Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

andrymicoAvatar border
TS
andrymico
Penyebab Ubanan Pada Usia Muda



just share gan (sory klo repost)emoticon-I Love Indonesia (S)


Penyebab Ubanan Pada Usia Muda




Uban atau rambut yang memutih tak selalu muncul pada mereka yang sudah berumur saja. Kadang, mereka yang masih di usia muda bahkan berusia remaja, juga memiliki uban. Anda salah satunya? Kenali berbagai penyebab Penyebab Ubanan Pada Usia Muda sebagai berikut.


Kurang asupan vitamin

Mungkin tanpa disadari, nutrisi yang Anda konsumsi setiap hari tidak seimbang. Sering jajan junk food atau makanan kaki lima, dan kurang seimbang dalam mengonsumsi sayuran dan buah adalah salah satu penyebab uban muncul lebih cepat.

Gaya hidup masyarakat jaman sekarang yang sering terlambat makan, tak mengindahkan nilai gizi makanan dan kurang memperhatikan kebersihan makanan, juga berkontribusi pada hal ini.

Kurangnya gizi dapat mengakibatkan tubuh kekurangan zat darah merah atau biasa dikenal dengan anemia. Anemia mengakibatkan tubuh tak bisa menyerap vitamin B secara maksimal. Dan tahukah Anda, kekurangan vitamin B dapat mengakibatkan gangguan pada pigmen di rambut.



Kelainan pada kelenjar tiroid


Menurut sebuah penelitian medis di Universitas Michigan, kelainan pada kelenjar tiroid mengakibatkan hormon di dalam tubuh tak seimbang. Hal tersebut kemudian menimbulkan gejala hipotiroid. Salah satu gejala hipotiroid adalah munculnya uban sebelum waktunya. Apabila Anda memiliki sejarah penyakit ini, mungkin saatnya untuk melakukan medical check up lagi.




Rambut kekurangan sebum

Ketika rambut kekurangan cairan sebum yang berfungsi melembapkannya secara alami, maka akan mengakibatkan rambut menjadi kering dan berubah warna menjadi putih. Kurangnya berbagai mineral seperti zat besi merupakan salah satu penyebab produksi sebum berkurang.



Menjalani gaya hidup tak sehat


Kebiasaan dan gaya hidup yang tak sehat seperti merokok, mengonsumsi alkohol akan mempercepat timbulnya uban. Sebuah penelitian di Amerika menemukan bahwa uban pada perokok tumbuh empat kali lebih cepat dari mereka yang tidak merokok. 





Keturunan
Yang satu ini tak bisa Anda tolak. Beberapa orang memiliki kelainan bawaan yang mengakibatkan sel-sel yang memproduksi zat melanin (pigmen rambut) berhenti. Akibatnya, uban timbul lebih cepat dari seharusnya atau Ubanan Pada Usia Muda.



Tips: Kekurangan sebum di rambut bisa diatasi dengan memilih shampo dengan kandungan minyak almond. Kandungan almond bisa membantu menjaga kelembapan alami rambut. Gunakan juga serum rambut yang mengandung ekstrak minyak almond, dan biji bunga matahari. Gunakan usai mencuci rambut dan tak perlu dibilas.

source

PS:Semoga info ane bermanfaat y gan,cz ane jg ngalamin sendiri nihemoticon-Malu (S)

emoticon-I Love Kaskus (S)emoticon-I Love Kaskus (S)emoticon-I Love Kaskus (S)
Diubah oleh andrymico 02-01-2013 03:12
0
2.5K
36
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.