Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

maju2010Avatar border
TS
maju2010
KUALITAS MUSIK INDONESIA DARI GENERASI KE GENERASI :(
KUALITAS MUSIK INDONESIA DARI GENERASI KE GENERASI :(



Melihat kualitas musik Indonesia semakin menurun bahkan berakhir tragis(menurut pandangan ane gan),maka ane mau mencoba membgikan info tentang musik Indonesia dari tahun 1950 an sampai sekarang gan,

Kta mulai mengulik tentang Musik Indonesia antara tahun 1950 sampai akhir tahun 1990-an gan:
Dunia Musik beserta pelaku di dalamnya(artist/musician) lebih kepada apresiasi musik dengan keutamaan kualitas berkarya yang diusahakan setinggi tingginya.Kualitas berkarya yang ane mkasud adalah:

1. Pemilihan kata dalam lirik yang berkualitas.Berkualitas dalam artian berbahasa universal yaitu menjadi wadah menampung aspirasi masyarakat yang tidak tersampaikan.Keadaan sosial politik mampu diungkapkan lewat musik oleh IWAN FALS,SLANK,GODBLESS,dan sejumlah band fenomal di masa itu,sebut saja iwan fals dengan lagu nya Umar Bakri,God Bless dengan lagunya Dunia Panggung Sandiwara dan juga Slank dengan lagunya Birokrasi Kompleks.Atau Titik Puspa yang mampu bercerita ttg perasaan umum anak anak muda saat itu,kehidupan sosial remaja,misalkan lewat lagunya Kupu Kupu Malam,Ruth Sahanaya dengan lagunya Surat Cinta benar benar menggambarkan bagaimana dunia remaja saat itu,,intinya mereka menciptakan lirik dengan menanamkan nilai umum,bukan CURHATAN MEREKA KEPADA PENDENGAR.
2.Apresiasi nilai musik sebagai wadah mengukir prestasi lewat kualitas,bukan mengutamakan sebagai wadah meraup rupiah.Lihat karya Gersang dengan Lagu Begawan Solo yang bahkan telah mendunia.Awal penciptaan lagu itu adalah kecintaan terhadap lingkungan khususnya daerah sepnjang aliran sungai Begawan.Kecintaan itu menggerakkan hati untuk mencipta lagu yang berkualitas dengan maksud agar Begawan Solo menjadi kekaguman yang meluas,bukan hanya untuk penulis lagu seorang.Dan nyatanya berhasil lagu ini mendunia bhkan telah lahir dengan berbagai bahasa.Kemudian agan agan mungkin bnyak yg tidak tau ttg sejarah THE TIELMAN BROTHER,band legendaris beraliran rock n'rool yg mendunia dan sangat terkenal dan disegani di Belanda.Bahkan diyakini,grup band ini telah lebih dlu tersohor dibandingkan The Beatles dan bhkan The Rolling Stones sekalipun,satu kata AMAZING buat band yg satu ini gan.
3.LOYALITAS gan. Pada masa ini musician menunjukkan loyalitas tinggi terhadap sebuah aliran musik yang mereka bawakan.Bila meretas dengan keroncong,maka akan bertahan untuk membudiyakannya,begitu juga dengan yang beraliran Pop,Rock,BLues,Jazz bahkan Dangdut sekalipun,Lagu dengan sentuhan musik Tradisional,yang dipadukan dengan alat musik modern,Ane menyimpulkan mereka bermusik lebih kepada mengapresiasikan kecintaan dan bakat nyauntuk bisa dinikmati smua kalangan,mengapa?mereka sadar bahwa toh stiap aliran sudah ada penggemar nya masing masing bukan?jd tidak perlu memaksakan diri keluar dr alirannya untuk mengikuti pasar yang ada,yg justru akan mengecewakan penggemar setia mereka saat berada di aliran musik awal mereka lahir dalam dunia musik.

Bagaimana perbedaannya dengan musik yang ada di masa tahun 1991 sampai akhir tahun 2008?monggo kita kulik lagi gan :
Melihat gambaran di atas tadi,maka kita simpulkan saja gan dalam satu poin perbedaannya.Di masa ini,yanga ada musik lebih diarahkan kepada investasi untuk meraup rupiah dan menomorduakan apresiasi yang tinggi terhadap kualitas gan.Dari segi lirik lagu memang masih bertahan universal,brusaha mencptakan jalan cerita yang umum dirasakan banyak orang.ebut saja UNGU dan SHEILA ON 7 yang boleh dikatakn jaya di masa ini gan.Cukup digandrungi karena mampu membahasakan kehidupan para remaja yang melintas ke arah yang lebih modern.Semakin mahir dalam mengolah dan mengobservasi alat musik modern yang ada sehingga tercipta barisan barisan melodi yang kaya atau tidak kaku dalam berimplementasi musik.semakin berani untuk menggabungkan 2 aliran seperti poprock,pop melayu dengan menjaga kualitas penggabungan keduanya tetap tinggi.Namun disayangkan adalah loyalitas semakin menurun gan. Kecenderungan mengikuti pasar demi meraup rupiah sehingga keluar dari aliraan sehingga terkesan memaksakan diri dalam berkarya,,lagu lagu yg cepat saji atau instant karena takut tenggelam dari persaingan pasar tanpa mengutamakan kualitas lagi.Sebut saja UNGU,ane sering dengar kekecewaan dari UNGU CLICKERS yang kecewa karena UNGU seperti berpindah aliran dimana melahirkan karya yang cenderung POPMELAYU dan juga cepat saji,tidak sefenomenal lagu lagunya di awal mereka muncul,tentu ini sekedar mengikuti pasar dan ketakutan tenggelam dalam dunia musik,bukan?


Nih yng paling PARAH gan,musik di era 2009-sekarang,menurut ane benar benar miris gan emoticon-Sorry
1.Banyak nya bermunculan talenta talenta baru bermusik yang disalahgunakan gan.para artist dalam dunia musik benar benar diarahkan kepada BISNIS semata,yang pada akhirnya MASIH SETENGAH MATANG,ternyata hanya NUMPANG LEWAT gan,setelah bermunculan para pesaingnya yang lebih menarik perhatian(tapi bukan menang dalam arti kulitas bermusik)
2.Yang ada saat ini adalah siapa yg paling ANEH BIN AJAIB DI PANGGUNG ,itu lah yang laris di pasaran.dan kalo ane bilang,ini bukan hanya semata kesalahan dari pelaku musik itu sendiri,tp juga justru bnyak penikmat musik yang tidak pintar untuk menyaring yg ada,artinya justru terbawa arus yg ada,hanya karena sebatas fans pada sosok yg tampil,bukan pada musiknya.
3.PLAGIATOR.Dunia Musik kita yang dulunya terkenal sebagai peretas,sekarang menjadi RAJANYA PENGEKOR.Demam Korea yg sedang digandrungi dipaksakan masuk ke Indonesia,pdhal menurut ane kita punya talenta2,kita punya daya untuk bisa melebihi mereka tanpa harus menghilangkan ciri khas kuat yg ada sebelumnya,gan.Ingat,DANGDUT pada masa Bustami,Elvy Sukaeshi,itu sangat dinikmati bhkan oleh orang luar negeri lho gan,kita lihat sekarang??yang ada semakin aneh aja liriknya bahkan tak pantas didengar remaja sekalipun,menunjukkan VULGARITAS,bahkan paling parah DANGDUT MALAH DIIDENTIKKAN DENGAN GOYANGAN HEBOH(mungkin akan dianggap dewa dangut kalo goyangnya makin super sampai panggung runtuh kali yakk?? emoticon-Cape d... (S) )
4. Maaf kalo yana ini ane sangat tegas atau berlebihan gan . PARA MAHO MAHO KELUAR DARI SALON UNJUK GIGI DI PANGGUNG.SM*SH,COB*YJUNI*R,dan yang sejenisnya. Perhatikan Lirik Lagunya gan,widiiih itu mau nyanyi apa maho maho sedang curhat yak?Buktinya bisa ente dengar lagunya yang berjudul 'demi kalian' yang seolah menceritakan pembelaan diri dan curhat mengenai banyak nya celaan kepada mereka emoticon-Cape d... (S). Ini sedikit liriknya gan biar agan bisa nilai apa TS asal bicara atau gimana:
Sempat ngerasa sedih
Karena sering di-bully
Pernah jadinya malu
Karena dicibir mlulu

Bukannya ku tak mendengar
Kata-kata yang kasar
Bukannya ku tak peduli
Semua caci dan maki

Senyuman ku tak akan
Pernah luntur lagi
Singing all day long
Semangat ku tak akan
Pernah patah lagi

Dancing all night long

Gak ada lagi keki
Ada kamu di hati
Hidup cuma sekali
Marilah kita happy

Awalnya ku tak menyangka
Dapatkan senyum darimu
Akhirnya ku bahagia
Menari kita bersama

Senyuman ku tak akan
Pernah luntur lagi
Singing all day long
(Singing all day long)
Semangat ku tak akan
Pernah patah lagi

Dancing all night long

Tak peduli ku di-bully
Omongan lo gue beli
Cacian lo gue cuci
Dengan senyuman prestasi

Tak pernah ku malu
Karna cibiranmu
Ku jadikan motivasi untuk maju
No more mellow say no to galau
No more tear say no to fear

Let’s dance together all night long



ampun dah sama ni lirik gan,maho maho nya lagi curhat dan mereka sadar kalo ternyta mereka sering di BULLY emoticon-Ngakak emoticon-Ngakak,bukankah harusnya membalas dengan prestasi yang lebih bagus dan wajar?

5.NI PENYAKIT HAMPIR SMUA PENYANYI GAN DI MASA INI :LIPSING.Hanya modal nampang sama gerakan nggak jlas di atas panggung,eh yg nyanyi record di belakang stage emoticon-Cape d... (S) kapan kualitas suara nya bisa diuji yakk??plus disini banyak fans yang tidak pintar mengapresiasi musik gan,ane nggak mkud merendahkan gan,memang smua udah punya lahan masing masing,namun kapan musi indonesia bisa seperti duku saat zaman keemasaanya dengan sejuta karya yang bhkan sudah go internasional dengan kualitas yang di segani dunia?


INTINYA: TS sangat mengahrapkan semoga Musik Indonesia bisa lebih baik kedepannya gan,ane nggak berharap mengulang lagi sejarah yg udah udah,justru harus optimis bisa lebih bagus dari itu.Sekarang,musician yang berusaha mengembalikan kualitas itu malah tidak ada ruang untuk muncul ke permukaan ,karena memang situasi pasar yang tidak mendkung imana sudah pada demam korea dan diyan maho maho salon yg lepas rantai.emoticon-Cape d... (S)
sebut saja STORIA,Yovie Widianto,Krisdayanti,3 DIVA,yang semakin tenggelam karena munculnya generasi yang memaksakan diri keluar dari bahkan budaya indonesia.MUnculnya NOAH yang juga dulu menunjukkan kualitas mumpuni belum ckup menggeser mereka karena memang musik kita telah dikuasai 100% untuk bertujuan sbg money invest tanpa apresiasi ke musik itu sendiri.

Sekian deh gan dari ane yang sbeenarnya masih awam ttg musik ,jadi bukan maksud ane menggurui ya gan emoticon-Peace
Oiyah,mengenai STORIA yang mungkin bnyak yang nggak kenal,ane nggak bermaksud promosi ni gan,hanya biar agan bisa membandingkan saja dari segi kualitas musik dan lirik nya serta suara juga,ketiga komponen ini tak mngkin lepas :



SALAM dari TS,kalo ada tambahan atau mungkin sanggahan dari agan agan sekalian,akan sangat membantu bagi TS untuk kebaikan dunia musik indonesia juga emoticon-I Love Indonesia (S)
emoticon-I Love Indonesia (S)emoticon-I Love Indonesia (S)

Spoiler for yes vs no:
Diubah oleh maju2010 29-04-2013 13:49
0
4.1K
54
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.