Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mata007hatiAvatar border
TS
mata007hati
Komando Desak Polri Diletakkan Dibawah Kemendagri
Mahasiswa yang tergabung dalam Konsolidasi Mahasiswa Nasional Indonesia (Komando) regional Tangerang Selatan menggelar aksi di depan Pengadilan Negeri Tangerang dan Bundaran Veteran, Tangerang.

Aksi ini dilakukan dalam rangka mengawal sidang lima mahasiswa Universitas Pamulang (Unpam) yang digelar hari ini. Kelima mahasiswa itu dituduh melakukan pengrusakan dan penghasutan sehinggan menyebabkan bentrok besar di Kampus Unpam 18 Oktober 2012.

Ketika itu, mahasiswa menolak Wakapolri Nanan Sukarna masuk kampus. Ini sebagai bentuk kekesalan mahasiswa akibat represifitas yang dilakukan Polri terhadap rakyat dan mahasiswa.

“Masih hangat di ingatan polisi bertindak represif sehingga terjadi tragedi 18 Oktober 2012 di kampus. Akibatnya, dua orang mahasiswa terluka parah, satu diantaranya mengalami luka tembak. Selain itu 11 mahasiswa ditangkap. Sebaliknya, polisi pelaku kekerasan sampai saat ini masih bebas berkeliaran,” kata Humas Aksi, Boma Angkasa dalam orasinya, Selasa (19/3/2013).

“Sebelumnya juga, polisi bertindak keras ketika membubarkan demo di pelabuhan Sape, Bima, dan menyebabkan mahasiswa tewas. Belum lagi brutalnya polisi di Mesuji, Ogan Ilir, penganiayaan mahasiswa di Cianjur, Serang, dan Tegal. Ini menjadi bukti bahwa kepolisian bukan menjadi pengayom dan pelindung masyarakat,” tambah mahasiswa Fakultas Hukum Unpam itu menambahkan.

Masih kata Boma, mahasiswa yakin sikap arogansi tersebut karena letak kedudukan Polri di bawah Presiden. Ini menjadikan Polri sebagai instansi superbody, kebal hukum, serta menjadi alat kekuasaan Negara.

“Polisi kerap melakukan aksi represif terhadap mahasiswa dan rakyat. Solusinya, tempatkan Polri di bawah Kemendagri,” tegasnya.

Boma pun meminta kepada DPR dan Mahkamah Konstitusi untuk segera melaksanakan perubahan terhadap letak kedudukan Polri yang berada di bawah Presiden menjadi di bawah Mendagri.
“Statemen Prof BJ Habibie dan beberapa pihak dari akademisi dan politisi terkait Polri dibawah Mendagri menjadi solusi yang harus segera di realisasikan,” demikian Boma.

Sebagaimana diketahui, Mantan Presiden RI, BJ Habibie menilai Polri harus dibawah Kementerian Dalam Negeri. Selain itu, Mantan Rektor UIN Syarif Hidayatullah, Azyumardi Azra pun seiya sekata dengan Habibie yang menginginkan agar Polri dibawah Mendagri.

Desakan terhadap Polri dibawah Mendagri semakin menguat, seiring dengan sikap dan tindakan arogansi Polri yang selama ini ada.

Tentu saja, mahasiswa melakukan aksi dan tindakan itu berdasarkan diskusi-diskusi dan perdebatan untuk Indonesia yang lebih baik.

Linknya :

[URL="http://www.lensaindonesia..com/2013/03/19/mahasiswa-desak-polisi-diletakkan-di-bawah-kemendagri.html"]http://www.lensaindonesia..com/2013/03/19/mahasiswa-desak-polisi-diletakkan-di-bawah-kemendagri.html[/URL]
0
12.8K
36
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer dan Kepolisian
Militer dan KepolisianKASKUS Official
2.2KThread2.2KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.