Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

devall.ariesthaAvatar border
TS
devall.ariestha
Manchester itu Merah atau Biru ?
Quote:

Minggu malam (09/12) waktu Indonesia barat nanti, di kota Manchester sana akan berlangsung duel seru liga Primer Inggris antara si juara bertahan Manchester City melawan klub yang paling sukses dalam sejarah sepakbola Inggris, Manchester United.

Sekedar catatan, musim lalu City sukses mempermalukan MU dikandang mereka dengan skor yang cukup menohok 6-1, setelah sebelumnya mereka sempat kalah 3-2 lewat gol telat Nani pada laga Community Shield di awal musim.

MU kemudian kembali menaklukan City 3-2 di ajang piala FA dan menyingkirkan City dari kompetisi tersebut. Namun, City berbalik membalas 1-0 dipertandingan liga primer yang digelar di Etihad.

City pun keluar sebagai juara musim lalu setelah sama-sama mengumpulkan poin 89 dengan MU, namun lebih unggul atas agresivitas dalam mencetak gol.

Duel yang akan digelar hari Minggu tanggal 9 Desember besok pun dipastikan akan berlangsung menarik dan “panas”. City dan Mancini sedang dalam kondisi yang boleh dibilang sedang menurun menyusul rentetan hasil kurang bagus belakangan ini.

City berturut-turut ditahan imbang oleh Real Madrid dan Chelsea, lalu menang atas Wigan setelah kembali ditahan oleh Everton lalu terakhir dikalahkan Borussia Dortmund dan dipastikan OUT dari pentas Liga Champions Eropa.

Sementara MU boleh dibilang sedikit lebih Oke, selain membawa keunggulan tiga poin, MU juga tampil konsisten di Liga Primer Inggris dengan selalu menang pada tiga pertandingan terakhirnya, masing-masing melawan QPR, Westham dan Reading. Satu-satunya yang mungkin harus dikhawatirkan adalah lini pertahanan mereka yang selalu kemasukan gol terlebih dahulu.

Kekalahan melawan Galasataray dan Cluj di kompetisi Eropa diyakini karena MU tidak terlalu bersungguh-sungguh dalam melakoni kedua laga tersebut dengan tidak menurunkan pemain terbaik mereka.

Jika minggu nanti City mampu menang dengan selisih 2 gol, maka dipastikan mereka mampu meng-kudeta posisi MU sebagai pimpinan klasemen sementara, mengingat selisih gol yang saat ini hanya berjarak satu gol saja.

Namun jika sebaliknya yang terjadi, MU akan semakin meninggalkan City dan unggul enam poin atas rival sekotanya itu.

Apakah nantinya laga tersebut akan menentukan siapa yang akan keluar sebagai pemenang Liga Inggris musim ini? Rasanya masih terlalu pagi untuk menjawabnya, mengingat musim masih cukup panjang.

Yang jelas derby ini boleh jadi adalah sebuah laga yang paling dinantikan oleh para penggemar kedua klub ini diseantero dunia, termasuk di Indonesia.

Lalu, akan berwarna apa kota Manchester akhir pekan nanti? Merah atau biru?


Quote:
Diubah oleh devall.ariestha 09-12-2012 02:05
0
3.2K
76
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.