Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

boyanboyanAvatar border
TS
boyanboyan
Mesut Özil [ Inspirasi Para Remaja Penggemar Sepakbola ]
Quote:


Mesut Özil lahir di Gelsenkirchen, Jerman Barat 15 Oktober 1988, merupakan seorang pemain sepakbola keturunan Turki beragama Islam yang kini memperkuat klub asal Spanyol, Real Madrid dan Timnas Jerman. Di Spanyol ia mendapatkan julukan El Búho (Si Burung Hantu) karena kemampuan operannya yang teliti meliputi sudut yang luas. Posisinya sebagai Gelandang Serang. Ozil memulai karir masa mudanya dengan bermain di berbagai klub di kota gelsenkirchen dan kemudian bermain selama lima tahun untuk Rot-Weiss Essen.
Pemuda sopan ini sejak lama menjadi sensasi, terhitung dari tahun 2007 persatuan sepakbola Jerman dan Turki memperebutkan pria kelahiran Gelsenkirchen ini bak memperebutkan bocah yang hilang. Akhirnya, Özil menolak tawaran Turki dan bermain untuk tim nasional Jerman. Dan Sejak itu Özil secara resmi menanggalkan kewarganegaraan Turki dan beralih menjadi Jerman. Meski tim nasional Turki menuntut kembalinya 'si anak hilang'. Demikian sepenggal kisah ozil sang sutradara lapangan tengah berdarah Turki yang memilih untuk meninggalkan tanah leluhurnya.

Spoiler for Data:


Informasi klub
Klub saat ini : Real Madrid
Nomor : 10

Karier Junior :
1995 - 1998 : DJK Westfalia 04 Gelsenkirchen
1998 - 1999 : DJK Teutonia Schalke-Nord
1999 - 2000 : DJK Falke Gelsenkirchen
2000 - 2005 : Rot-Weiss Essen
2005 - 2006 : Schalke 04

Karier Senior :
2006 - 2007 : Schalke
2008 - 2010 : Werder Bremen
2010 - sekarang : Real Madrid

Spoiler for Schalke 04:


Spoiler for Werder Bremen:


Spoiler for Real Madrid:


Sebagai pemain yang beragama muslim, Mesut Ozil tidak lupa menglafalkan ayat-ayat suci Al-Qur'an sebelum bertandingdan menganggap dirinya peraduan dua budaya. Turki dan Jerman. "Teknik dan rasa mengolah bola berasal dari Turki yang juga leluhur saya. Adapun disiplin, sikap, dan keinginan selalu sempurna di lapangan merupakan bagian diri saya sebagai orang Jerman," ujar pemain kelahiran 15 Oktober 1988 itu.

“Saya selalu melakukan itu (mengaji) sebelum memasuki lapangan. Saya berdo’a dan rekan-rekan setim saya tahu mereka tak bisa berbicara pada saya dalam jangka waktu tersebut."ujar Özil pada harian Jerman, Der Tagesspiegel.

Quote:


Mesut Özil quotes :
Quote:

Kesimpulannya, setelah kita telaah dan melihat sikap Ozil di lapangan atau pun sebelum bertanding. Ozil tidak pernah lupa untuk mendekatkan diri kepada Tuhan. Dengan kegigihan, latihan serta berdoa jadilah Ozil sekarang ini sebagai salah satu pemain terbaik di Eropa. So, apapun agama kalian. Jangan pernah lupa untuk berdoa dan terus berusaha untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Dan mungkin saja salah satu dari kalian akan menjadi The Next Mesut Özil emoticon-Smilie

Spoiler for sumber:


Official Twitter Ozil

Sekian dan terimakasih.
Jangan lupa emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Rate 5 Star
Diubah oleh boyanboyan 29-03-2013 16:09
0
13.1K
123
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.