mr.iqbalfarabiAvatar border
TS
mr.iqbalfarabi
WOW...ERDIOO (Aplikasi Radio Streaming) Karya Anak Bangsa...di terima Pak Tifatul
BERITA: http://www.antarafoto.com/bisnis/v13...reaming-erdioo


Pemaparan Erdioo di Kementrian Komunikasi dan Informasi





Kamis (29/08) tim pengembang Erdioo dari PT. Dihital Jaya Solusi yang beranggotakan Iqbal Farabi (Owner), Gianto Utoyo (Business Development), Adhitya Hernadian dan Fathureza Januarza (Developer) bertemu Menteri Komunikasi dan Informasi, Tifatul Sembiring, di gedung Kemkominfo. Mereka memaparkan karya anak bangsa berupa aplikasi mobile katalog radio streaming yang sudah diunduh oleh sekitar 1,37 juta penggunanya hingga kini lewat Blacberry smartphone. Aplikasi tersebut merupakan karya dari Ibnu Maksum yang merupakan salah satu BlackBerry Elite yang pada kesempatan itu tidak bisa hadir karena sakit. Iqbal Farabi menjelaskan bahwa “ Tujuan Erdioo di buat agar orang yang merantau bisa dengan mudah mendengarkan radio daerah asalnya tanpa terhalang keterbatasan jarak, sehingga menghilangkan keterbatasan frekuensi radio dan bahkan bisa diakses dari mana saja”. Sasaran pertama yang dituju Erdioo adalah pengguna Blackberry karena menurut Gianto Utoyo “Smartphone dengan pengguna terbesar di Indonesia adalah Blackberry, karena itu Erdioo pertama kali dirilis untuk vendor tersebut. Mengikuti perkembangan teknologi, tidak lama lagi akan kami rilis untuk smartphone berbasis Android, iOS dan Windows Phone”. Aplikasi katalog radio Erdioo juga menargetkan akan go international pada 2015 berdasarkan grafik peningkatan penggunanya hingga kini. Menteri Tifatul Sembiring mengapresiasi adanya aplikasi tersebut karena menurut beliau radio itu punya penikmat yang lebih setia daripada televisi sehingga berpotensi menguatkan komunitas di masyarakat. “Kalau televisi orang bosen, tinggal pencet remote ganti salurannya. Kalau radio orang cenderung lebih berlama-lama mendengarkan channel kesayangan mereka” ujar pak Tifatul Sembiring. Erdioo juga mempercayakan proses pengembangannya pada developer muda dari Universitas Bina Nusantara yaitu Adhitya dan Fathur untuk turut membangun mentalitas anak muda Indonesia agar lebih berani berkarya.



BERITA: http://www.merdeka.com/teknologi/rai...rnasional.html

Aplikasi lokal radio online Erdioo telah berhasil mendapatkan 1,5 juta download dari seluruh dunia, yang mana setengahnya dilakukan oleh pengguna ponsel pintar di Indonesia.

Pemilik Erdioo Iqbal Farabi mengatakan aplikasi lokal radio online tersebut sebenarnya bisa beroperasi di semua sistem operasi ponsel pintar, meliputi BlackBerry, Android, dan iOS.

“Namun, karena kami rajin menggeber BBM broadcast ditambah lagi dukungan yang besar dari BlackBerry, maka hampir semua download Erdioo dilakukan di BlackBerry,” ujarnya kepadamerdeka.com, Rabu (07/08).

Menurut dia, pihaknya sudah menjalin kerja sama dengan Malaysia dan Filipina untuk menggelar layanan Erdioo di negara tersebut dan menyusul negara lainnya, meskipun saat ini sudah ada 80 stasiun radio internasional yang sudah bergabung dengan Erdioo.

Selain 80 stasiun radio internasional, Erdioo juga telah menggandeng 1.550 stasiun radio lokal yang bisa di download di Aplikasi Erdioo secara gratis.

Ketika disinggung mengenai pendapatan Erdioo, Iqbal enggan menyebutkan, tapi dia menuturkan pendapatan 100 persen dari iklan. Saat ini, sudah ada sejumlah iklan yang masuk, di antaranya Garuda, Telkom, Indosat, XL, Bank Mandiri, Hoka Hoka Bento, Berlian Entertainment, Plaza Toyota, dan lainnya.

Dalam menyediakan layanannya, Erdio di bawah bendera PT Benang Komunika Infotama dan PT Digital Jaya Solusi yang keduanya dimiliki oleh Iqbal Farabi.

Terkait mudik lebaran, Iqbal mengungkapkan Erdioo bisa menjadi teman perjalanan para pemudik untuk bisa menikmati stasiun radio kesayangannya di manapun dia berada asalkan ada koneksi internet.

Download Erdioo Apps : http://app.erdioo.com



Update terbaru

ANDROID SILAHKAN DOWNLOAD di:

https://play.google.com/store/apps/details?id=ay.erdioo

Diubah oleh mr.iqbalfarabi 11-09-2013 05:21
0
18.6K
256
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.8KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.