Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

icapeahAvatar border
TS
icapeah
[JUST SHARE] Etos Kerja, Kunci Sukses Buat Semua Insan
[JUST SHARE] Etos Kerja, Kunci Sukses Buat Semua Insan

[JUST SHARE] Etos Kerja, Kunci Sukses Buat Semua Insan

Berbicara tentang etos kerja sudah banyak kita dengar dikalangan kaum intelektual, saya setuju bila ada temen sekerja yang mengatakan tingkatkanlah etos kerjamu atau etos kerja kita, agar kita mampu bersaing dengan karyawan lain sehingga kita mampu meningkatkan produktifitas yang diharapkan oleh perusahaan dimana kita bekerja dan menjadi karyawan yang profesionalisme.

Spoiler for Artinya:


Terlebih lagi pada era globalisasi pasar bebas dimana teknologi informasi komunikasi sudah demikian cepatnya maka persaingan dunia usaha semakin ketat, pada saat ini produk-produk luar negeri dengan pasar bebas sudah masuk kenegeri ini bersaing harganya dengan produk dalam negeri. Kalau pimpinan perusahaan tidak mampu mengikuti perkembangan perubahan dan kemajuan tehnologi itu maka perusahaan akan mengalami keterlambatan dan mendekati penurunan produksi yang dapat mengakibatkan rasionalisasi dan kemudia gulung tikar. Salah satu usaha untuk mengatasi perkembangan kemajuan itu adalah bagaimana sumberdaya manusia di perusahaan itu mampu membangun semangat etos kerjanya.

Spoiler for Era pasar bebas:


Secara skala luas saya fikir bahwa ketidak siapan bangsa kita, terutama dari segi kualitas sumber daya manusia yang kita miliki sekarang tentu akan berpengaruh terhadap perkembangan yang dihasilkan. Sudah banyak bangsa kita yang berhasil mencapai predikat sarjana, berarti tingkat intelektual sudah banyak tetapi banyak pula yang kebingungan setelah selesai meraih predikat sarjananya. Sehingga yang kita ketahui dimana-mana adanya pengangguran, karena tidak mampu terserap oleh dunia kerja yang ada, bagaimana tidak seorang sarjana hukum mau jadi tukang kayu tentu ini gengsi donk.

Kita punya sumber daya alam yang luas dengan potensi alamnya sehingga kita bangga dibandingkan dengan negara-negara kaya lainnya yang tidak punya sumber daya alam yang kaya. Lalu apa yang kita banggakan? Dengan kekayaan alam yang ada kaya dan makmur tetapi kita tidak mampu mengolahnya. Barangkali itulah sebabnya kita harus belajar dengan negara maju yang sudah kaya lebih dulu dari kita yang justru tidak mempunyai potensi sumber daya alam yang gemah ripah loh jinawi seperti yang ada dinegeri kita ini.

Spoiler for Contoh:


Mungkin perbandingan terhadap kemajuan negara Jepang sudah terlalu tinggi, bila kita jenguk pada negara yang sedikit dibawah Jepang misalnya Kore Selatan Taiwan, Hongkong, Singapur, Thailand atau Malaysia. Sampai dengan era oerde baru, dulu Indonesia jauh lebih maju dari Malaysia, dalam bidang pendidikan misalnya Malaysia banyak mengirimkan pelajarnya untuk belajar di Indonesia tapi sekarang kebalikannya, mahasiswa kita banyak belajar di Malaysia. Demikian juga di sektor ekonomi sudah jelas dari kurs rupiah didapan mata uang asing kita kedodoran, income percapita rendah dibandingkan dengan income perkapita negara-negara tersebut diatas, tingkat pengangguran yang tinggi, sehingga kita banyak mengirimkan TKI ke negeri jiran ini, tidak sedikit pula TKI hususnya TKW kita yang bermasalah, dizolimi tuannya tempat bekerja atau sebaliknya menipu dan membunuh majikan. Dampak lain kurang nya etos kerja menurunnya moral hal ini dapat diindikasikan terjadi banyak penyelewengan, penyalah gunaan wewenang pada para pejabat publik seperti Korupsi,Kolusi dan Nepotisme dan lebih parah lagi sering adanya kerusuhan dimana-mana didaerah daerah dinegeri ini.

Sangat kuat korelasinya dengan etos kerja, tentu kita tidak boleh merasa terus rendah diri selama kita masih ingin memperbaikinya, kita membutuhkan pengorbanan untuk dapat mencapai kemakmuran yang kita cita-citakan, kita perlu kerja keras dan pantang menyerah. Budaya kerja keras harus senantiasa digalakkan, disiplin, budaya malu harus ditanamkan pada setiap insan.

Penguatan etos kerja bukan hanya ditentukan oleh kualitas pendidikan atau prestasi kerja profesi keahlian semata, tapi dari suasana kebatinannya(inner life), semangat hidup yang bersumber pada keyakinan seseorang.kata etos berasal dari bahsa Yunani yakni karakter, cara hidup, kebiasaan seseorang,motivasi atu tujuan moral seseorang ialah gambaran cara bertindak atau gagasan komperehensif mengenai tatanan.

Etos kerja merupakan nilai-nilai yang membentuk keperibadian seseorang dalam mengaktualisasikan diri dalam bentuk kerja. Nilai-nilai yang saya sebutkan itu mencakup nilai sosial, agama, budaya, serta lingkungan dimana kita berinteraksi. Oleh karenanya etos kerja itu sangat dipengaruhi oleh lingkungan , baik lingkungan sosial maupun geografis.

[JUST SHARE] Etos Kerja, Kunci Sukses Buat Semua Insan

Faktor-faktor perbedaan lingkungan serta kemampuan menyerap nilai-nilai baik sosial, budaya dan agama tidak sama antara satu dan lainnya. Etos kerja sepenuhnya berkaitan dengan hal-hal yang berhubungan kesadaran kita dalam menentukan pilihan terhadap sesuatu pekerjaan,kemudian berkembang menjadi watak atau sikap mental kita pada waktu bekerja. Oleh karena itu pada dasarnya etos kerja itu selalu berhubungan dengan wawasan moralitas yang mampu mendasari diri kita dalam bekerja. Moralitas inilah yang nantinya akan menetapkan batas kelayakan yang mendasari suatu pekerjaan,kelayakan secara internal, sebuah tujuan yang harus dicapai yang nantinya dapat menentukan kemampuan kita dalam suatu pekerjaan.

Semangatlah dalam bekerja …fokus dengan pekerjaan ..jadikan pekerjaan itu sebagai profesi…sehingga memotivasi kita untuk meningkatkan produktifitas kita.

Dengan etos kerja kita bangkit dengan disiplin diri, berbudaya malu dan jaminan akan mampu bersaing dengan kompetensi yang ada.


Spoiler for :
0
2.5K
19
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.