BillyBoenAvatar border
TS
MOD
BillyBoen
Cari Inspirasi, Bangkitkan Motivasi
Seperti yang sudah saya sering sampaikan, bahwa motivasi sesungguhnya hanya ada di dalam diri sendiri. Makanya saya ngga percaya dengan yang namanya 'Motivator' dan saya selalu disetiap kesempatan menyampaikan bahwa saya hanya seorang Entrepreneur yang berbagi pengalaman (nyata), saya bukan motivator.

Setiap setelah tayangan "Young On Top" di Metro Tv (Sabtu pukul 15.30 WIB), selalu twitter saya ramai dengan mention-an, yang rata-rata bilang: "Tayangan tadi memotivasi saya, Mas. Terima Kasih."

Kalau menurut saya, mungkin yang dimaksud adalah: "Tayangan tadi menginspirasi saya, Mas. Terima Kasih."

Apa beda inspirasi dan motivasi? Kalau menurut saya, inspirasi itu ada di mana saja, kapan saja, dan bisa kita dapat dari siapa saja. Dari mana aja? Dari kepekaan Agan untuk:
- membaca; buku, majalah, koran, blog, Google, Twitter (follow akun-akun Tv berita, majalah, koran)
- mendengar: radio
- menonton: Tv
- memperhatikan dengan kritis: di rumah, di kantor, di kampus, di bus, di dalam taxi, dll
- menghadiri: seminar, workshop, training, dll

Bedanya dengan motivasi, ya itu tadi: motivasi hanya ada di dalam diri kita sendiri. Saya bisa teriak-teriak di depan Agan sambil bilang, "Agan PASTI bisa!", kalau Agan ngga mau ngelakuinnya.. ya ngga akan terjadi kan? Berarti, motivasi sesungguhnya untuk melakukan suatu hal adanya di mana? Ya di dalam diri Agan sendiri.

Jadi, kalau next time Agan lagi merasa 'down', ngga perlu nunggu di-'motivasi' oleh orang lain. Coba untuk memotivasi diri sendiri, gimana caranya? Dengan menyadari betul bahwa kalau Agan lagi 'down' dan ngga mencoba bangkit, ya sampai 1000 tahun kedepan Agan ngga akan keluar dari masalah yang Agan sedang hadapi.

See you ON TOP!

Billy Boen
Founder & Mentor "Young On Top"

CEO PT. YOT Nusantara
Shareholder Rolling Stone Cafe Jakarta Director
PT. Jakarta International Management

Twitter: @billyboen
Facebook: facebook.com/billyboenYOT
Website: www.youngontop.com

Baca tulisan saya: "Pilih Gaji Atau Passion?": https://www.youngontop.com/notes/pil...ssion-kpph3ven

Ikuti YOUNG ON TOP National Conference 2013, yang merupakan acara tahunan terbesar komunitas YOT, menghadirkan 5 pembicara TOP untuk berbagi pengalamannya //Balai Kartini //Jumat //28 Juni. Untuk PRE-REGISTRASI, email: NAMA + NO.HP ke yotnc@youngontop.com.
Diubah oleh BillyBoen 26-03-2013 06:12
0
43.9K
744
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Young on Top KASKUS Community (YOTKC)
Young on Top KASKUS Community (YOTKC)KASKUS Official
1.7KThread850Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.