Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

m16a3Avatar border
TS
m16a3
[HOT REVIEW] Roccat KONE XTD Gaming Mouse! DOMINATION EXTENDED!

[HOT REVIEW] Roccat KONE XTD Gaming Mouse! DOMINATION EXTENDED!



Misi agan-agan untuk Review Hardware kali ini saya ingin review Gaming Mouse Roccat KONE XTD emoticon-Big Grin

PACKAGE

Packaging yang simpel dan menarik ngebuat para mouse hunter terpukau. Kombinasi warna hitam dan biru menjadi ciri khas Roccat sejak dahulu. Di dalam package pun tersedia perlengkapannya seperti
  • Mouse Kone XTD
  • Weight Box yang terdiri dari 4x50gr
  • Buku Manual TANPA CD driver ( CD driver download sendiri di website

Spoiler for roccat:



OUT OF THE BOX

Setelah mengeluarkan Mouse dari kotaknya terlihat mouse yang cukup besar ukurannya. Memang Kone XTD ini dikhususkan buat pengguna mouse "Palm" dibanding pengguna model "Claw"

Dengan 8200 DPI dual Laser Sensor dan Roccat Easy Shift[+] membuat bermain game FPS kaya COD dan BF3 merasa cukup nyaman dalam menggerakkan mousenya. Ditambah ada fitur untuk mengatur berat beban Mouse itu sendiri sesuai dengan keinginannya emoticon-Big Grin

Sedangkan untuk para MMORPG & MMORTS holic, dengan adanya fitur EasyShift[+] kita dapat membuat profil ke-2 di tombol mouse nya.Jadi yang seneng maen macro juga lumayan terpenuhi kebutuhannya emoticon-Smilie

Desain Led di sisi kanan dan kirinya bisa diatur sesuai keinginan kita dengan memadukan hingga 4 warna yang berbeda di masing-masing sisinya.

Spoiler for roccat:


Spoiler for roccat:


Spoiler for roccat:


Spoiler for roccat:


FUNGSIONAL

Sebelum menggunakan Kone XTD ini saya menggunakan Roccat Kova[+]. Dengan harga lebih mahal sekitar 300rb an terasa banget perbedaan kualitas bahan dan kontruksinya.

Dari mulai tombol-tombolnya yang sangat enteng untuk ditekan enak yang butuh klik-klik cepat model kayak DOTA. meskipun begitu tombol-tombolnya tetep terasa sangat RIGID.

Hal yang bikin saya kaget adalah Teknologi TITAN SCROLL WHEEL yang diusung oleh Roccat Kone XTD ini. Sangat terasa beda sekali dengan scroll wheel mouse sekelas R***R imperator bahkan Mamba sekalipun. Disini scroll mouse kerasa sangat RIGID dan lancar. Tidak ada pergerakan scroll mouse yang terkesan ringkih dan ngacak. Smuanya terasa WELL Constructed emoticon-Big Grin

SOFTWARE

Software dapat di download langsung di [url=http://www.roccat.org.]www.roccat.org.[/url] Menurut saya Software roccat ini cukup simpel dan gampang dalam mengeset macro" yang diinginkan. ditambah kalo agan punya keyboard roccat ISKU bisa menggunakan aplikasi Roccat Talk yang dapat mengintregasikan macro yang di keyboard dan di Mouse emoticon-Big Grin

Begitu pula terdapat Achievement nya di dlm software roccat. seperti berapa kali kita klik kanan dll. ;D

Spoiler for roccat:


Spoiler for roccat:



CONCLUSION

Beranjak dari roccat kova[+] ke Roccat Kone XTD ini membuat perbedaan yang besar khususnya saat bermain game. Terlihat kalo roccat disini menggabungkan antara fitur,kualitas dan fungsional menjadi satu.

Walau begitu terdapat beberapa kekurangannya diantara lain penggantian sistem beban yang sulit karna bebannya rada keset setelah ditempel.Dan ada yang bilang kalo suka ada bug di software nya cuman ane sih blm dapet bugnya emoticon-Big Grin

The PRO:

  • 8200DPI DUAL Laser optic
  • Weight System
  • Build Quality
  • Desain yang sesuai dengan pengguna mouse "Palm Rest"


The CONS

  • Ganti beban mouse yang sulit
  • Bug pada Software
  • Kurang cocok sama tangan yang kecil / model "Claw"



[HOT REVIEW] Roccat KONE XTD Gaming Mouse! DOMINATION EXTENDED!

Next Review : TTesport Hyperion Headset Docking (on shipping) & Roccat Ryos MK PRO (pending)
Diubah oleh m16a3 13-03-2013 06:13
0
5.6K
18
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hardware Review Lab
Hardware Review LabKASKUS Official
2.3KThread1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.