Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

benqAvatar border
TS
benq
Sluku Sluku Bathok (tahukah anda)
Sluku-sluku bathok
Bathoke ela-elo
Si Rama menyang Solo
Oleh-olehe payung muntho
Mak jentit lolo lobah wong mati ora obah,
nek obah medeni bocah, nek urip golekko dhuwit


Masih Inget lagu ini Bro/Sis? Yang sempat ngalamin masa kecil di jawa pasti tahu lagu ini, lagu boocah ini memang lagu dolanan yg sangat sederhana dan sering didendangkan orang tua kepada anak2nya. Namun ternyata lagu ini mengandung falsafah kebatinan yang dalam. Merinding juga setelah ngerti artinya:
1. Sluku-sluku bathok, Bathoke ela-elo: berasal dari Bahasa Arab : Ghuslu-ghuslu bathnaka, artinya mandikanlah batinmu. Membersihkan batin dulu sebelum membersihkan badan atau raga. Sebab lebih mudah membersihkan badan dibandingkan membersihkan batin atau jiwa.
2. Bathoke ela-elo : isi pikirannya selalu La Ilaha Illallah(bathok=tempurung kelapa-sering diidentikkan dengan tempurung kepala/tengkorak) : maksudnya pikirannya senantiasa berdzikir kepada Allah, diwaktu senang apalagi susah, dikala menerima nikmat maupun musibah, sebab setiap persitiwa yang dialami manusia, pasti mengandung hikmah.
3. Si Rama menyang Solo : Mandilah(plesetan-siram o- bahasa jawa halus mandi:siram), bersucilah, kemudian kerjakanlah shalat(plesetin jadi solo). Allah menciptakan Jin dan manusia tidak lain adalah agar supaya menyembah, menghambakan diri kepada-Nya. Menyadari betapa besarnya anugerah dan jasa yang telah diperoleh manusia dan betapa bijaksana Allah dalam segala ketetapan dan pekerjaan-Nya. Kesadaran ini dapat mendorong seorang hamba untuk beribadah kepada Allah sebagai ungkapan rasa syukur atas nikmat yang telah diterima. Manusia sendirilah yang akan memperoleh manfaat ibadah yang dilakukannya.
4.Oleh-oleh payung muntho : Lailaha Illalah hayyun mauta : dzikir pada Allah mumpung masih hidup, bertaubat sebelum datangnya maut. Manusia hidup di alam dunia tidak sekedar memburu kepentingan duniawi saja, tetapi harus seimbang dengan urusan-urusan ukhrowi. Kesadaran akan hidup yang kekal di akhirat, menumbuhkan semangat untuk mencari bekal yang diperlukan.( Payung mutho = identik dengan payung orang meninggal)
5. Mak jentit lolo lobah wong mati ora obah, nek obah medeni bocah, nek urip golekko dhuwit : Kalau sudah sampai saatnya, mati itu sak jenthitan selesai, habis itu tidak bergerak(singkat bngt). Walau ketika hidup sebagai raja diraja, sugih bondo-bandhu, mukti wibawa, ketika mati tidak ada yang dibawa. Ketika masih hidup supaya berkarya, giat berusaha.


Masih berani remehkan budaya adiluhung Nusantara?
Yuk share yg punya lagu daerah terutama lagu doalanan bocah yg sederhana namun dalem maknanya (terutama dari daerah lain yg kita jarang tahu)

All kasukuser welcome: mo silent reader, mo yg suka posting.. ane terima semua..

Peace!
Diubah oleh benq 27-09-2013 10:04
0
2.4K
28
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.