Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kangsampahAvatar border
TS
kangsampah
10 Pemain Terbaik Asia 2012 Versi ESPN [Bepe Masuk gaan!]
Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Sebelumnya

Spoiler for No Repsol:


Tahun 2012 tinggal menyisakan beberapa hari. Menyambut 2013, kolumnis ESPN , John Duerden, berusaha menyusun daftar 10 pemain terbaik Asia 2012. Di antara daftar pemain terbaik ini muncul nama pemain Indonesia yang membela Persija Jakarta, Bambang Pamungkas.

Hebatnya, nama Bepe juga bersanding dengan para pemain kelas dunia asal Asia. Sebut saja pemain Manchester United, Shinji Kagawa, atau pemain Inter Milan, Yuto Nagatomo.

Dari daftar pemain terbaik Asia 2012 yang dikeluarkan ESPN ini, Bepe berada di urutan kelima. Raihan ini terbilang hebat sebab ikon Persija itu juga berhasil mengalahkan Nagatomo yang berada di peringkat keenam.

"Terkadang sepak bola bukan cuma urusan mencetak gol, meski Bambang melakukan hal ini sekali lagi, membuat 16 gol bagi klub tercintanya, Persija Jakarta. Tapi, dia sudah melakukan banyak hal lebih," tulis Duerden.

"Dia menjadi seorang juru bicara bagi para pemain yang terlibat masalah dalam kemelut sepak bola Indonesia, mereka yang tidak dibayar tepat waktu. Bepe telah memperlihatkan visi dan kepemimpinannya di sebuah negara yang memiliki keterbatasan, setidaknya dalam hal lapangan bola."

"Dia juga berbicara menentang perpecahan dalam sepak bola Indonesia yang memiliki dua liga dan asosiasi serta berusaha mengklaim kembali tim nasional bagi fans. Mungkin sulit bagi orang lain untuk mencontoh apa yang dilakukan Bamban di lapangan, tapi semua orang bisa belajar dari sang penyerang di luar lapangan," ulas Duerden. (JoPauline)

Daftar 10 Pemain Terbaik Asia 2012
1. Omar Abdulrahman (Uni Emirat Arab dan Al Ain)
2. Shinji Kagawa (Jepang dan Manchester United)
3. Koo Ja-cheol (Korea Selatan dan FC Augsburg)
4. Lee Keun-ho (Korea Selatan dan Ulsan Horangi)
5. Bambang Pamungkas (Indonesia dan Persija Jakarta)
6. Yuto Nagatomo (Jepang dan Inter Milan)
7. Teerasil Dangda (Thailand dan Muangthong United)
8. Amjad Radhi (Irak dan Arbil)
9. Rozaimi Rahman (Malaysia dan Harimau Muda)
10. Ali Al Habsi (Oman dan Wigan Athletic)

Spoiler for Komeng TS:


Spoiler for budayakan:


Spoiler for Harapan TS:


Spoiler for TS tidak mengharapkan:


SUMBERemoticon-I Love Indonesia
Diubah oleh kangsampah 28-12-2012 03:39
0
1.9K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.