternyata semua hitung2an di atas kertasnya meleset semua, dr perkiraan modal awal yg dibutuhkan, perkiraan / Target omzet yg JAUHH dr kenyatann, dll.akhirnya bingung hrs gimana..padahal udah bekerja keras, tdnya kerja kantoran cuma 8 jam sehari, ini kerja bisa sampe 15 jam sehari..ada utang yg menumpuk, tiap bulan selalu nombok.. lalu hrs gmn?

Dia terinspirasi dari seorang mentor / motivator / pebisnis yg mengajarkan utk berani berhutang, bahwa hutang itu mulia, dll.. tp ironisnya, sy dengar kabar sang motivator / pebisnis yg mengajarkan ilmu itu malah skrg sedang diPailitkan karena hutangnya yg besar.. yah, tp sy tdk tau detil urusannya.. tp IRONIS..

Ada juga teman saya yang pernah sampai jual asetnya, RUMAHnya, karena terlalu bersemangat untuk buka usaha..jd dia jual untuk modal usaha, terus sementara mereka kontrak rumah..karena sgt yakin akan prospek bisnis barunya.. tp faktanya, usahanya SEPI..sampai stress dia.. haduh, melihat kenyataan itu sedih bgt sy dan sampe menitikkan air mata, bukan lebay.. tp miriss bgt.. apalagi dia punya istri dan anak yg masih kecil.. pdhal Business Plan juga sudah dibuat sebaik mungkin.. tapi kenyataan berbicara lain..

betul bahwa kegagalan itu PASTI pernah dialami semua org sukses, makin sering gagal makin cepat sukses, tapi kegagalan dan resikonya itu hrs bs kita ukur dan JANGAN sampai membahayakan kehidupan anda or anak istri anda..apalagi yg punya anak masih kecil ( saya punya anak kecil, makanya saya sangattt merasa empati dan berharap jangan sampai ada org2 yg ngawur / salah langkah yg bisa membahayakan atau membuat anak istrinya dalam posisi yg menderita.. kasihan gan )..

Kita boleh gagal dalam berusaha, bahkan 'harus' mengalami kegagalan demi mental yg sehat, tapi jangan gagal yang konyol dan mengancam kelangsungan hidup kita dan keluarga, konyol itu namanya..

Sy miriss karena pernah berada di situasi itu juga yg dialami teman saya..

Bermodalkan semangat, saya 'bakar kapal sy' seperti byk kisah2 yg ditulis buku2 motivasi, tentang membakar kapal sendiri..
Tp stlh bakar kapalpun tdk jaminan bs berhasil, lha mslhnya kalo uda terlanjur bakar kapal tp kita belum siap dan ternyata 'musuh' lbh kuat dan kt kalah gmn dong?
Jadi strategi 'Bakar kapal' memang sgt bagus, tp juga ada tekniknya yg hrs diketahui..

Mimpi besar itu memang perlu dan WAJIB, tapi bagaimana mewujudkan mimpi itu jd kenyataan? itulah hal yg lebih penting lagi untuk dipelajari

Jadi berdasarkan fakta2 tersebut diatas, sy sangat ingin mengajak anda semua untuk sharing bersama :

Bagaimana sih langkah2 yg tepat (dan aman) untuk mulai berbisnis ?
Bagaimana cara mengukur kegagalan yg tidak membahayakan kelangsungan hidup kita dan keluarga ?
Bagaimana cara membatasi resiko ?
Bagaimana teknik strategi 'bakar kapal' yg tepat dan tidak ngawur asal main bakar2 aja ?
Apa yg harus dilakukan setelah sudah ada uang, mau diinvest kemana yg aman dan bs lebih berkembang?
Bagaimana pola hidup yang benar utnuk mencapai kesuksesan finansial..
dll yg bersifat teknis dan praktis.

Inilah yg akan kt sharingkan sama2..hal2 yg bersifat praktis ttg bisnis..
Jd cocok bgt kalo ada diantara anda yg :
Baru mau mulai bisnis,atau masih cari2 bisnis yang cocok,
atau msh kerja kantoran tp pingin punya bisnis,
Pingin punya bisnis tapi gak bisa mulai2 melangkah, bingung melangkah darimana,
atau yang baru menjalankan bisnis, atau yang merasa sedang salah melangkah dan menyesalinya,
atau sedang bangkrut sekalipun..mari kita sama2 bangkit lg utk masa depan yg lebih baik..
Cocok bgt utk dtg dan kt sharing sama2 ttg hal2 praktis di bisnis, bukan sekedar teori..

Jadi buat anda yg berminat sama2 belajar, saya ingin mengundang anda semua untuk datang, mendengarkan sharing, dan membangun relasi / komunitas / networking yg kuat ( INI SAMA SEKALI BUKAN TENTANG MLM / ASURANSI/ NETWORK MARKETING LAINNYA, yg saya maksud networking disini adalah bener2 networking, semakin banyak network kita, semakin besar dan luas peluang2 yg bs kita dapat ).. saya undang kita sharing sama2 pada :

Hari / Tanggal : Rabu, 11 September 2013
Pukul : 19.00 WIB
Tempat : Oceanic Resto, Jl Boulevard Raya blok QA 1 no 2, Kelapa Gading ( kira2 di sebrang Mal Kelapa Gading ), Jakarta Utara

Ini foto tempatnya emoticon-Smilie



Buat agan2 yg bisnisnya uda mapan jg monggo dtg dan berkenan share kiat2 suksesnya ke kita2.. Kt membangun networking dan komunitas yg kuat..

Saya yang akan membawakan sharingnya.. Saat ini sy sedang menjalankan bbrp bisnis :
WO, Kuliner, Entertainment, Videography, Product Acrylic dan Fiber.

Sy juga sdh 24 kali gagal dlm menjalankan usaha emoticon-Smilie , sy berharap kegagalan2 sy jg bs memberikan pelajaran yg berharga, spy jgn sampai mengulangi kesalahan2 yg sy lakukan..percayalah, kegagalan2 sy akan sgt berguna utk anda. Tdk perlu mengulangi kesalahan2 yg sy lakukan.. Karena semuanya saya Trial & Error sendiri.. belajar scr otodidak..

Saya tidak akan 'memprovokasi' anda supaya bertindak ini itu, berani hutang, dll. Motivasi harus mampu anda bangkitkan sendiri, tapi kita akan sharing langkah2 apa yang bisa diambil.. sy juga tidak akan memberikan tips utk cepat kaya secara instan, tapi kita akan membedah realita dunia bisnis yg ada..cara realistis menuju kesuksesan dalam hidup.. tidak dengan cara hiperbola..

Ada biayanya? Saya tidak akan memungut biaya untuk sharing2 sy, sy murni ingin berbagi untuk masa depan yg lebih baik dan membangun relasi / jaringan /network yang lebih luas..

Hanya ada biaya untuk makan malam anda saja.. Rp 50 ribu dapat makan malam dan Free Flow drink..

FAQ :

1. Kenapa gak dishare disini aja semuanya? supaya yg lain yg ga bs dateng juga bs belajar dan baca ?
Jawab : Akan terlalu sangat panjang jika sy share disini semuanya. Thread ini aja udah panjang bgt emoticon-Big Grin
Jujur waktu untuk menulisnya cukup terbatas. Dan jauh lebih luas, bebas, dan detil jika disampaikan secara lisan.
Dan tujuan sy yg kedua untuk acara ini adalah untuk menjalin relasi scr lebih luas, yg mana itu tidak bisa dicapai secara maksimal jika hanya via online / di dunia maya terus. PS : sesekali kita juga perlu 'keluar' dr dunia maya dan menjalin relasi di dunia nyata, itu juga tidak kalah penting, jgn online terus2an emoticon-Big Grin . Melalui acara ini, selain relasi dengan saya, anda juga bisa saling menjalin relasi satu dengan yang lain. Networking tidak pernah ada ruginya.

2. Kenapa harus di Oceanic Resto di Klp Gading? itu punya TS ya?
Jawab : Yup, resto itu merupakan salah satu bisnis sy emoticon-Smilie , kebetulan juga pernah diliput bbrp stasiun TV, ini salah satu link waktu diliput RCTI emoticon-Big Grin



Dan kenapa harus disitu? well, karena saya tidak ingin memungut bayaran dari anda semua, tp saya perlu tempat untuk kita bisa berkumpul dan mendengarkan sharing, kalau di tempat lain kan kita perlu bayar tempatnya, sewa sound system, tapi kalau di restoran sendiri kan saya tdk perlu bayar tempatnya emoticon-Big Grin, Win-Win Solutionlah, tidak ada yang dirugikan..

3. Kalau gitu kenapa harus bayar 50 ribu?
Jawab : Karena biar bagaimanapun, resto itu kan salah satu bisnis saya juga, namanya bisnis tetap harus diperlakukan secara profesional tdk bs sembarangan karena sudah ada managementnya, sy kalau makan disitu aja bayar juga kok emoticon-Smilie
Dan untuk acara ini, resto akan saya Close untuk publik, jadi khusus hanya untuk 'peserta acara' ini aja, otomatis juga tdk ada pendapatan dari tamu luar. Jadi uang 50 ribu itu murni untuk anda makan malam dan free flow minum selama acara. Anggaplah itu biaya makan malam anda, memang anda hrs makan toh? Jd kita makan malam bersama, sambil bangun relasi, dan dengerin sharing2 dan kiat2 sukses. Semua ini untuk anda.
You pay for yourself, not for me emoticon-Smilie

Disini saya tidak bermaksud menggurui siapapun atau merasa lebih tau dari yg lain, sama sekali tidak. Justru kita sama2 belajar, sharing, dan saya ingin membagikan banyak 'kisah kegagalan' sy yg jgn ditiru emoticon-Smilie

Sy tau banyak ahli2 bisnis di forum ini yg sudah sangat ahli dan tinggi ilmunya, tp disini sy mengajak bagi yg ingin Sharing tentang langkah2 teknis dan praktis dalam dunia usaha dan menuju kesuksesan finansial, serta juga untuk Menjalin Koneksi / Relasi / Networking yg siapa tau bisa terjalin banyak kerjasama bisnis di kemudian hari..

Tempat terbatas cuma untuk 40 org aja.

So, yang berminat hadir, bisa segera daftar via SMS ke 0838-92755522. WAJIB daftar dulu ya karena tempat terbatas..
Minggu depan ya, hari Rabu tgl 11 Sept 2013 pukul 19.00, please ontime bagi yg ingin hadir..

Terimakasih dan salam Sukses untuk kita semua ! Tetap Semangat !

0
5K
48
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Entrepreneur Corner
Entrepreneur CornerKASKUS Official
22KThread4.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.