Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Angkunyo.ifulAvatar border
TS
Angkunyo.iful
Karzai: Taliban Adalah Kaki Tangan Amerika
Presiden Afganistan Hamid Karzai, Minggu (10/3), mengatakan, serangan bunuh diri hari Sabtu, menunjukkan bahwa Taliban melakukan hal itu demi kepentingan Amerika.

Konferensi pers yang sedianya akan diadakan oleh menteri pertahanan Amerika yang baru Chuck Hagel di Kabul, Afghanistan, dibatalkan karena adanya masalah keamanan.

Pejabat Amerika tidak menjelaskan masalah keamanan yang dimaksud, tapi kemarin, dua serangan bunuh diri, satu di Kabul dan satu lagi di Khost, Afganistan timur, menewaskan 19 orang. Serangan di Kabul itu ditujukan pada kementerian pertahanan Afghanistan, ketika Hagel baru tiba di negara itu.

Presiden Afganistan Hamid Karzai hari Minggu menuduh Taliban dan Amerika bekerja sama untuk meyakinkan warga Afganistan bahwa aksi-aksi kekerasan akan bertambah buruk kalau pasukan asing ditarik dari negara itu tahun depan.

Tuduhan itu dibantah dengan tegas oleh komandan pasukan Amerika di Afghanistan. Jenderal Joseph Dunford mengatakan, “kami telah berjuang dengan keras selama 12 tahun dan menumpahkan banyak darah, dan kami tidak pernah berpikir untuk memanfaatkan kekerasan dan ketidakstabilan untuk kepentingan kami.”

Karzai mengatakan dalam pidato televisi, serangan bunuh diri yang menewaskan 19 orang hari Sabtu, menunjukkan bahwa Taliban melakukan hal itu demi kepentingan Amerika.

Taliban, kata Karzai, berusaha menakut-nakuti rakyat bahwa serangan-serangan semacam ini akan terus terjadi kalau pasukan asing ditarik dari negara itu.
Hamid Karzai sebelum ini pernah mengancam ia akan bergabung dengan Taliban dan menyebut pasukan NATO sebagai tentara pendudukan yang hanya ingin menjarah kekayaan negara itu.

Code:
http://internasional.kompas.com/read/2013/03/11/08225172/Presiden.Afganistan.Tuduh.Taliban.dan.AS.Bekerjasama


Semakin parah saja perpecahan Afghanistan dan AS.
0
2.8K
29
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.3KThread11.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.