Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

chandmaulaAvatar border
TS
chandmaula
Kini Jantung Tiruan Bisa Dicetak dengan Printer 3D
Spoiler for source:


Makin hari makin canggih aja asal ga bermain sebagai Tuhan emoticon-Takut

Washington, Bayangkan jika organ tubuh manusia bisa dibuat di laboratorium, tentu tak ada lagi pasien yang harus menunggu lama untuk mendapat donor yang sesuai. Mungkin hal itu sebentar lagi menjadi kenyataan. Walau belum bisa ditransplantasi, ilmuwan sudah bisa mencetak organ tiruan.

Belum lama ini, para dokter di Children's National Medical Centre in Washington DC sudah bisa membuat jantung buatan. Bukan jantung yang sebenarnya memang, tetapi model 3 dimensi yang dibuat menggunakan mesin printer 3D yang dimanfaatkan untuk meniru organ sebenarnya.

Perangkat ini akan membuat organ tubuh dengan panduan dari gambar yang dihasilkan oleh CT scan atau ultrasound. Informasi tersebut lalu diterjemahkan menjadi lapisan plastik tipis yang ditumpuk-tumpuk sampai membentuk objek tiga dimensi yang menyerupai organ asli.

"Memegang replika jantung memungkinkan saya membuat koneksi yang tidak dimungkinkan dengan hanya melihat organ di layar komputer. Karena Anda punya masalah 3 dimensi," kata ahli jantung pediatrik di Children's National Medical Centre, Laura Olivieri, seperti dilansir Washington Post, Kamis (30/5/2013).

Dengan menggunakan printer 3-D, Olivieri dapat membuat model jantung yang menyerupai organ asli milik pasien sebelum memulai operasi. Karena anatomi jantung pasien sangat unik, model tersebut akan memungkinkan dia untuk melihat anatomi jantung dan melakukan latihan sendiri tanpa melibatkan pasien.

Untuk membantu persiapan ahli bedah yang akan melakukan operasi jantung bayi, seorang ahli robot biomedis bernama Axel Krieger dapat menciptakan model 3D menggunakan campuran plastik yang keras dan lembut. Jadi replika jantung yang dihasilkan terasa mirip yang asli.

"Kami menemukan kombinasi sempurna dari bahan-bahan yang memungkinkan Anda melakukan jahitan atau menusukkan jarum. Rasanya mirip dengan jaringan asli. Anda dapat membuat katup yang lembut, tapi jaringan di sekitarnya lebih keras, juga tulang yang sangat keras," kata Krieger

Pembuatan model 3D ini akan sangat membantu pasien yang memiliki penyakit langka atau rumit, juga bagi pasien yang akan menjalani operasi untuk menyembuhkan cacat bawaan. Apalagi untuk penyakit jantung bawaan, masalahnya sangat terkait dengan struktur organ.

"Pada tingkat tertentu, Anda dapat memprediksi fisiologinya dengan melihat anatomi pasien. Jadi kita dapat memprediksi bagaimana penyakitnya atau seberapa parahkah kondisinya. Penyakit jantung bawaan adalah salah satu aplikasi yang sempurna bagi printer 3D," kata Olivieri.

Spoiler for jangan di buka:
0
1.2K
12
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.