Kaskus

Entertainment

fauzzstAvatar border
TS
fauzzst
MINUMAN SAMPAH TERENAK SE-DUNIA
MINUMAN SAMPAH TERENAK SE-DUNIA


Buat saya Jogja itu layaknya gudang. Gudang kenangan, Gudang tempat asik, Gudang ketemu orang-orang kece dan yang paling oke adalah gudangnya makanan-makanan unik yang rasanya mantap abis. Nggak ada duanya deh.

Salah satu kuliner Jogja yang super unik adalah MINUMAN SAMPAH! Jadi, minuman sampah ini dikenal dalam bahasa jawa sebagai WEDANG UWUH!

Yup namanya wedang uwuh, minuman ini asli Imogiri, Yogyakarta. Jogja banget. Ini tuh minuman herbal yang isinya rempah-rempah gitu. Tahu kan rempah-rempah? Yang dulu menyebabkan bangsa kita dijajah bangsa barat gitu.

Kenapa dibilang sampah? Soalnya penampakannya kayak sampah dedaunan gitu. Dan bahan-bahannya emang dari daun-daunan yang emang udah dikeringin. Ada daun pala, daun cengkeh, daun kayu manis. Nggak cuma itu aja sih, isinya ada jahe dan secang juga. Nah warna merah di wedang uwuh ini berasal dari secang nya itu. Ditambah gula batu dan diseduh. Rasanya MANTAP ABIS!!! Dijamin nggak pahit. Jadi pedes-pedes manis gitu. SEGER GILAK!

Walau disebut minuman sampah karena penampakannya yang emang nggak well banget, minuman ini banyak khasiatnya lo. Bisa ngangetin badan, bisa ngilangin masuk angin, dan diprediksi ada anti oksidannya juga. Soalnya kan rempah banget gitu. Jogja sekaleeee.

Enak banget nih ya, minumnya tuh pagi-pagi buta, pas hawa lagi dingin-dinginnya, udara lagi seger-segernya sambil menikmati sunrise dimana aja, bisa di gunung, di pantai atau sekadar di atap kosan. Atau diminum di malam-malam buta, sambil nge-gosip sampai pagi, sambil menggalau, pokoknya oke banget buat saat dingin-dingin.

Penasaran rasanya? Emang pokoknya belum ke jogja deh kalau belum nyobain wedang uwuh! Nagih men!!!

Restoran Dapur Solo di Sunter, Jakarta Utara, mengusungnya menjadi menu minuman. Konsep restoran modern, tetapi sajian makanan dan minuman tradisional yang ditawarkan cukup beragam. Harga Rp13 ribu dari segelas wedang uwuh berisikan jahe dan tanaman lain, seperti secang, daun kayu manis, kapulaga, cengkeh, dan gula batu.

“Saya berniat menjual wedang uwuh ini dikarenakan saya mencintai tanaman-tanaman asli Indonesia. Saya juga ingin ikut melestarikan tanaman-tanaman tradisional sebagai Toga atau Tanaman Obat Keluarga,“ kata Swandani, pemilik Dapur Solo, ketika ditemui di Danau Sunter Utara, Jakarta.

Memang, tak banyak restoran menjual minuman tradisional yang terdengar asing ini. Namun, dengan latar restoran yang menyajikan makanan tradisional khas Jawa, Dapur Solo yang juga berlokasi di Panglima Polim, Jakarta Selatan, dan Serpong, Tangerang Selatan, merasa wajib menyajikannya.

Di musim penghujan ini, wedang uwuh sangat cocok karena pada khasiat lainnya, minuman ini merupakan penangkal masuk angin. Tak perlu repot untuk mencari cari obat masuk angin, wedang Uwuh adalah obat tradisional yang tak menggunakan bahan kimia sehingga patut dicoba.


emoticon-Matabelo
emoticon-Ngakakemoticon-Ngakak

"thanks buat agan wedang uwuh" ente pemberi pertama cendol ke ane gan.. jadi pengen nangis.. emoticon-Matabelo
Diubah oleh fauzzst 28-05-2013 09:43
0
16.3K
224
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
KASKUS Official
924.7KThread89.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.