Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

juragan0806Avatar border
TS
juragan0806
Hari Gini Masih Jujur?
Hari Gini Masih Jujur?“Hari gini masih jujur, gak bakalan bisa kaya lagih!”

Itu mungkin kalimat yang tidak jarang Anda temui. Atau mungkin itu adalah kalimat yang Anda percayai? Waduh.. saran saya nih, rubah deh mindset Anda tersebut segera. Gak usah nunggu entar-entar.

Anda masih ingat dengan istilah tebak-tebak buah manggis?
Hari Gini Masih Jujur?

Para pedagang buah biasa menyebut buah yang satu ini adalah si Ratu Buah, dan saya menganggap buah ini sebagai simbol dari kejujuran, kenapa ? Coba Anda perhatikan bagian luar bawahnya yang berbentuk bunga, jumlah bunganya selalu sama dengan jumlah isi daging di dalamnya kan? Gak pernah bohong!

Buah aja bisa jujur, apalagi kita sebagai manusia!

Memang sih dengan tidak jujur Anda bisa saja kaya dalam waktu singkat, tetapi jangan lupa, Anda menikmati kekayaan tersebut juga dalam waktu singkat. Berikutnya, Anda akan menuai kesengsaraan hidup.

Bagi saya, kejujuran merupakan investasi bagi kehidupan sosial. Sebagaimana halnya investasi dalam bisnis, untuk mendapat manfaat dari sikap jujur tidaklah langsung jatuh dari langit. Butuh waktu dan proses. Selain itu juga bersikap jujur tidak hanya sekedar berdampak pada pahala atau dosa, melainkan pada hubungan antar manusia di dunia sehari-hari. Karena saya yakin Allah tidak akan melarang manusia untuk melakukan sesuatu jika sesuatu itu dapat merugikan dirinya sendiri.

Gak percaya? Mau bukti? Ya udah, sekarang silahkan Anda berbohong atau berdusta kepada siapa saja orang yang Anda temui selama 30 hari berturut-turut. Ingat, Anda tidak boleh jujur sedikitpun tentang apa pun yang telah, sedang, dan akan terjadi.

Mungkin awalnya Anda akan merasa senang karena berhasil mendapatkan keuntungan dari berbohong yang Anda lakukan. Tetapi selanjutnya saya yakin Anda akan menderita. Sebagaimana dijelaskan oleh Newton yang ketiga bahwa aksi sama dengan reaksi. Jadi apapun yang kita lakukan, pasti akan berbalik kepada kita kemudian.

Ada kisah menarik yang bisa petik tentang kejujuran. Ketika itu musim paceklik. Pemerintahan Islam dipimpin oleh Khalifah Umar Bin Khattab. Untuk mengetahui kondisi masyarakat yang sebenarnya dan bagaimana mereka menghadapi krisis ekonomi, berjalanlah sang khalifah berkeliling di Kota Madinah. Sebelumnya, dia mewanti-wanti kepada kaum Muslim agar jangan berlaku curang.

Ketika pada suatu malam dia melintas dekat sebuah rumah, terdengar percakapan antara seorang ibu penjual susu dan anak gadisnya. Sang ibu menyuruh anaknya untuk mencampur susu tersebut dengan air, supaya hasilnya lebih banyak dan mereka untung lebih besar.

Namun, sang gadis tidak mau, karena Khalifah Umar melarang warga mencampur susu dengan air. “Memang, tidak ada orang yang mengetahui perbuatan kita. Tapi, di mana Allah? Allah dan para malaikat tahu, dan besok di hari kiamat kita akan dimintai pertanggungjawabannya,” kata si gadis.

Mendengar kejujuran sang gadis, Khalifah Umar lalu mengambilnya sebagai menantu.

Nabi bersabda: “Senantiasalah kalian jujur, karena sesungguhnya kejujuran itu membawa kepada kebajikan dan kebajikan membawa kepada surga”

· Bukankah seorang atasan menyukai karyawan yang jujur?

· Bukankah Anda menyukai pasangan Anda jujur?

· Bukankah seorang pebisnis menyukai partner bisnis yang jujur?

· Bahkan pencopet sekali pun menginginkan partner nya jujur?

Coba deh Anda bayangkan komplotan pencopet yang berhasil mencopet dompet korbannya di terminal, lalu mereka membagi-bagikan hasil kejahatannya. Bila saja proses pembagiannya ada yang gak jujur, dipastikan akan terjadi pertumpahan darah.

Ternyata penjahat sekalipun menginginkan partner dan keluarganya jujur padanya, wah apalagi Anda, kan?

NB : Tulisan ini saya ambil dari buku “7 Pusaka Penarik Rezeki”
Sumber
0
1.2K
11
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread83.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.