- Beranda
- Online Games
[OFFICIAL THREAD]Knight Age Indonesia
...
TS
game8a
[OFFICIAL THREAD]Knight Age Indonesia
KNIGHT AGE INDONESIA
Spoiler for Realease:
Knight Age Indonesia Menerjang Pasar Game Tanah Air Dengan Gameplay Unik
Jakarta, 22 Januari 2013
Pasar game online tanah air saat ini merupakan ranah yang penuh sesak dengan beragam jenis game online. Bermacam jenis game online dapat Anda temui saat ini, mulai dari Massive Multiplayer Online Role Playing Game (MMORPG), Multiplayer Online Battle Arena (MOBA), hingga Multiplayer Online First Person Shooting (MOFPS). Situasi ini secara langsung menimbulkan kejenuhan dalam pasar game tanah air yang sebenarnya memiliki potensi yang tinggi. Untuk bersaing di pasar ini, publisher game harus membawa game yang unik dan tetap menarik untuk dimainkan.
Melihat kondisi ini, Digital Eight selaku publisher game tanah air yang bernaung di bawah Kelompok Kompas Gramedia membawa warna baru bagi pemain game online Indonesia. Pada awal Maret 2013, Digital Eight akan memulai masa Close Beta Knight Age Indonesia dan diikuti oleh masa Open Beta pada akhir Maret 2013.
Knight Age Indonesia merupakan game online berjenis MMORPG yang unik dan boleh dikatakan membawa bentuk permainan yang sangat menarik. Ketika game online lain terkesan statis (dan membuat pemainnya mengantuk) ketika dimainkan, Knight Age Indonesia mengusung gameplay dinamis yang selalu bergerak.
Knight Age Indonesia juga menawarkan beragam feature yang luar biasa menarik dan tampilan grafis yang imut dan keren. Penasaran dengan apa saja yang ditawarkan Knight Age Indonesia? Berikut penjelasan singkatnya.
Bertempur di Atas Kuda nan Gagah
Feature terunik dari Knight Age Indonesia yang membedakannya dengan game online lain di tanah air adalah kemampuan untuk bertempur di atas kuda. Sesuai dengan tema dari game online yang menarik ini, pemain akan diajak untuk berperan sebagai ksatria yang bertempur untuk menyelamatkan dunia dari serangan raja kegelapan. Tahukah Anda apa yang membuat seorang ksatria begitu keren? Karena mereka bertempur di atas kudanya!
Penggunaan kuda tidak lantas hanya digunakan untuk berjalan cepat saja, selayaknya game online lain. Pada Knight Age Indonesia, kuda tersebut memiliki andil sangat besar yang memengaruhi kekuatan karakter Anda.
Pertama, ia dapat naik level layaknya karakter yang Anda mainkan. Perkembangan tersebut memberinya akses untuk meningkatkan statistik yang nantinya akan membantu kekuatan penggunanya. Jadi, setiap pemain dapat mengatur kekuatan kudanya sesuai dengan karakter yang dimainkan.
Kedua, kecepatan kuda tersebut sangat berguna untuk menjauhkan karakter yang pertahanannya rendah tetapi berdaya serang tinggi (seperti penyihir dan pemanah) dari serangan musuhnya. Pemain dapat mengeluarkan serangan dan skill sambil menggerakkan kudanya! Sangat berbeda dengangame lain yang mengahruskan Anda diam di tempat atau bahkan turun dari kuda untuk menyerang musuh!
Ketiga, jenis dari tunggangan yang Anda dapat gunakan beragam jenis dan kemampuannya. Ingin menaiki tunggangan yang lebih garang dari kuda? Bagaimana dengan singa putih yang keren atau bahkan naga?
Pengembangan Karakter yang Dinamis
Karakter dalam Knight Age Indonesia pada dasarnya hanya terbagi menjadi 4 jenis, yaitu Ksatria yang memiliki pertahanan tinggi, Pejuang dengan serangan fisiknya yang besar, Pemanah yang memiliki beragam kemampuan untuk meracuni dan menghentikan gerakan musuh, serta Penyihir yang mampu menjadi penggempur dahsyat bagaikan meriam dan di saat bersamaan bisa menjadi penyembuh. Namun, pengembangan karakter di Knight Age Indonesia tidak berhenti sampai situ saja.
Setiap karakter dapat menaikkan profesi karakternya (misalnya Pemanah) ketika ia naik level. Akan tetapi, pemain juga diberi kebebasan untuk membuat karakter Hybrid. Artinya, karakter tersebut dapat mengambil jalur jenis profesi lain sesuai dengan apa yang mereka inginkan. Misalnya, Pemanah yang pada dasarnya memiliki tingkat hindaran serangan yang tinggi tetapi memiliki kelemahan pada akurasi digabungkan dengan Pejuang yang mampu memberi tingkat serangan tinggi dan akurasi tinggi. Pengembangan karakter seperti itu tergantung dari kreativitas pemainnya.
Bertempur Bersama Ksatria Lain
Musuh yang akan ditemui pada Knight Age Indonesia bukanlah makhluk lemah yang bisa ditangani seorang diri. Ada kalanya pemain akan bertemu dengan musuh yang begitu kuat hingga dibutuhkan bantuan pemain lain yang mampu mengisi kekurangannya. Itu sebabnya Knight Age Indonesia memberikan keistimewaan tersendiri terhadap pemain yang bergabung bersama pemain lain dalam sebuah party. Hanya pemain ini yang dapat menggunakan feature istimewa Knight Age Indonesia – Formasi tempur!
Formasi tempur tersebut dapat dipilih oleh pimpinan party dan terbagi menjadi beberapa jenis, seperti formasi yang meningkatkan pertahanan, serangan, hindaran, bahkan sampai meningkatkan kecepatan. Siapa bilang bertempur bersama pemain lain tidak menguntungkan?
Selain party, pemain juga dapat bergabung ke dalam Ordo Ksatria – badan yang dibentuk oleh pemain untuk berkembang bersama. Mirip seperti Guild dalam game online lain. Ordo Ksatria memberikan banyak keistimewaan bagi anggotanya, seperti peningkatan kemampuan karakter, dapat ikut berpartisipasi dalam perang dengan Ordo lain, perang memperebutkan benteng (Siege War). Menarik, bukan?
Pupa, Sang Primadona
Primadona utama dalam Knight Age Indonesia adalah Pupa – binatang (pet) yang dapat berkembang bersama pemain dan membantu dalam pertempuran. Jangan anggap remeh feature ini, sebab Pupa memberikan banyak sekali kelebihan dan bukan tidak mungkin inilah yang akan membuat Anda terpaku di depan komputer untuk waktu yang lama.
Pupa yang bisa Anda temukan sangat banyak jumlahnya. Setidaknya ada lebih dari 20 jenis Pupa yang bisa Anda temukan dan jenisnya masih terus bertambah hingga sekarang. Pupa dapat menyerang musuh, memberikan penyembuhan, bahkan dapat meningkatkan statistik pemiliknya. Itu sebabnya Pupa menjadi perhatian utama yang mampu mengubah jalannya pertempuran.
Satu lagi, Knight Age Indonesia memiliki beragam misi dan Quest yang begitu menarik. Cerita yang diusung Knight Age Indonesia dijamin membuat penasaran pemainnya dan tidak jarang pula menyuguhkan komedi yang menghibur. Jadi, mengapa masih main game online yang diam saja ketika menyerang? Temukan revolusi baru yang lebih menarik dalam bermain MMORPG dalam Knight Age Indonesia!
Tentang Digital Eight
Digital Eight adalah game publisher dibawah naungan Kompas Gramedia - Group of Magazine. Dibentuk dengan tujuan memberikan layanan yang terbaik dalam memenuhi kebutuhan komunitas game di Indonesia, Digital Eight berkomitmen kuat untuk selalu menyediakan game-game yang terbaik.
Jakarta, 22 Januari 2013
Pasar game online tanah air saat ini merupakan ranah yang penuh sesak dengan beragam jenis game online. Bermacam jenis game online dapat Anda temui saat ini, mulai dari Massive Multiplayer Online Role Playing Game (MMORPG), Multiplayer Online Battle Arena (MOBA), hingga Multiplayer Online First Person Shooting (MOFPS). Situasi ini secara langsung menimbulkan kejenuhan dalam pasar game tanah air yang sebenarnya memiliki potensi yang tinggi. Untuk bersaing di pasar ini, publisher game harus membawa game yang unik dan tetap menarik untuk dimainkan.
Melihat kondisi ini, Digital Eight selaku publisher game tanah air yang bernaung di bawah Kelompok Kompas Gramedia membawa warna baru bagi pemain game online Indonesia. Pada awal Maret 2013, Digital Eight akan memulai masa Close Beta Knight Age Indonesia dan diikuti oleh masa Open Beta pada akhir Maret 2013.
Knight Age Indonesia merupakan game online berjenis MMORPG yang unik dan boleh dikatakan membawa bentuk permainan yang sangat menarik. Ketika game online lain terkesan statis (dan membuat pemainnya mengantuk) ketika dimainkan, Knight Age Indonesia mengusung gameplay dinamis yang selalu bergerak.
Knight Age Indonesia juga menawarkan beragam feature yang luar biasa menarik dan tampilan grafis yang imut dan keren. Penasaran dengan apa saja yang ditawarkan Knight Age Indonesia? Berikut penjelasan singkatnya.
Bertempur di Atas Kuda nan Gagah
Feature terunik dari Knight Age Indonesia yang membedakannya dengan game online lain di tanah air adalah kemampuan untuk bertempur di atas kuda. Sesuai dengan tema dari game online yang menarik ini, pemain akan diajak untuk berperan sebagai ksatria yang bertempur untuk menyelamatkan dunia dari serangan raja kegelapan. Tahukah Anda apa yang membuat seorang ksatria begitu keren? Karena mereka bertempur di atas kudanya!
Penggunaan kuda tidak lantas hanya digunakan untuk berjalan cepat saja, selayaknya game online lain. Pada Knight Age Indonesia, kuda tersebut memiliki andil sangat besar yang memengaruhi kekuatan karakter Anda.
Pertama, ia dapat naik level layaknya karakter yang Anda mainkan. Perkembangan tersebut memberinya akses untuk meningkatkan statistik yang nantinya akan membantu kekuatan penggunanya. Jadi, setiap pemain dapat mengatur kekuatan kudanya sesuai dengan karakter yang dimainkan.
Kedua, kecepatan kuda tersebut sangat berguna untuk menjauhkan karakter yang pertahanannya rendah tetapi berdaya serang tinggi (seperti penyihir dan pemanah) dari serangan musuhnya. Pemain dapat mengeluarkan serangan dan skill sambil menggerakkan kudanya! Sangat berbeda dengangame lain yang mengahruskan Anda diam di tempat atau bahkan turun dari kuda untuk menyerang musuh!
Ketiga, jenis dari tunggangan yang Anda dapat gunakan beragam jenis dan kemampuannya. Ingin menaiki tunggangan yang lebih garang dari kuda? Bagaimana dengan singa putih yang keren atau bahkan naga?
Pengembangan Karakter yang Dinamis
Karakter dalam Knight Age Indonesia pada dasarnya hanya terbagi menjadi 4 jenis, yaitu Ksatria yang memiliki pertahanan tinggi, Pejuang dengan serangan fisiknya yang besar, Pemanah yang memiliki beragam kemampuan untuk meracuni dan menghentikan gerakan musuh, serta Penyihir yang mampu menjadi penggempur dahsyat bagaikan meriam dan di saat bersamaan bisa menjadi penyembuh. Namun, pengembangan karakter di Knight Age Indonesia tidak berhenti sampai situ saja.
Setiap karakter dapat menaikkan profesi karakternya (misalnya Pemanah) ketika ia naik level. Akan tetapi, pemain juga diberi kebebasan untuk membuat karakter Hybrid. Artinya, karakter tersebut dapat mengambil jalur jenis profesi lain sesuai dengan apa yang mereka inginkan. Misalnya, Pemanah yang pada dasarnya memiliki tingkat hindaran serangan yang tinggi tetapi memiliki kelemahan pada akurasi digabungkan dengan Pejuang yang mampu memberi tingkat serangan tinggi dan akurasi tinggi. Pengembangan karakter seperti itu tergantung dari kreativitas pemainnya.
Bertempur Bersama Ksatria Lain
Musuh yang akan ditemui pada Knight Age Indonesia bukanlah makhluk lemah yang bisa ditangani seorang diri. Ada kalanya pemain akan bertemu dengan musuh yang begitu kuat hingga dibutuhkan bantuan pemain lain yang mampu mengisi kekurangannya. Itu sebabnya Knight Age Indonesia memberikan keistimewaan tersendiri terhadap pemain yang bergabung bersama pemain lain dalam sebuah party. Hanya pemain ini yang dapat menggunakan feature istimewa Knight Age Indonesia – Formasi tempur!
Formasi tempur tersebut dapat dipilih oleh pimpinan party dan terbagi menjadi beberapa jenis, seperti formasi yang meningkatkan pertahanan, serangan, hindaran, bahkan sampai meningkatkan kecepatan. Siapa bilang bertempur bersama pemain lain tidak menguntungkan?
Selain party, pemain juga dapat bergabung ke dalam Ordo Ksatria – badan yang dibentuk oleh pemain untuk berkembang bersama. Mirip seperti Guild dalam game online lain. Ordo Ksatria memberikan banyak keistimewaan bagi anggotanya, seperti peningkatan kemampuan karakter, dapat ikut berpartisipasi dalam perang dengan Ordo lain, perang memperebutkan benteng (Siege War). Menarik, bukan?
Pupa, Sang Primadona
Primadona utama dalam Knight Age Indonesia adalah Pupa – binatang (pet) yang dapat berkembang bersama pemain dan membantu dalam pertempuran. Jangan anggap remeh feature ini, sebab Pupa memberikan banyak sekali kelebihan dan bukan tidak mungkin inilah yang akan membuat Anda terpaku di depan komputer untuk waktu yang lama.
Pupa yang bisa Anda temukan sangat banyak jumlahnya. Setidaknya ada lebih dari 20 jenis Pupa yang bisa Anda temukan dan jenisnya masih terus bertambah hingga sekarang. Pupa dapat menyerang musuh, memberikan penyembuhan, bahkan dapat meningkatkan statistik pemiliknya. Itu sebabnya Pupa menjadi perhatian utama yang mampu mengubah jalannya pertempuran.
Satu lagi, Knight Age Indonesia memiliki beragam misi dan Quest yang begitu menarik. Cerita yang diusung Knight Age Indonesia dijamin membuat penasaran pemainnya dan tidak jarang pula menyuguhkan komedi yang menghibur. Jadi, mengapa masih main game online yang diam saja ketika menyerang? Temukan revolusi baru yang lebih menarik dalam bermain MMORPG dalam Knight Age Indonesia!
Tentang Digital Eight
Digital Eight adalah game publisher dibawah naungan Kompas Gramedia - Group of Magazine. Dibentuk dengan tujuan memberikan layanan yang terbaik dalam memenuhi kebutuhan komunitas game di Indonesia, Digital Eight berkomitmen kuat untuk selalu menyediakan game-game yang terbaik.
Pemesanan DvD Gratis!!!!
Quote:
Halooo Ksatria...
Kamu dapat memesan DvD Installer Gratis. Pengiriman akan dilakukan 2 gelombang setiap bulannya, awal dan pertengahan bulan.
Waktu pengiriman paling lambat 1 Minggu Kerja. Pengiriman DvD hanya berlaku untuk wilayah luar Jakarta. Untuk wilayah Jakarta bisa langsung ambil di Kantor Kami atau di Warnet Drop Point kami (Informasi menyusul)
Kami mengharapkan untuk mengisi form requestnya dengan lengkap (Dengan menyertakan: Nama, Alamat Lengkap, Usia, No HP) .
Bagi yang ingin Request bisa langsung kirim email ke: promosi@game8a.biz, dengan Subjek Request Materi Promo. Tulis di Body Text dengan Format:
Nama:
Alamat:
Usia:
No Hp:
Bersiaplah... Menyambut Knight Age Indonesia dengan serangkaian event yang menantang...!!!!!
Kamu dapat memesan DvD Installer Gratis. Pengiriman akan dilakukan 2 gelombang setiap bulannya, awal dan pertengahan bulan.
Waktu pengiriman paling lambat 1 Minggu Kerja. Pengiriman DvD hanya berlaku untuk wilayah luar Jakarta. Untuk wilayah Jakarta bisa langsung ambil di Kantor Kami atau di Warnet Drop Point kami (Informasi menyusul)
Kami mengharapkan untuk mengisi form requestnya dengan lengkap (Dengan menyertakan: Nama, Alamat Lengkap, Usia, No HP) .
Bagi yang ingin Request bisa langsung kirim email ke: promosi@game8a.biz, dengan Subjek Request Materi Promo. Tulis di Body Text dengan Format:
Nama:
Alamat:
Usia:
No Hp:
Bersiaplah... Menyambut Knight Age Indonesia dengan serangkaian event yang menantang...!!!!!
Buat yang nggak sabaran nunggu kiriman DVD Installer silahkan download di halaman ini:
Quote:
Spoiler for Download Client:
Client
http://knightage.game8a.com/media/client
Patch
http://knightage.game8a.com/media/patch
Setelah Install silahkan buat akun ID di sini:
http://register.game8a.com/
http://knightage.game8a.com/media/client
Patch
http://knightage.game8a.com/media/patch
Setelah Install silahkan buat akun ID di sini:
http://register.game8a.com/
4 Karakter Knight Age Indonesia
Quote:
Spoiler for Karakter:
Quote:
Spoiler for Trailer:
Panduan Bermain
Quote:
Spoiler for Panduan Bermain Knight Age Indonesia:
Quote:
Spoiler for Kontrol:
Update Knight Age Indonesia
Quote:
Spoiler for Update Helpache:
Sebelum dikutuk dari Isle of Blessings, Helpache adalah kepala klan hyena.
Dia telah hidup selama lebih dari 100 tahun dan Dia mampu menggunakan bahasa manusia.
Manusia membangun Desa Pesisir Hijau, dan menurunkan pengaruh kepemimpinan Helpache secara bertahap.
Namun, Helpache sangat pintar, dia dapat mengontrol pulau dengan metode wortel dan tongkat.
Untuk melawan 4 harta dewa, Rude memperkuat kegelapan hati manusia.
Manusia yang dipengaruhi oleh Rude membinasakan seluruh hewan di pulau.
Helpache tidak sanggup untuk menghentikan manusia.
Dan Helpache berlindung di sekitar "hutan abu" karena luka serius dan fatal.
Ketika Helpache melemah, Iblis wabah menghampiri Helpache.
Iblis wabah menawarkan kekuatan yang maha hebat. syaratnya,
Helpache harus merelakan tubuhnya untuk digunakan oleh Iblis Wabah.
Helpache menerima tawaran iblis dan ia terlahir kembali sebagai bencana.
Ayam Kate
Ayam Kate raksasa akan muncul di wilayah Hutan Para Pahlawan, dimana para ksatria harus mengalahkannya.
Ayam Kate Raksasa tidak akan menyerang, jika berhasil dikalahkan maka akan banyak muncul Ayam Kate Kecil.
Untuk bergabung di komunitas silahkan langsung ke:
OFFICIAL WEBSITE
FORUM
Diubah oleh game8a 04-09-2013 04:13
0
27.5K
Kutip
244
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Online Games
16.4KThread•5.8KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya