Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

YogiedwipayanaAvatar border
TS
Yogiedwipayana
Geng Motor, Club Motor, & Motor Community itu BEDA!!!
Maraknya aksi kekerasan yang dilakukan oleh sekelompok geng motor, tentu akan membuat citra club motor dan motor community jadi buruk. Apalagi ketiga kelompok tersebut sama-sama berhubungan dengan sepeda motor. Lalu apa yang membedakan ketiga kelompok ini? Aksi kekerasan geng motor tentu akan membuat masyarakat awam berpikir perkumpulan orang yang memakai sepeda motor itu semuanya adalah geng motor. Padahal hal itu salah. Pasalnya ada perbedaan yang bisa membedakan mana geng motor, club motor dan motor community. Berikut perbedaan antara geng motor, club motor dan motor community.

1. Geng Motor

Geng Motor, Club Motor, & Motor Community itu BEDA!!!

Aksi kekerasan geng motor saat ini sudah semakin membahayakan. Mereka tak segan memukul atau menganiaya orang biasa dan bisa saja dibunuh untuk merampas barang berharga. Perbedaan geng motor dengan yang lainnya adalah:
- Kebanyakan anggota geng motor tidak memakai perangkat safety (pengaman) seperti, helm, sepatu dan jaket.
- Membawa senjata tajam (golok, pedang, samurai, dan bom molotov atau sejenisnya)
- Muncul di malam hari dan tidak menggunakan lampu penerang dengan knalpot yang brisik.
- Anggotanya suka mabok, penjudi dan hobi membunuh. Anggotanya juga mudah emosi.
- Motor yang mereka gunakan bodong, tidak ada spion, lampu send, hingga lampu utama.
- Suka ngebut dan sering melanggar rambu lalu lintas. Tak jarang mereka juga sering melibas orang yang lewat.
- Suka berkumpul di tempat yang gelap, sepi, dan bau busuk.
- Kalau ada yang mau bergabung, selalu mengadakan tes fisik. Mulai dari berantem dan mabok.
- Visi dan misi mereka hanya membuat kekacauan dan jadi geng terseram diantara geng motor lainnya. Biasanya dibuktikan dengan cara tawuran menggunakan motor.


2. Club Motor

Geng Motor, Club Motor, & Motor Community itu BEDA!!!

Perbedaan club motor dengan geng motor adalah:
- Perlengkapan safety berkendara benar-benar komplit.
- Motor terlihat lengkap dengan spion, lampu dan lainnya. Bahkan dilengkapi box untuk bagasi.
- Selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan beraktivitas di siang hari.
- Terdiri dari orang yang punya motor bermerek sama.
- Sering berkumpul di tempat ramai untuk bersilaturahmi dengan masyarakat.
- Melakukan kegiatan touring ke daerah-daerah sembari membagikan sumbangan.
- AD/ART jelas dan tercatat dalam kepolisian.
- Solidaritas antar anggota selalu dijaga.
- Mempunyai visi dan misi yang jelas dan jauh dari ruang lingkup yang anarkis atau brutal.


3. Motor Community

Geng Motor, Club Motor, & Motor Community itu BEDA!!!

Berikut perbedaan antara motor community dengan geng motor:
- Perlengkapan safety selalu lengkap
- Motor kondisi standar dengan perlengkapan yang lengkap
- Sering melakukan kegiatan sosial
- Memiliki solidaritas yang tinggi dan jauh dari anarkis
- Tidak suka mabok dan beraktivitas di siang hari
- Memakai jaket yang sama dan ada nama motor community mereka Yang membedakan Motor Community dengan Club motor adalah, anggota motor community memiliki merek motor yang berbeda sedangkan club motor harus punya motor yang sama baik jenis dan merek.

Bagaimana, sudah tahu kan gan perbedaan antara geng motor dengan club motor dan motor community?
Spoiler for Sumber:



Hargailah TS gan, Kaskuser yang baik adalah Kaskuser yang meninggalkan jejak.

Kalo agan berkenan, mohon bantuannya ya gan emoticon-Rate 5 Star

Ane bakal berterima kasih banget kalo ada yang nimpukin ane emoticon-Blue Guy Cendol (L)
Diubah oleh Yogiedwipayana 15-05-2013 07:11
0
7.4K
93
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.