• Beranda
  • ...
  • Aceh
  • Seulawah, Salah Satu Gunung Api Berstatus Siaga

marzuardiNADAvatar border
TS
marzuardiNAD
Seulawah, Salah Satu Gunung Api Berstatus Siaga


Jakarta — Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menetapkan lima gunung berapi di Tanah Air dalam status siaga, karena ada beberapa segmen patahan darat dan zona subduksi.

Bahkan, dilaporkan ada 15 gunung berapi yang berstatus waspada, di antaranya Gunung Kerinci di Jambi dan Gunung Talang di Solok Sumatra Barat.

Untuk lengkapnya, inilah sejumlah gunung yang berstatus waspada di Indonesia dengan level II:

  1. Gunung Seulawah (Aceh Besar – Pidie, Aceh)
  2. Gunung Sinabung (Karo, Sumut)
  3. Gunung Talang (Solok, Sumbar)
  4. Gunung Kaba (Bengkulu)
  5. Gunung Kerinci (Jambi)
  6. Gunung Anak Krakatau (Lampung)
  7. Gunung Papandayan (Garut, Jabar)
  8. Gunung Bromo (Jatim)
  9. Gunung Semeru (Lumajang, Jatim)
  10. Gunung Batur (Bali)
  11. Gunung Rinjani (Lombok, NTB)
  12. Gunung engasang Api (Bima, NTB)
  13. Gunung Rokatenda (Flores, NTT)
  14. Gunung Egon (Sikka, NTT)
  15. Gunung Tangkuban Perahu (Jawa Barat)


Sementara itu, sejumlah gunung berapi yang ditetapkan dalam status siaga (level III) adalah:

  1. Gunung Soputan (Minahasa Selatan, Sulut)
  2. Gunung Lokon (Tomohon, Sulut)
  3. Gunung Karangetang (Sulut)
  4. Gunung Gamnokora (Halmahera Utara, Maluku Utara)
  5. Gunung Ijen (Jatim)


Menurut Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB, masyakarat diminta untuk mengikuti arahan dari badan resmi pemerintah dalam mengambil langkah evakuasi.

“Untuk gunung api, penentuan status dan arahan mitigasinya akan ditentukan oleh PVMBG [pusat vulkanologi mitigasi bencana geologi] setelah berkoordinasi dengan BNPB dan BPBD atau pemda setempat,” jelasnya pada Selasa (4/09) lalu.

Sumber : http://seputaraceh.com/read/11550/20...n=%23visitaceh
onik
onik memberi reputasi
1
2.3K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Aceh
AcehKASKUS Official
1.9KThread472Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.