Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bonan1989Avatar border
TS
bonan1989
Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung
 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung

welcom to bangka belitung emoticon-Kiss

BERKUNJUNG ke Kepulauan Bangka Belitung, sama dengan memanjakan diri dengan wisata bahari. Bukan saja para pelancong dapat menikmati hamparan laut yang membiru, tetapi juga mengecap nikmatnya aneka hidangan laut yang tersedia di hampir setiap sisi kota ataupun pantai.



 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung


batunya gede banget gan..

Kepulauan Bangka Belitung adalah wilayah provinsi baru pecahan Sumatra Selatan. Kini, masyarakat Bangka Belitung menamai negeri mereka ini dengan kata yang cukup populer Kota Pangkal Pinang sebagai ibu kota Babel, disahkan pada 9 Februari 2002.

 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung

 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung

Bandar udara Depati Amir

Meskipun pelayanan jasa wisata belum terlalu ramai, jadwal penerbangan ke kepulauan dengan 7 kabupaten/kota ini, cukup padat dan mencapai 8 kali penerbangan tiap hari.Pada hari-hari libur tertentu, terutama hari raya warga keturunan Tionghoa, kepulauan dengan luas 81.724,74 km2 dan berpenduduk 1.000.177 jiwa ini, sangat ramai dikunjungi. Apalagi dari jumlah penduduk Kepulauan Babel, 30% lebih merupakan warga keturunan Tionghoa.Seperti pada hari-hari peringatan upacara Cengben, sebagian besar warga Tionghoa asal Babel akan kembali ke tanah kelahiran mereka.


 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung

Mereka bukan saja warga Tionghoa Babel yang sudah mengembara ke berbagai daerah di Indonesia, tetapi juga peziarah dari Singapura, Malaysia, Hongkong, dan Cina. Sebagai negeri kepulauan, Babel memiliki pantai yang sangat luas. Beberapa pantai yang sudah beberapa kali dikunjungi oleh Presiden Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Ani Yudhoyono, Para Menteri, dan pejabat pusat maupun daerah, artist-artist ibukota bahkan maanca negara seperti Mike Tramp vocalis White Lion, antara lain Pantai Padi, Pantai Rebu, Pantai Parang Tenggiri (Pantai Hakok), Pantai San Lochu (Pantai Tikus), dan Pantai Tanjung Pesona, semuanya termasuk pantai berair bersih dengan udara cukup hangat.

 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung

Di pesisir pantai ini, berdiri sejumlah cottage dan penginapan, lengkap dengan restoran, tempat pemancingan, dan wisata air seperti speed boat ataupun perahu-perahu nelayan yang dapat disewa. Sedangkan beberapa meter ke arah darat dari pantai, masih tersisa bekas-bekas galian timah masyarakat. Sebab, Babel dikenal sebagai provinsi penghasil timah terbesar di Indonesia.Menurut Ir. Bahar Buasan, Kepala Cabang Sriwijaya Air yang membawa rombongan, sebelum era 80-an, semua pantai di Babel lebih bersih dari sekarang.

Akan tetapi, ketika kapal keruk timah era Orde Baru dioperasikan, hampir semua pantai di Babel terkena tumpahan timah sehingga kondisinya tidak sejernih sebelumnya. Yang lebih parah, ketika era reformasi, tambang-tambang timah itu dikuasai warga. Akibatnya, banyak bekas galian timah yang ditinggalkan begitu saja oleh masyarakat.Tak cuma itu, hampir di sebagian besar pinggiran pantai terutama di tempat-tempat yang cukup tinggi, para pelancong juga dapat menemukan sejumlah kelenteng tempat upacara. Arsitekturnya pun bermacam-macam, ada yang berornamen Cina, ada pula yang sudah beradaptasi dengan ornamen setempat. Kehadiran kelenteng di atas bukit ini sangat kontras dan menarik perhatian pengunjung. Selain penghasil timah, Babel juga dikenal sebagai penghasil ikan terbesar, seperti di Pantai Rebo', untungnya Pemerintah Daerah khususnya Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sangat tanggap dengan hal ini dan selalu melakukan penertiban untuk melindungi aset daerah yang sangat berharga ini.

 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung

Sebelum kapal keruk timah beroperasi, pantai ini, menurut Bahar, menghasilkan ikan berton-ton setiap hari. Airnya pun lebih biru dan jernih. Sisa-sisa kekayaan itu masih dapat kita temui bila menyambanginya lebih dekat. Begitu juga di Pantai Pasir Padi, sejumlah mobil kerap berderet menurunkan para pelancong yang ingin menikmati laut dan bersantap sedap di restoran pinggir pantai.Di tempat-tempat makan seperti ini, para pelancong dapat menikmati hidangan kakap merah, kepiting saus pedas, ikan bumbu kuning, udang bakar, ataupun sup kerang ditambah kangkung cah yang segar.Cuma sayang, karena pelayanan jasa wisata yang belum berkembang, belum banyak cendera mata yang ditawarkan di tempat-tempat ini, beberapa yang ada diantaranya yang sangat khas dari pulau Bangka dan Pulau Belitung adalah kerajinan dari timah dengan desain dan motif yang beragam, kain cual khas Bangka (bahkan Ibu Ani Yudhoyono pun sangat menyukai dan memesan khusus kain Cual khas Bangka Belitung ini). Selain dapat menyimpan kenangan indah pantai di Babel dalam bentuk foto-foto dengan latar belakang pemandangan pantai yang menawan.


 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung



 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung


Para pelancongpun masih dapat membawa buah tangan berupa makanan olahan khas Babel. Jenisnya sangat beragam dan tersedia di hampir semua toko di kawasan Sungailiat dan Pangkalpinang, seperti aneka kerupuk tenggiri, kerupuk cumi, kerupuk udang, kerupuk teri, dan kerupuk kepiting. Makanan lainnya ada teritip, tembiluk, lempah darat, otak-otak, serta yang paling terkenal dan sudah melanglang ke berbagai daerah adalah Terasi Bangka dan Martabak Bangka (Kue Van De Cock). Kue yang asalnya bernama "van de cook" ini, dapat dibeli pada sore atau malam hari di setiap pojok kota.Bagi pelancong yang suka makanan legit, dapat membeli lempok, sejenis dodol terbuat dari campuran gula pasir dan buah-buahan tertentu (umumnya cempedak, nangka dan durian). Selain sangat manis dan cukup menggigit di lidah, lempok juga sangat wangi.


 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung

 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung

emoticon-Matabelo emoticon-Matabelo


Olahan makanan lain adalah terasi (becan).la Berbagai terasi dikemas dan diperjualbelikan. Anda juga dapat mencoba membeli saus yang terbuat dari ikan rebon atau teri. Konon menurut penjual di kawasan Sungailiat, saus ikan ini rasanya segar bila dimakan dengan acar.Ada satu hal yang harus diperhatikan para pelancong muslim adalah saat memilih restoran atau tempat makan. Tidak semua restoran terutama warung-warung makan pinggir jalan mau mencantumkan “halal”. Padahal, hampir sebagian besar restoran menawarkan olahan daging babi yang ditulis dalam bahasa Tinghoa. Nah, bila Anda sudah jenuh dengan suasana wisata di Jawa, tidak ada salahnya memilih Babel untuk mengisi liburan akhir pekan. Perjalanan Jakarta-Babel hanya ditempuh dalam waktu 40 menit penerbangan. Tarif cottage dan penginapan pun cukup bervariasi.Yang pasti, bermalam di sepanjang pantai Babel, sangat mengesankan. Di sebelah utara Babel berbatasan dengan Laut Natuna, di sebelah timur dengan Selat Karimata, dan di sebelah selatan dengan Laut Jawa. Sebuah tempat yang cukup lengkap untuk merasakan deburan ombak dan bagian kekayaan laut Indonesia.

 Menikmati Wisata Pantai di pulau Bangka dan Pulau Belitung

i love bangka belitung emoticon-Matabelo emoticon-Belomatabelo
Diubah oleh bonan1989 10-05-2013 14:42
0
3.7K
25
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.