Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Movies
  • Kenapa Film The Raid bisa Diterima di Hati Pecinta Film Action Beladiri?

keybrainAvatar border
TS
keybrain
Kenapa Film The Raid bisa Diterima di Hati Pecinta Film Action Beladiri?
Dibalik slogan "fenomenal" yang dibandrol di setiap ulasan film ini baik di media online maupun cetak, sebenarnya ada faktor x yang menentukan film ini sukses.

Apa itu?

Di Barat setahu gue, ngga ada martial art macam di Asia gini. Yang ada cuma tonjok-tonjokan doang. Gue masih ingat sewaktu film Barat dulu (dalam hal ini diwakili film koboi) pertama kali diputar di Indo, ga ada sama sekali seni yang indah dalam berantemnya. Yang ada cuma perkelahian bebas begitu untuk menghabisi lawan? Kebanyakan tonjok2an muka (tinju). OK, boleh saja orang bilang tinju merupakan MA, tapi menurut gue ngga, karena make tangan doang untuk bela diri ngga bakal bisa untuk membela diri dari lawan yang mau menghabisi kita di tengah jalan misalnya.

Barulah setelah Bruce lee muncul di Hollywood, orang2 sana mulai senang dengan yang namanya kungfu. Lalu mulailah mereka melirik jenis beladiri2 di Asia untuk di peragakan dalam film2 mereka, seperti karate, tai chi, taekwondo, tay boxer dll. Dalam hal ini, menurut gue yang suka memainkan MA semacam ini ada pada Jean Claud VAn Damme dengan film-film actionnya.

Dan lambat laun, seiring waktu peragaan-peragaan beladiri semacam ini sudah terlalu membuat orang Barat secara khusus atau dunia secara umum jenuh dan bosan.

Lalu tiba-tiba ga ada angin ga ada ujan datanglah The Raid dengan silatnya. Dan di sini The Raid benar2 membawa sesuatu yang baru dalam film action, inilah yang membangkitkan kembali mood para pecinta beladiri terhadap film ation beladiri terutama silat yang membawa nuansa baru dalam kenikmatan visualisasi mereka.

Momentum inilah yang menurut gue yang membuat The Raid sukses. emoticon-Matabelo

Tapi ingat, kalau silat adalah salah satu aliran beladiri maka ia juga akan mengalami siklus. tolong digaris bawahi yang ini "kalau film silat udah kebanyakan bermain di Hollywood mereka juga pasti mengalami bad mood kembali dengan silat!" dan mereka tentu akan membutuhkan sesuatu yang baru lagi...

Kalau nanti Barat udah bosan ama silat, gue harap ada gituh sutradara yang membawa film horror thriller yang mengmbil setan2 asli Indonesia seperti KuntilanaK, dan sejenisnya gituh ke Hollywood. Tapi ingat, si sutradara harus bisa menyajikan film tersebut sebagaimana yang dilakukan GHE di film The Raid dengan silatnya. Tapi please film horor versi KK Dheraj dkk jangan dibawa ke sana karena cuma bikin malu Indonesia.emoticon-Ngakak
Diubah oleh keybrain 29-06-2013 03:08
0
4K
23
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Movies
Movies
19.9KThread18.3KAnggota
Urutkan
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.