SuperExcimersAvatar border
TS
SuperExcimers
Susahnya Menjaga Prinsip - (Minta Saran Gan)
perkenalkan, ane merupakan salah satu karyawan swasta yang biasa-biasa aja, muka biasa, penghasilan biasa2 aja, dan kehidupan ane juga biasa-biasa aja, nothing special about me emoticon-Malu (S)

ane ingin berbagi kisah dengan agan2, semenjak dulu ane mempunyai suatu prinsip yang sangat ane pegang teguh hingga kiniemoticon-I Love Indonesia (S)

pertama : kejujuran
kedua : talk less do more
ketiga : no pamrih

KEJUJURAN emoticon-I Love Indonesia (S)
ane di perusahaan memegang jabatan lahan basah, yang mana sangat mudah bagi ane buat korupsi kecil2an, uang tersebut adalaah uang konsumen yang walau jumlahnya tidak banyak jika dikumpul2 hampir menyamai gaji ane sebulan, sistem kerjanya tidak perlu ane jelaskan, prinsip ane walau ane bisa korupsi tapi ane sama sekali ga tega dan ga bisa gan karena itu uang bukan hak ane dan mesti dikembalikan pada orangnya, terkadang dikala dikala konsumen sibuk dan tidak bisa menemui ane, ane titipkan uang tersebut agar diantar ke rumah konsumen bersama barang konsumen kepada pekerja lapangan yang mana memang tugas mereka, yang jadi masalah temen ane hampir ga pernah ngembaliin tu uang, intinya mereka tilep tu duit, konsumen ga pernah protes sih karena emang ga dikasih tau, tapi kadang ane marah ama tu temen ane ane malah dimusuhi gan, padahal yang salah dia,intinya di kantor ane nilep duit orang lain tu dianggap biasa aja dan tidak ada rasa bersalah, mark up harga biasa, jadi sangat susah kerja jujur disini, karena dari atasnya sudah tidak jujur

TALK LESS DO MORE emoticon-I Love Indonesia (S)
ane kalo melakukan aktifitas ga pernah banyak omong, ada yang harus dikerjakan ya dikerjakan, ga ada kerjaan ya cari kerjaan, bukannya sombong tapi bisa dibilang ane paling sibuk dan rajin dan paling sering disuruh-suruh ama paling banyak dipake tenaganya..tetapi yang miris justru pegawai yang kecentilan, penjilat, banyak omong daripada kerja malah mendapat perhatian khusus dari atasan, ane dianggap angin lalu, kadang sakit hati ane gan..mau pindah kerja cari kerja sekarang susah gan emoticon-Sorry

NO PAMRIH emoticon-I Love Indonesia (S)
bukannya mengharapkan tips dalam hal apapun, dalam bekerja ane sering bantu2 rekan2 ane, tapi terkadang justru yang dikasih tips malah orang yang ga pernah membantu sama sekali, kebanyakan cewek2 cakep, sedangkan ane yang sering membantu ga pernah dikasih sama sekali, apa karena ane laki-laki?, artinya mereka kucing air semua, mau aja diplorotin cewe2...
dan walaupun agan pinter jangan sekali2 menunjukkan kepinteran agan karena bakal dimanfaatin abis2an ama temen2 agan, ga mungkin kan kita minta imbalan ama temen sendiri?

Bagaimana ane harus bersikap gan, apakah prinsip ane harus ane pegang teguh atau mengikuti suasana yang ada?, kira2 bagaimana menurut agan? emoticon-Sorry
0
1.5K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.