Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kecrek.saunkAvatar border
TS
kecrek.saunk
Tim Rieke-Teten Minta Real Count KPU Dihentikan
Tim Rieke-Teten Minta Real Count KPU Dihentikan

BANDUNG - Ketua tim pemenangan pasangan calon Rieke Diah Pitaloka-Teten Masduki, Tubagus Hasanudin, meminta penghentian real count oleh Komisi Pemilihan Umum Jawa Barat. Dia beralasan, hitungan pasangan nomor 4 Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar mirip-mirip hasil yang diumumkan lewat hitung cepat sejumlah lembaga survei. "Ada penggiringan," kata Tubagus dalam konferensi pers di markas DPD PDI Perjuangan Jawa Barat di Bandung kemarin.

Tim Rieke-Teten juga mempertanyakan alasan digelarnya real count itu oleh Komisi. "Kenapa KPU mempublikasikan kepada publik, padahal menurut undang-undang, sesuai tahapannya, KPU akan melaksanakan pleno pada 3 Maret 2013, dan baru mengumumkan hasilnya kepada publik," kata Tubagus.

Ketua Komisi Pemilihan Jawa Barat Yayat Hidayat mengatakan pihaknya sudah menutup tayangan hasil real count itu mulai kemarin sore. Dia membantah penutupan itu gara-gara desakan tim kampanye calon gubernur. "Enggak ada hubungannya dengan permintaan menutup itu," kata dia saat dihubungi Tempo kemarin.

Yayat beralasan, sejak awal, real count itu memang sudah diputuskan tidak akan ditayangkan hasil akhirnya. Menurut dia, pihaknya khawatir hasil itu bakal dianggap sebagai hasil resmi pemilihan gubernur Jawa Barat. "Yang resmi itu lewat penghitungan manual 3 Maret 2013," ucapnya.

Yayat menambahkan, hasil hitung manual akan menjadi hasil resmi pemilihan gubernur. "Bisa menetapkan calon terpilih atau pelaksanaan pemilihan dua putaran." tuturnya. "Yang mendapatkan suara 30 persen, bahasa undang-undangnya, ditetapkan sebagai pemenang."

Saat situs KPU Jawa Barat dicek kemarin sore, tautan yang sebelumnya tersedia menuju laman hasil perkembangan real count sudah hilang. Sebelumnya, hasil akhir yang terpampang itu dalam catatan Tempo merupakan penghitungan suara dari 63.761 tempat pemungutan suara atau 85,074 persen tempat pemungutan yang ada di Jawa Barat.

Dalam hasil real count itu, tercatat suara sah mencapai 17.114.662 suara. Adapun perolehan suara terbesar diperoleh pasangan Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar, yang meraup 5.463.953 suara atau 31,9 persen. Posisi berikutnya adalah Rieke-Teten dengan 4.908.984 suara atau 28,7 persen, diikuti Dede Yusuf-Lex Laksamana dengan 4.315.205 suara atau 25,2 persen, Irianto M.S. Syaifuddin-Tatang Farhanul Hakim di posisi berikutnya dengan 2.131.283 suara atau 12,5 persen, serta terakhir Dikdik Mulyana-Cecep Nana Suryana Toyib dengan 295.237 suara atau 1,7 persen.

Sementara itu, kubu pasangan calon Dede Yusuf-Lex Laksamana mendesak Komisi Pemilihan Umum Jawa Barat untuk menggelar ulang pemilihan di sejumlah tempat pemungutan suara yang memakai surat undangan salinan bagi pemilih. AHMAD FIKRI | ANWAR SISWADI

http://koran.tempo.co/konten/2013/02...KPU-Dihentikan



ga tahan kali gan, emoticon-Ngakak
0
13.9K
195
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.1KThread41KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.