Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jayaabadiheaterAvatar border
TS
jayaabadiheater
Phuket 6D 5N
Hi All thanks yah udah mau sharing2 di kaskus dan sudah menjadi referensi saya...

Terutama untuk bro denny di link :

Spoiler for "Link Bro Denny":


Saya juga mau ada sedikit review mengenai perjalanan ke Phuket 25 - 30 Aug 2013.

setelah mencoba untuk meminta penawaran dari beberapa orang yang di disharing agan dan aganwaty... Noi (Supawan) lah yang memberikan response yang sangat baik dan cepat.


Noi dengan sabar membalas semua pertanyaan dan memberikan penawaran yang masuk akal mungkin ada yang lebih murah tapi karena sudah merasa nyaman dan ga mau ribet yasudah kita bikin itinerary dan semuanya minta Noi buatkan penawaran.


Pas hari h dari Jakarta menuju Phuket, ternyata delay sekitar 30 menit...... dan setelah masuk kedalam pesawat.... sang pilot memberikan pengumuman karena kepadatan bandara Soekarno Hatta...kami masuk dalam antrian untuk segera lepas landas sampai pemberitahuan selanjutnya.... dan menunggu lagi sekitar 1 jam.


Sampai di Phuket sekitar pukul 21:00 setelah imigrasi dan ambil bagasi...kita antri lah di booth untuk ambil sim card nomor Phuket...disini kami kembali mengantri yang agak lama...karena ramai....

Sim card langsung di register oleh penjaga boothnya dengan harga BB Full Service untuk 7 hari 200 THB dan untuk iPhone 7 hari unlimited 250 THB ( jangan lupa bawa uang nominal kecil disini karena mereka tidak punya uang kembalian ) setelah selesai dengan kartu baru, langsung lah email si Noi kasih tau nomor Phuket kita dan nanyain mau ketemu dimana dan ga lama setelah itu si Noi langsung telepon bilang kalo drivernya sudah tunggu diluar airport dan meminta maaf kalo si Noi tidak bisa datang untuk bertemu dengan saya dan yang akan menemui saya di hotel adalah si Cat....dan satu pengalaman yang tak terlupakan...si driver sudah menunggu dengan membawa papan dengan nama saya, hotel tempat saya menginap dan nomor penerbangan saya... hehehehe....


Sang driver membawa mobil Vios...mobilnya bersih dan ac-nya dingin ( walaupun di Phuket panas ) ... dan sang driver dengan sigap membantu saya untuk memasukkan semua lugage saya ke bagasi mobil.( very helpful ), dan setelah berkenalan dengan si driver bernama Mr. Jack orangnya sopan dan die kasih kartu nama dan die cerita kalao si Noi itu partneran sama si Cat dan si Mr. Jack ini adalah adik dari si Cat.


Phuket 6D 5N

Uploaded with ImageShack.us


Sekitar 40 menit perjalanan ke hotel Holiday Inn Express di Phatong, sang driver langsung bukain pintu bagian kanan belakang dan langsung bergegas membantu ngeluarin lugage dari bagasi mobil, dan tidak lama si Cat datang dan menemui saya.

Karena anak saya tertidur jadi saya meminta si Cat untuk menunggu di loby sementara saya checkin dan membawa lugage kadalam room dahulu... setelah itu bertemu dengan si Cat dan beliau orangnya ramah... die kasih 5 amplop yang didalamnya ada invoice masing2 perjalanan.

setelah menjelaskan dan menuliskan jam penjemputan di masing2 amplop, saya agak bingung sih secara hanya invoice yang dikasih bukan tiket? jadi saya meminta untuk membayar 50 % dari total transaksi saya yang sudah saya deal dengan si Noi sebelumnya dan si Cat langsuung ok tidak masalah..( bayar 5500 THB dari total 10.500 THB ).


Day 2
Phi - Phi Island

Dijemput jam 7 di lobby hotel menuju Pier dan naik big boat Amandaman.
Sesampainya di Phi Phi kami diminta membayar 20 atau 200 THB ( saya lupa ) per orang untuk masuk ke Phi Phi dan kami menginap di Phi Phi Banyan Hotel... lokasi nya cukup dekat dari pier. Dan makan di Calamaro restaurant ( Tom Yum Seafoodnya mantapss, sea foodnya fresh dan orange blendednya ok banget dicuaca yang panas ).



Day 3

Phi - Phi Island

Nyewa taxi boat 1200 THB buat keliling di Phi - Phi ( Maya Bay, Viking cave, Monkey Island, etc ) Snorkling, swimming, feeding fish + berenang di laut yang airnya jernih dan dangkal bareng ikan2 kecil .... 1200 THB ok lah... karena saya bawa anak kecil jadi schedulnya saya yang tentukan.


Back to Phuket and prepare for Simon CABARET


Day 4
Main di Pathong Beach, dan saya nyewa motor di seberang hotel dengan harga 150 THB untuk 6 jam dengan menitipkan KTP saya. Menuju ke seafood number 6, restaurantnya sih kecil tapi makanannya enak lo... lanjut ke Jungceylon mall yang ada diseberangnya.... dan karena saya tidak tahu dimana harus parkir motor sewaan saya dan saya melihat banyak motor parkir didepan Jungceylon mall dan TIDAK ADA tanda larangan parkir yasudahlah saya taruh juga dideretan motor2 tersebut, kami pun belanja di Big C dan jalan2 di sana, setelah selesai shopping ada satu kenangan buat kami yaitu motor kami digembok oleh POLISI karena diarea itu tidak boleh parkir katanya...jadi buat agan2 dan aganwaty hati2 yah cari area parkir disana, pastikan untuk tidak parkir didepan Jungceylon Mall....


Malemnya ke Phuket Fanta Sea ambil gold seat dan all You can eat dinner.


Day 5
James Bond Island + canoing + lunch.
Jam 9 kita dijemput dari lobby hotel dan menuju ke pier ( Piernya beda dengan yang ke Phi Phi ), dan diboat ini kami dibuat suasana kekeluargaan oleh pemandu boatnya.
Di boat ini ada 1 cooler box besar dengan isi air mineral gelas, coca - cola, orange gelas dan disebelahnya ada meja untuk kopi, pisang dan manggis for free ( alias included with the ticket price ).

Tujuan kita ada 3 tapi saya lupa namanyaemoticon-Smilie:
Tujuan pertama kita canoing meuju gua kecil kita masuk kedalam gua kecil dan didalamnya bagus untuk foto2, dan setelah itu lanjut canoing lagi ke gua yang lebih besar setelah selesai balik lagi ke boat.
Tujuan kedua kita caoing lagi liat pulau di sekitar sana dan berenang di pantai sambil main bola bareng sama crew - crew canoing tadi dan balik lagi ke boat.
Tujuan ketiga James Bond Island tapi sebelumnya kita lunch dulu di boat dan sayurnya enak ( ada ikan, ayam, sayuran, sama cumi ). Selang beberapa menit kami sampai di James Bond Island.

selesai balik dari James Bond Island kami balik lagi ke Pier dengan suguhan buah2an segar ( melon, semangka dan nanas ) dan rata2 dari kami pada tidur. emoticon-Smilie tepat jam 5 kami sudah sampai di pier lagi.



Day 6
City Tour

Ternyata yang jemput si Mr. Jack lagi ( emang ada request juga sih ke si Cat kalo city tour pake si Jack lagi ) soalnya die nyetir bagus banget deh alias nyaman. Pas die dateng die nanya mau kemana aja? karena sudah consult sama si Cat sebelumnya kemana aja yang bagus2 di Phuket yasudah langsung lah kami kasih ke si Jack mengenai tempat2nya dan beliau lah yang menyusun rutenya dan si Jack bingung kok kita ga mau ke Big Buddha...karena di Phuket Big Buddha salah satu tempat favourit juga buat wisatawan.....
Kami tidak memasukkan Big Buddha karena setelah baca2 menuju kesana kaya ke puncak alias berliku-liku...dan kami takut mabok.... dan dengar2 tidak semua driver mau antar kesana...

Oke kita mulai city tournya :

Check Point pertama ke Karon Beach .... Pantainya Bagusss

Check Point kedua Kata beach ... Pantainya Bagusss

Check Point ketiga Kata - Karon view point
Disini kita bisa foto dari ketinggian dengan pemandangan Kata dan Karon beach

Check Point ke empat Chalong Temple.....
dan dalam perjalan si Jack nanya lagi mau ke Big Buddha ga karena sejalan dari view point ke Chalong Temple dan akhirnya kami meng iyakan untuk ke Big Buddha....dan ternyata karena die nyetir emang bagus banget kita ampir ketiduran dimobil dan ga berasa sudah sampai di Big Buddha.

Check Point ke empat jadi kelima Chalong Temple
hanya sekitar 15 menit dari Big Buddha....

Check Point keenam
Honey Farm....... ini sudah kami rencanakan dari Jakarta secara pernah dibeliin madu dari kakak saya waktu ke Bangkok dan madunya bagus buat panas dalam dan anak saya suka.


Check Point Ketujuh Madunan --- kita minta si Jack untuk lunch dulu.... dan si Jack nanya mau makan apa, fast food apa sea food atau mau makan apa? karena bawa anak kecil kita cuman bilang anything yang penting ada nasi...dan di ajaklah ke satu restoran bakmi yang khas Phuket sekalian kita ajak si Jack untuk makan sama2 kita ....dan yang pasti ada nasi juga emoticon-Smilie dan bakmienya enak loh terutama yang fried noodlenya... sampe2 saya makan 2 mangkok emoticon-Smilie... total 5 mangkok ( saya 2 mangkok + aqua botol, anak saya 1 mangkok + nasi + minuman orange dan istri saya 1 mangkok dan si Jack 1 mangkok ) dengan harga sekitar 320 THB murah ya... dan pas mau bayar si Jack ngeluarin duit 100 THB dikasihin kesaya sambil bilang ini saya bayar makanan buat saya....dan saya jawab no problem... on me.... my pleasure and our thanks for You because you bring us to the great restaurant that we like and not expensive emoticon-Smilie


Setelah selesai makan kami berangkat lagi ke Madunan dan belanja beberapa pcs baju dengan model HardRock yang seragam untuk saya dan keluarga dengan harga yang reasonable dan kualitasnya cukup bagus menurut saya.


Setelah selesai belanja di Madunan harusnya kami menuju ke airport dan karena masih cukup waktu secara flight kita jam 7:20 PM dan ini masih jam 3:30 PM akhirnya kami minta si Jack untuk antar ke Porntip dan kami pun menuju Porntip ( Toko snack and Souvenir ) untuk membeli beberapa snack lagi. Dan di Porntip ini terdapat fasilitas pembungkusan menggunakan box porntip gratis...


Setelah selesai belanja kami berangkat menuju airport +- 45 menit perjalanan kamipun sampai di airport, sesampainya di airport dan setelah mengeluarkan lugage dan barang2 kita dari mobil, si Jack pamitan dan bilang begini "sorry if I have mistake and sorry if my car is too small for You, next time if You visit Phuket again I will bring a bigger car for You " wuah...gue ngerasa ini orang punya attitude yang bagus banget......

Waiting for the flight and Arrived to Jakarta..

Thanks God for everything....


Saya hanya berniat unuk sharing dan maafkan nubie kalau berantakan dan kalau ada yang tidak berkenan buat agan2 dan aganwaty sekalian....Semoga sharing ini dapat berguna bagi agan dan aganwaty sekalian.

Spoiler for "Phuket Map":

Erwin
Diubah oleh jayaabadiheater 24-09-2013 07:06
0
3.2K
14
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mancanegara
MancanegaraKASKUS Official
5.9KThread2.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.