Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

marooovAvatar border
TS
marooov
Salahkah Mendengarkan Motivasi ? - Kiat adalah Candu
Kali ini ane mau berbagi sedikit Motivasi Kiat adalah Candu buat agan-agan selamat membaca emoticon-Kiss

Salahkah Mendengarkan Motivasi ? - Kiat adalah Candu

Sebagaian besar masyarkat kita menerapkan model belajar “mengisi kolam kosong”. Artinya mereka memasukkan semua informasi atau kiat ke dalam otak mereka yang telah dikosongkan sebelumnya. Hal ini menjadikan sebagaian besar orang kecanduan kepada pengisi kolam (para pakar yang diburu kiatnya). Buktinya, mereka terus mengikuti seminar, membeli buku, CD, VCD yang ditulis dan dibawakan oleh para pakar kegemarannya. Apakah hal ini salah? Tidak. Yang berbahaya adalah ketika Anda terlalu banyak mengeluarkan uang, waktu untuk terus mengumpulkan kiat sehingga Anda kehabisan waktu, uang dan sumberdaya lain untuk menerapkan segudang kiat yang telah Anda kumpulkan. Hasilnya? Anda pasti sudah tahu, NOL BESAR.

Lalu apa solusinya? Tindaklanjuti pencarian kiat Anda dengan model belajar “mengebor sumur” untuk memancarkan mata air pengetahuan dan wisdom dari pengalaman hidup Anda sendiri. Orang lain hanya berfungsi sebagai pengaya hidup Anda. Anda tetap tampil otentik (menjadi diri terbaik Anda).

Quote:


Sadarlah sahabatku, Anda telah terserang bahaya laten kiat sukses #1. Anda telah kecanduan kiat sukses. Anda telah membelanjakan uang, waktu dan kesehatan untuk terus memburu, mengumpulkan kiat sukses. Namun, Anda lupa untuk menerapkannya. Anda lupa kiat itu tidak cocok dengan kondisi dan kemampuan Anda.

Oleh karena itu sahabatku, belum terlambat untuk berbuat. Hentikan perburuan kiat sukses. Ambil kiat yang pas dengan kondisi dan kemampuan Anda. Modifikasikan dengan keunikan Anda. Lalu terapkanlah dalam tindakan nyata untuk menyelesaikan persoalan Anda. Ambillah feedback (umpan balik) dari tindakan Anda, lalu lahirkan kiat baru yang lebih pas dengan diri Anda. Selamat berjuang sahabatku. Doaku menyertai langkahmu

Quote:
0
1.2K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.