Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

focuz.twsAvatar border
TS
focuz.tws
Membaca & Menulis, Jendela Dunia yang Seringkali Dilupakan
Membaca & Menulis, Jendela Dunia yang Seringkali Dilupakan
Apa itu menulis?
Kalau kata si wikipedia pengertian menulis itu :
Spoiler for Menulis itu....:


Ternyata bukan gaweanbaru-baru ini ya, tapi sudah sejak beribu-ribu tahun yang lalu, keren ya! emoticon-Malu (S)

Membaca dan menulis itu...

Membaca & Menulis, Jendela Dunia yang Seringkali Dilupakan
Dalam kehidupan ini, salah satu hal yang membuat wawasan kita berkembang adalah ya membaca dan juga menulis. Coba...saat kita menyalakan komputer dan main di Kaskus tercinta, kita tidak lepas dari kegiatan membaca dan menulis kan? hal yang terlihat sederhana dan bahkan tidak terlalu jadi perhatian utama, padahal ternyata menjadi sesuatu yang begitu esensial ^__^

Menulis ide atau buah pikiran adalah hal yang menyenangkan. Memang ada yang terasa awalnya berat karena tidak terbiasa, namun jika dilatih maka akan menjadi sebuah tulisan yang pasti kita berharap dapat bermanfaat.

Suka baca-baca artikel tips? resep? atau pernah googling saat bertemu kesulitan pada kehidupan sehari-hari. Tulisan-tulisan yang muncul di halaman pencarian biasanya mampu menjadi andalan bukan? Jika dulu kita hanya menjadi pembaca, mengapa tidak kita coba menuliskan hal-hal yang dapat membantu orang lain seperti itu.

Sebuah Jendela Dunia yang Seringkali Dilupakan

Membaca & Menulis, Jendela Dunia yang Seringkali Dilupakan
"Membaca itu jendela dunia" sudah menjadi slogan yang begitu sering kita dengar. Kita, para orang dewasa, biasanya begitu giat mengajarkan pada generasi muda untuk giat membaca dan menulis. Pertanyaannya, apakah kita sudah menjadi teladan yang baik dalam hal membaca dan menulis ini? Seberapa besar usaha kita untuk menanamkan nilai-nilai gemar membaca bagi mereka?


Warisan yang Memberi Pengajaran

Membaca & Menulis, Jendela Dunia yang Seringkali Dilupakan
Pernahkah agan berpikir, setiap buah pikiran kita ini akan dapat kita wariskan untuk generasi mendatang. Jadi sebenarnya dengan kita menulis, kita tidak hanya memberikan manfaat bagi orang lain seperti yang kita harapkan sebelumnya, tapi ternyata juga untuk kita sendiri.

Bagaimana bisa? Bayangkan, bahkan saat kita sudah tidak eksis lagi di dunia, maka anak dan cucu kita dapat mengenal kita dengan baik melalui kata per kata yang kita bubuhkan. Melalui sebuah buku kita akan mampu memberi nasihat dan pembelajaran bagi mereka kelak. Jika kita ingin menceritakan tentang kehidupan yang kita jalani dalam bentuk tulisan, maka bisa jadi melalui kesalahan-kesalahan masa lalu yang kita arsipkan itu, setiap tulisan akan menjadi guru terbaik bagi mereka, juga agar tidak melakukan hal yang sama.

Kuncinya : Berlatihlah!

Membaca & Menulis, Jendela Dunia yang Seringkali Dilupakan
Pada dasarnya, hidup ini tidak hanya untuk diri kita sendiri, tapi juga dapat kita dedikasikan untuk orang-orang yang kita cintai. Berbakat atau tidak, selama kita memiliki ide, pemikiran dan mau melatihnya, maka tidak ada yang tidak mungkin dalam membuat suatu karya penulisan yang indah.

Sebenarnya, beberapa waktu lalu pun tema menulis itu harus berbakat atau tidak ini juga sempat dibahas oleh Senda Irawan (red. writer coach FOCUZ The Writing School) dalam sebuah video. Pembahasan tersebut dapat dilihat di :



Terima kasih telah membaca tulisan singkat ini, tetap semangat berkarya !

Spoiler for Created by ::
0
2.3K
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.