Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

agoezadhanAvatar border
TS
agoezadhan
Air surut, jalan raya Rancaekek berangsur normal
Air Surut, Jalan Raya Rancaekek Berangsur Normal
Oleh: Yogo Triastopo
Selasa, 25 Desember 2012, 20:36 WIB
INILAH, Soreang - Setelah dua hari mengalami kemacetan kendaraan cukup panjang, ruas Jalan Raya Rancaekek mulai kembali lancar. Sebelumnya, ruas jalan yang berada di depan PT Kahatex tergenang air dan membuat arus lalu lintas menuju Priangan Timur tersendat.

"Air sudah mulai surut, sehingga lalu lintas mulai lancar meski kami masih menggunakan sistem contraflow di kawasan ini," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bandung, AKP Lukman Syarif, Selasa (25/12/2012) sore.

Dikatakan Lukman, untuk mengatur arus lalu lintas, pihaknya dibantu jajaran Satuan Polres Sumedang dan Dalmas Polda Jabar. Selama ini, pihaknya terus memantau kawasan tersebut karena merupakan kawasan jalur utama menuju Garut dan Ciamis.

"Mengingat jalur ini jalur utama, petugas dari kepolisian disimpan di berbagai titik-titik yang memang rawan kemacetan," ucapnya.

Lebih jauh dia menuturkan, untuk mengurangi kemacetan parah, pihaknya melakukan sistim contraflow dalam beberapa hari ini. Selain itu, dalam dua hari ini pihaknya dibantu Dalmas Polda Jabar,melakukan penyedotan air di kawasan Kahatex.

"Sebelumnya, kami dibantu Dalmas Polda Jabar menyedot air di kawasan Kahatex yang menjadi sumber kemacetan memakai mobil penyedot air. Namun, karena sekarang air sudah surut maka penyedotan kami hentikan," ujarnya.

Sementara itu, pihaknya mengaku, dalam rangka mengamankan Natal dan Tahun Baru, anggota Polres Bandung telah disiagakan disejumlah titik.

"Satuan gabungan yang terdiri dari Sabhara, Lalulintas, Intel, Reskrim dan semua satuan lainnya. Telah bersiaga di tempat-tempat yang digunakan sebagai tujuan wisata seperti Ciwidey dan Pangalengan untuk mengurangi kemacetan," tukasnya.[ang]
0
791
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671KThread40.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.