Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

reconcilerAvatar border
TS
reconciler
Tips Bisnis Dengan Modal Minim
Sudah menjadi paradigma masyarakat, bahwa untuk mulai bisnis butuh banyak modal(uang). Padahal uang bukanlah segalanya untuk mulai bisnis. Percuma punya uang jika kita tidak punya kemampuan untuk berbisnis; banyak hal diluar faktor uang untuk bisa mulai bisnis. Lalu bagaimana cara bisnis dengan modal kecil atau bahkan tanpa modal sama sekali? silakan simak tips bisnis dengan modal kecil:

  • Jangan meninggalkan profesi utama, misalnya sebagai pegawai kantor. Bisnis pribadi bisa dijalankan sembari menjalankan profesi utama. Penghasilan bulanan yang didapat sebagai pegawai kantor bisa digunakan untuk modal awal berbisnis.

  • Lakukan promosi produk baru Anda. Menjual produk dengan harga murah, atau bahkan gratis, dapat membuat buyer melakukan repeat order.

  • Jalankan bisnis sesuai keterampilan, passion, atau skill Anda. Anda pasti tahu banyak mengenai seluk-beluk bidang keterampilan atau minat Anda. Dengan kata lain, Anda tahu dari mana Anda bisa memperoleh berbagai sumber daya yang sesuai dengan anggaran.

  • Bangun hubungan baik dengan calon buyer potensial. Anda bisa memulai dengan menjaga silaturahmi dengan sebanyak-banyaknya orang sebelum memulai bisnis. Semakin banyak koneksi yang Anda miliki, semakin mudah Anda mendapatkan pasar, bahkan sumber modal untuk usaha Anda.

  • Jalani usaha Anda dengan gigih, serius, dan pantang menyerah. Apapun bentuk usahanya, hasil yang didapat akan besar selama dijalankan dengan kesungguhan hati.

  • Berani dalam mencoba alternatif menghimpun sumber modal. Dana untuk modal memang terbatas, namun bukan berarti Anda harus ekstra hati-hati dalam menggunakannya. Investasikan sumber modal dalam berbagai bentuk.

  • Rela mengorbankan tenaga, pikiran, dan waktu untuk merintis usaha.

  • Tunjukkan ketekunan, motivasi, dan komitmen dalam berbisnis. Memulai sesuatu yang baru memang sulit, apalagi memulai bisnis pribadi. Jika Anda langsung mundur ketika menghadapi satu masalah, dapat dipastikan Anda tidak akan mampu menjalankan bisnis dengan baik di kemudian hari.



Sumber: netpreneur.co.id
0
996
6
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Entrepreneur Corner
Entrepreneur CornerKASKUS Official
22KThread4.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.