Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Kiat Warga China akali Salad Bar, Pizza Hut Terpaksa Hapus dari Daftar Menu

MimszJrAvatar border
TS
MimszJr
Kiat Warga China akali Salad Bar, Pizza Hut Terpaksa Hapus dari Daftar Menu
BEBERAPA tahun yang lalu Pizza Hut mengumumkan untuk meniadakan layanan salad bar dari jaringan restorannya di China sebagai bagian dari upaya perubahan menu.

Tapi banyak yang yakin alasan sebenarnya di balik perubahan kebijakan karena pelanggan di Cina dinilai licik menyikapi aturan ´melayani sendiri´ dengan membuat menciptakan tumpukan salad layaknya nasi tumpeng, sehingga restoran pun merugi.



Berbeda dengan jaringan restoran di Inggris, Amerika Serikat dan Indonesia, yang relatif tahu diri memanfaatkan kesempatan tersebut, pelanggan di Cina ketika tahu mereka mendapat peluang untuk mengambil sendiri salad di salad bar, maka mereka pun memanfaatkan betul kesempatan tersebut agar tetap untung.

Mereka ingin kunjungan mereka tidak sia-sia, dan mereka membuat tumpukan buah dan sayuran dalam susunan teratur dan rapi di satu piring.

Praktik curang, yang dikenal dengan sebutan ´menyusun salad´, segera menjadi perbuatan ´iseng tapi menguntungkan´ dengan memamerkan karya mereka secara online dan mencoba untuk mengalahkan satu sama lain.



Para pembuat ´tumpeng salad´ akan bertukar tips secara online, untuk memulai penyusunan dengan pondasi yang kuat dari sayuran yang keras seperti wortel, mentimun dan crouton.

Ketika Pizza Hut, menjadi sadar bahwa cabang-cabangnya di Timur Jauh menjadi lebih mirip restoran murahan ketimbang restoran cepat saji yang berkelas, segera mengumumkan keputusan untuk meniadakan salad bar dari restoran di China, lantaran pembuatan ´tumpeng salad´ tersebut.



Tentunya, ketika mendengar keputusan tersebut, pembeli yang culas pun berbondong-bondong memuaskan hatinya memboyong isi salad bar sebelum mereka kehilangan kesempatan berikutnya, seperti dilaporkan Kotaku yang dikutip Mail Online.

Situs ini menambahkan bahwa tidak semua salad bar di Pizza Hut salad bar dihapus, beberapa restoran di Beijing masih menyediakan layanan tersebut. Namun membuat salad susun, bagaimanapun, tidak lagi diijinkan oleh pengelola restoran.



Spoiler for sumber:
0
9K
65
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.