Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bangoozAvatar border
TS
bangooz
Pesona Bahari Kabupaten Alor
Assalamualaikum


Ceritanya ane lagi tugas di Kabupaten Alor gan. Nah di akhir pekan, ane nyempetin mengunjungi objek-objek menarik yang ada di kabupaten ini. Sebagai sebuah kabupaten kepulauan, objek wisata pantai dan laut adalah andalan dari kabupaten ini.

Bagi yang belom tau Alor tuh dimana, cekibrot dulu yang ini gan
Quote:


dari hasil ane gugling, sebenarnya wisata andalan Alor adalah diving, karena pemandangan bawah lautnya super keren katanya. Berhubung karna lagi puasa, ane milih untuk wisata pantai dan snorkling aja gan. Tapi jangan salah gan, biarpun cuma main di pantai dan snorkling, pemandangannya juga tidak kalah menarik. Gak percaya? Pantengin foto-foto dibawah gan, dijamin no repsol karena hasil dokumentasi ane sendiri.

Perjalanan ane menuju arah barat Pulau Alor menggunakan mobil. Setengah jam perjalanan, ane memasuki kecamatan Alor Kecil. Pantainya didominasi batu-batu kerikil dan ini bukan objek wisata lho gan, kita cuman mampir main bentar. Bukan objek wisata aja udah indah gitu gan.
Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:


Jalan lebih jauh ke arah barat, sekitar sejam perjalanan, agan akan menemui pantai ini. Sepertinya di lokasi ini pernah dijadikan objek wisata, karena ada beberapa bekas pondok-pondok di pantainya, namun kondisinya sekarang sudah tidak terawat. Sayang banget ya.. disini ombaknya tenang dan bisa snorkling gan
Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:


Nah kalau foto-foto dibawah ini di Pulau Pantar gan, nyebrang sejam dari dermaga di Alor Kecil. Di kawasan ini banyak spot-spot snorkling. Disini juga banyak cottage-cottage yang dikelola oleh bule. Si bule juga menyediakan paket snorkling. Jadi kawasan ini sepertinya daerah privat, ane mah cuek aja, wong ini negara kita kok. Tapi miris juga malah orang asing yang peduli dan mengelola potensi wisata kita. Pemerintah daerahnya kemana aja nih?
Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:

Spoiler for Alor:

Spoiler for cottage yang tersembunyi di antara semak2:

Spoiler for restonya cottage:


Puas ngebolang, sore hari ane balik ke Pulau Alor gan. Ini pemandangan saat sore
Spoiler for dermaga:

Spoiler for sunset:


Gak afdol kalo TS gak nampang gan emoticon-Big Grin
Spoiler for narsis:


Sekian sedikit cerita petualangan ane wikend ini di Alor gan, oiya untuk foto-foto pemandangan bawah lautnya yang ane liat selama snorkling gak ada, karena ane gak punya kamera underwater. Dilain waktu kalo udah gak puasa ane rencananya pengen nyobain diving. Tunggu aja tritnya ya, insyaAllah ane posting.

Assalamualaikum, WW
Diubah oleh bangooz 11-08-2013 09:11
0
4.1K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.