bebek.gorengAvatar border
TS
bebek.goreng
Pasangan Ini Menikah Via Twitter
Internet juga mampu menyatukan kasih dua anak manusia.



VIVAnews - Kemajuan teknologi internet semakin menepis batasan antara kenyataan dan dunia maya. Internet juga mampu menyatukan kasih dua anak manusia dalam mahligai pernikahan.

Contohnya pasangan di Turki, Cengizhan Çelik dan Candan Canik, yang menikah menggunakan Twitter. Adalah Wali Kota Uskudar, kota tempat mereka tinggal, yang menyatakan mereka sah menjadi suami istri.

Diberitakan al-Arabiya, Kamis 5 September 2012, mereka adalah pasangan yang pertama di dunia yang menikah melalui sarana media sosial.

Wali Kota Mustafa Kara yang bertugas sebagai penghulu, menanyakan apakah Celik menerima Canik sebagai istrinya melalui akun Twitter miliknya. Celik yang merupakan editor sosial media di situs berita ensonhaber ini menyatakan "I do" di akun Twitternya menggunakan iPad yang dia bawa.

Kendati melalui Twitter, namun pernikahan itu dilakukan di satu atap, yaitu di dalam sebuah restoran. Ratusan undangan juga datang untuk merayakan pernikahan tersebut. Setelah menikah melalui Twitter, Kara memberikan surat nikah kepada keduanya.

Ini bukan kali pertama pernikahan dilakukan via internet di Timur Tengah. Sebelumnya, pasangan di Mesir yang terpisah jarak ribuan kilometer memutuskan untuk menikah melalui Skype. Pengantin pria yang berada di Dubai tidak bisa menunggu lagi untuk menikahi kekasihnya di Alexandria, Mesir. (eh)

=====

pasangan-pasangan maho bpln kapan nyusul nih ? /:kimpoi/
0
2.3K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.1KThread10.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.