Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

a70n98Avatar border
TS
a70n98
Malaysia: iklan "TKI on Sale" perbuatan bodoh
Malaysia: iklan "TKI on Sale" perbuatan bodoh


Kuala Lumpur (ANTARA News) - Kementerian Luar Negeri Malaysia menyatakan pemasangan iklan "TKI on Sale" yang dilakukan oleh individu atau agensi adalah merupakan tindakan bodoh yang akan memperkeruh suasana dan mengganggu hubungan dua negara.

"Pemerintah Malaysia menilai brosur atau selebaran tentang diskon mendapatkan TKI tersebut merupakan hal yang ilegal dan sangat disesalkan," kata Kepala Bidang Penerangan, Sosial, Budaya KBRI KL, Suryana Sastradiredja saat dijumpai di Kuala Lumpur, Senin.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Pemangku Dirjen Asia Pasifik Kementerian Luar Negeri Malaysia, Dato Syed Sultan Idris, saat pertemuan dengan Duta Besar RI untuk Indonesia, Herman Prayitno.

Bahkan, lanjut dia, bagi Pemerintah Malaysia, individu atau agensi tidak mempunyai hak untuk membuat iklan yang merendahkan manusia tersebut.

Tak lama setelah pertemuan dengan Dubes Herman Prayitno tersebut, pihak Kementerian Luar Negeri Malaysia mengeluarkan pernyataan pers bahwa Malaysia memandang serius kasus tersebut dan mengecam tindakan tidak bertanggung jawab yang dilakukan individu/agensi itu.

Terkait dengan hal tersebut, KBRI KL meminta kepada pemerintah Malaysia untuk mengambil tindakan yang diperlukan dan mengadili pelaku bila melanggar hukum.

"Kami meminta agar iklan tersebut dihilangkan dan tindak tegas pelaku pembuat iklan tersebut," katanya.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Lembaga Swadaya Masyarakat Migrant Care, Anis Hidayah, mengungkapkan adanya brosur yang menawarkan penyediaan jasa Penata Laksana Rumah Tangga (PLRT) di Malaysia yang disebarkan di tempat-tempat umum.

Iklan yang beredar di Kuala Lumpur itu bertuliskan "Indonesian maids now on sale" yang dapat diartikan sebagai obral pekerja domestik asal Indonesia.

Di brosur iklan tersebut terdapat tulisan potongan harga 40 persen yang menawarkan jasa TKI seharga 7.500 Ringgit Malaysia dengan uang deposit 3.500 ringgit.

Sumber:
http://www.antaranews.com/berita/341...erbuatan-bodoh
Diubah oleh a70n98 30-10-2012 09:27
0
981
13
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.