Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dyarrAvatar border
TS
dyarr
MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91
MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91



 MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91

Nokia N91 adalah HP musik pertama dari Nokia yang diciptakan dengan desain, kemampuan dan teknologi terbaik agar fitur musik menjadi paling prioritas dan berkualitas. HP Nokia N91 diciptakan untuk mengisi segmen ponsel musik yang belum dipunyai nokia sementara Sony Ericsson sudah meluncur terlebih dahulu dengan andalan fitur walkmannya yang mendunia, saat itu Nokia masih mempunyai andalan Ponsel ditiap-tiap segmen seperti N90 adalah Ponsel Video, N73 Ponsel Kamera, Nokia 9500 Ponsel Kantoran dan lain-lain
Tidak seperti HP legendaris dari Nokia yaitu N73 dan N70 yang sengaja dibuatkan versi edisi musik dengan penambahan memory card RSDV sampai 2 GB terbesar di masa itu, N91 adalah HP musik tulen yang desain dan teknologinya hanya mengutamakan musik dan inilah yang menjadi unik dan menarik bahkan berkelas dimana harga jualnya saja pertama kali peluncurannya di Plaza Senayan bulan April 2006 mencapai tujuh juta rupiah lebih, jumlah yang besar saat itu, bahkan sempat jadi Nokia termahal.

Apa saja keistimewaam dari Nokia N91, saya coba bahas satu persatu,
A. Memorinya sebesar 4 GB katagori sangat besar saat itu, dijuluki monster memori dan ini wajib dimiliki sebagai HP musik tulen. Saat itu belum ada HP Nokia selain N91 yang mempunyai memori sebesar ini. Kapasitas 128 MB, 256 MB, dan terbesar 512 MB adalah yang paling umum digunakan dan bukan dalam bentuk micro SD tetapi masih kartu memori kuno yaitu RSDV. RSDV terbesar yang pernah dibuat adalah 2 GB yang disertakan pada HP fotografi N73 di edisi musiknya.

 MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91

Lalu dalam bentuk apa memori Nokia N91, yaitu dalam bentuk Micro Drive dibuat secara khusus oleh HITACHI dengan kemampuan 3600 rpm. Sama seperti Hard Disk dimana data-data ditulis pada cakram yang berputar tapi Micro Drive dalam ukuran sangat kecil dibanding Hard Disk mungkin hanya seperseratusnya lebih kecil dari Hard Disk normal dengan penggunaan daya yang sangat kecil pula. Cakram Micro Drive berputar selama beroperasi, dia juga butuh defrag bila terlalu banyak data dan program yang diinstal ( caranya ada di buku petunjuknya ), suara putarannya amat halus dan hanya dapat didengar dengan menempelkan telinga ke bagian belakang HP pada saat Micro Drive beroperasi.
Sungguh suatu keistimewaan yang unik, untuk saat ini MicroSD sudah umum dipergunakan sampai 16 GB, mudah mendapatkannya dan mudah juga menggantinya bandingkan dengan Micro Drive 4 GB kepunyaan Nokia N91 untuk menggantinya harus bongkar HP nya di tempat yang benar-benar ahli belum lagi mendapatkannya gampang- gampang susah, banyak susahnya. Tapi inilah keasyikannya mendengarkan musik langsung dari cakram yang berputar anggap saja langsun dari CD Player.

B. Casingnya full baja stenless, sngguh berkelas karena ini adalah salah satu dari HP Premium Nokia. Bobotnya benar-benar mantap karena selain casingnya terbuat dari baja komponen bagian dalamnya pun dibuat khusus hingga lebih berat dari HP biasa. Sebagai HP musik kemudahan dalam mengakses musik menjadi prioritas utama, maka dibagian depan dilengkapi dengan tombol akses musik yang besar mudah dan nyaman digunakan,

 MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91

untuk urusan telepon dan SMS adalah nomor dua sebab bila ingin menulis SMS atau telepon kita harus menngeser slide menu akses musik kebawah lalu kita temukan tombol huruf dan angka dengan ukuran keci- kecil, masih wajarlah untuk penggunaaan SMS walaupun tidak senyamanan HP biasa.

 MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91

C. Suaranya, yah ini yang terpenting. Dari semua reviews-reviews terpercaya saat itu baik dari GSM ARENA, ELDAR MURTAZIN dan lain lain mereka memujinya sebagai HP musik dengan keluaran suara terbaik, bahkan kualitas suaranya diatas ipod dan sony erricson edisi walkman yang notabene adalah pemain lama dibidang musik. Perusahaan aksesoris musik dunia seperti Sennheiser dan Bose pun merekomendasikannya dan ada edisi khusus dari nokia n91 yang disertakan headset sennheiser PX200 yang legendaris dikalagan pecinta musik. Nampaknya saat itu nokia bersungguh sungguh menciptakan N91 agar benar benar menjadi yang terbaik dibidang musik dengan menggandeng vendor-vendor terbaik seperti Chip music tpe DSP33 yang dibuat oleh TOSHIBA, chip amplifier oleh HARMAN KARDON dan Micro Drive khusus dari HITACHI sehingga keluaran suara dari port 3.5mm baik sekali, didengarkan dengan headset bawaan nokia HS28 sudah diatas rata rata apalagi denga sennheiser PX200 begitu menawan.

 MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91

Sedangkan suara yang keluar dari Loud speaker cukup baik tapi sayang volumenya biasa saja dan hanya ada satu loud speaker jadi suaranya mono, untuk suara dari earphone yang kita tempelkan di telinga saat menelepon terdengar merdu, tidak cumiakan telinga dan betah untuk nelepon dalam waktu yang panjang

D. Sistim operasi sudah symbian 3rd v.1 artinya yang terbaru saat itu, keunikannya walaupun sudah symbian 3rd ( n73, n95, e71 dll) tapi resolusi layar yang digunakan masih ukuran symbian 2rd ( N70, 6600, 3660 dll ), namun berguna untuk menghemat batere. Untuk pengaturan kecerahan layarnya juga unik dengan tiga puluh pilihan tingkat kecerahan dari tidak ada cahaya sama seklali sampai terang benderang bisa kita atur sesuai selera, bandingkan dengan semua type symbian yang hanya punya lima tingkat pengaturan cahaya.

 MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91  MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91  MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91

Karena sudah symbian 3rd maka aplikasi tambahan yang bisa diinstalpun juga banyak, ini yang harus benar benar diperhatikan bagi pengguna N91, instal semua aplikasi hanya di Drive C jangan di drive E (Mikro Drive ) jadi Drive E khusus untuk data saja seperti Musik, Foto ataupun Video ini untuk mencegah agar Micro Drive tidak terus-menerus bekerja jadi Micro Drive bekerja saat mendengarkan music, melihat foto dan menonton video saja selain untuk menghemat batere juga usia Micro Drive akan awet seawet HP itu sendiri.
Karena tujuan utama kita memiliki HP ini untukmendegarkan musik, bukan untuk game dan lain-lain sebagainya jadi installah aplikasi tambahan yang perlu-perlu saja karena memori drive C pun tidak besar, aplikasi yang saya sarankan adaklah:


1. SMS-accel adalah aplikasi yang diwajibkan oleh nokia untuk pengguna symbian 3rdv.1 khususnya n91 4GB, sebagai penambal bug yang ada. Bila aplikasi ini tidak diinstal masalah yang dialami adalah sms akan lama terkirim, aplikasi ini bisa didapat di situs resmi NOKIA


2. TOTAL RECALL V3.1 untuk symbian 3rd v.1 adalah aplikasi untuk merekam secara otomatis semua aktivitas telp. baik panggilan masuk maupun panggilan keluar tanpa menimbulkan suara beb..beb.. selama panggilan berlangsung. Yang perlu diperhatikan adalah dipengaturan aplikasi ini simpan hasil rekaman di Drive C agar Micro Drive tidak bekerja setiap aktivitas panggilan berlangsung. Untuk memindahkan hasil rekaman ke Drivr E atau komputer bisa gunakan Y-Browser.

 MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91  MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91
 MUSIK MENAWAN DARI NOKIA N91

3. Y- BROWSER v.88 plus Y tools Mails adalah aplikasi explorer yang lengkap dan tergolong ringan tidak mengambil banyak memory, cocok untuk Nokia N91

4. Stopwatch jar
Aplikasi penghitung waktu yang sangat lengkap dan respon yang cepat, memori yang dibutuhkan juga kecil sekali

5. Screen shot
Aplikasi pengambil gambar dilayar HP, persis print screen pada komputer, cuplikan gambar layar N91 ditulisan ini saya ambil dengan aplikasi ini


6. Uc browser v.72 yang ringan dan hanya butuh memory yang kecil, adalah aplikasi untuk menjelajah dunia internet yang populer untuk HP, jauh lebih baik dari aplikasi bawaan dan dapat membuka banyak tab sekaligus, jangan di update karena UC BROWSER yang terbaru butuh memori yang besar


7. Light notepad
Aplikasi untuk menulis catatan, dengan pengaturan yang lebih baik dari pada aplikasi bawaan

8. Super sms (sms one)
Adalah aplikasi flash sms yaitu bila kita mengirim sms melalui aplikasi ini sms yangditerima akan langsung muncul dilayar hp dan tidak masuk ke inbox, seperti pesan yang sering kita terima saat cek pulsa.
9. Karena sistim operasi n91 adalah symbian versi lawas maka untuk meng hack/root sangatlah mudah dan banyak cara. Baik dengan Rom Patcher jadul atau dengan Secman. Gunanya meng hack hp adaah bisa instal aplikasi tanpa sign dan dapat mengakses fil- file secara menyeluruh dengan y browser, tapi semua tergantung kebutuhan karena aplikasi yang sudah saya sebutkan diatas dapat diinstal tanpa di hack.

Lanjut ke bawah gan..
Diubah oleh dyarr 09-04-2013 14:57
0
21K
277
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.