Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kikiadjahAvatar border
TS
kikiadjah
Henry, pria dengan otak paling terkenal di dunia
Henry, pria dengan otak paling terkenal di dunia


Otak yang digambarkan di bawah ini dianggap sebagai otak paling terkenal di dunia. Kenapa?

Henry, pria dengan otak paling terkenal di dunia


Otak ini milik seorang pria bernama Henry Gustav Molaison, yang dikenal sebagai "Pasien HM". yang memiliki memori yang hanya berlangsung selama beberapa menit sebagai akibat dari operasi otak yang dilakukannya pada tahun 1953. Operasi itu dimaksudkan untuk menghentikan epilepsi parahnya.

Henry, pria dengan otak paling terkenal di dunia


Henry Molaison lahir pada tanggal 26 Februari 1926 dan menderita epilepsi parah - yang dikaitkan dengan kecelakaan sepeda yang dialaminya pada usia 9 tahun. Henry menderita kejang selama bertahun-tahun, sebelum dirujuk ke ahli bedah saraf di Rumah Sakit Hartford, untuk menjalani pengobatan intensif.

Henry kemudian menjalani operasi pada tahun 1953, yang meskipun epilepsinya sembuh, pengobatan tersebut telah menghilangkan kemampuannya untuk menciptakan kenangan baru - sebuah kondisi yang dikenal sebagai anterograde amnesia.

Henry, pria dengan otak paling terkenal di dunia


Henry pun hidup selama 55 tahun setelah operasi tanpa mampu membentuk memori baru. Hal ini mendapat perhatian khusus dari para ilmuwan dunia yang berusaha memecahkan misteri di balik kondisi Henry yang langka.

Otak Henry bahkan dianggap sangat penting kala itu karena membuka jalan untuk para ilmuwan menentukan bagian yang tepat dari otak di mana fungsi memori berasal (hippocampus) - karena itu adalah bagian dari otak Henry yang telah dihapus.

Ketika Henry meninggal pada bulan Desember 2008, otaknya disumbangkan ke The Brain Observatory di UC San Diego. Sejak itu, otak Henry telah diiris menjadi 2.401 bagian dan saat ini sedang dipindai dengan resolusi tinggi.

Semoga bermanfaat gan emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)
0
1.8K
16
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread83.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.